Dewa United FC Berbenah Pasca Kalah dari Persikabo 1973
BolaSkor.com - Pelatih Dewa United FC, Nil Maizar, menyatakan timnya akan langsung berbenah setelah meraih hasil minor pada pekan kedua Liga 1 2022/2023. Menjamu Persikabo 1973 di Indomilk Arena, Tangerang, Minggu (31/7) malam WIB, Dewa United FC kalah dengan skor 1-3.
Nil Maizar mengakui penampilan Dewa United FC menurun ketimbang pekan lalu saat mencuri kemenangan dari markas Persis Solo. Eks pelatih Semen Padang dan Persela Lamongan itu pun akan langsung melakukan evaluasi.
"Memang penampilan para pemain cukup berbeda dibandingkan saat melawan Persis Solo. Tentunya hal tersebut akan kami evaluasi," kata Nil Maizar.
Baca Juga:
Persikabo 1973 Curi Kemenangan di Markas Dewa United FC
Nil Maizar Ungkap Penyebab Kekalahan Dewa United FC dari Persikabo 1973
Takluk dari Persikabo 1973, Dewa United FC Tatap Laga Kontra Persita
"Semoga saja dalam persiapan pertandingan selanjutnya, kesalahan-kesalahan yang terjadi baik soal menyerang maupun bertahan bisa kami perbaiki," sambungnya.
Nil Maizar menuturkan, tiga gol yang bersarang ke gawang Dewa United FC diakibatkan kesalahan koordinasi di lini belakang. Hal itu akan langsung dibenahi Nil Maizar sebelum Dewa United FC menghadapi Persita Tangerang, Minggu (7/8) malam WIB.
"Itulah sepak bola, ketika ada sedikit kesalahan di belakang, maka akan ada gol yang tercipta," tuturnya.
Rizqi Ariandi
7.674
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Fiorentina vs AC Milan, Live Sebentar Lagi
Cesar Meylan, Asisten John Herdman di Timnas Indonesia yang Meraih Emas Olimpiade
5 Fakta Menarik Jelang Duel Portsmouth vs Arsenal di Putaran Ketiga Piala FA
Hasil Super League 2025/2026: Persib Bandung Juara Paruh Musim Usai Kalahkan Persija Jakarta
Liam Rosenior Ungkap Alasan Tetap Memakai Taktik Enzo Maresca
Samai Sergio Aguero, Debut Antoine Semenyo di Manchester City Tuai Pujian
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026