Dewa United Banten Kembali Datangkan Amunisi Baru

Kali ini, Anak Dewa mendatangkan shooter Satya Wacana Salatiga, Febrianus Gregorry Khiandio, sebagai amunisi baru keempat musim ini.
Andhika PutraAndhika Putra - Jumat, 06 Oktober 2023
Dewa United Banten Kembali Datangkan Amunisi Baru
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Dewa United Banten masih berupaya menambah kekuatan dengan mendatangkan amunisi baru untuk menatap IBL musim depan.

Kali ini, Anak Dewa mendatangkan shooter Satya Wacana Salatiga, Febrianus Gregorry Khiandio, sebagai amunisi baru keempat musim ini.

Setelah sebelumnya Dewa United Banten berhasil mengamankan tanda tangan Patrick Nikolas, Rio Disi, dan Samuel Devin.

"Dewa United punya visi yang sama dengan saya. Di sini juga ada para pemain senior dengan level sekelas Timnas, jadi saya bisa belajar dari mereka," kata pemain yang akrab disapa Febri.

"Bukan cuma itu, sosok pelatih asing yang dimiliki Dewa United bisa saya ambil ilmunya yang belum pernah saya dapatkan dari pelatih-pelatih sebelumnya. Intinya saya mau belajar untuk menjadi lebih baik lagi," sambungnya.

Febri memang bisa menjadi salah satu opsi shooter yang dapat diandalkan Dewa United Banten musim depan.

Sejak awal kemunculannya, Febri sudah mampu berkontribusi 5,1 poin per game dalam 15 laga pada musim debutnya.

Kemudian di musim 2022, kontribusi tersebut meningkat hingga 6,6 ppg dalam 20 pertandingan.

Sementara di musim 2023, Febri bermain 25,9 menit per game dengan catatan rata-rata 9 point per game di regular season.

Sebagai shooter, Febri tercatat melepaskan 168 tembakan tiga angka selama musim 2023. Dari jumlah tersebut dia memasukkan 64 three point, atau dengan persentase sebesar 38,1 persen.

"Target saya sama dengan tim ini yakni kita harus juara. Saya juga sudah ngobrol dengan tim, jadi di sini kita satu tujuan untuk meraih juara," tuturnya.

"Kalau secara pribadi saya akan mencoba berkontribusi dalam segi apa pun, karena saya tahu tidak mudah tapi saya yakin Dewa United bisa mewujudkannya," pungkas pemain 24 tahun.

Breaking News Basket Dewa united Dewa United Banten
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.253

Berita Terkait

Liga Indonesia
Pernah Bermain di Thailand, Frans Putros Minta Persib Waspadai Ratchaburi FC
Bek Persib Bandung, Frans Putros meminta timnya untuk mewaspadai Ratchaburi FC saat kedua tim bertemu di babak 16 besar AFC Champions League Two 2025/2026.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Pernah Bermain di Thailand, Frans Putros Minta Persib Waspadai Ratchaburi FC
MotoGP
Marc Marquez Ungkap 3 Nama Pesaing Terberat di MotoGP 2026
Juara dunia MotoGP 2025, Marc Marquez, mengungkapkan sejumlah nama yang akan menjadi pesaing terberatnya pada 2026.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Marc Marquez Ungkap 3 Nama Pesaing Terberat di MotoGP 2026
Italia
AS Roma Ingin Reuni dengan Mohamed Salah
AS Roma dikabarkan tengah mempertimbangkan langkah untuk memulangkan Mohamed Salah dari Liverpool.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
AS Roma Ingin Reuni dengan Mohamed Salah
Inggris
Gagal Kalahkan Sunderland, Pep Guardiola Soroti Penyelesaian Akhir Manchester City
Pep Guardiola harus puas dengan hasil imbang 0-0 setelah menghabiskan malam pertama Tahun Baru dengan kurang produktif di markas Sunderland.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Gagal Kalahkan Sunderland, Pep Guardiola Soroti Penyelesaian Akhir Manchester City
Jadwal
Link Streaming Cagliari vs AC Milan, Sabtu 3 Januari 2026
AC Milan akan bertamu ke markas Cagliari pada pertandingan lanjutan Serie A 2025/2026, di Stadion Unipol Domus, Sabtu (3/1) puiul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Jumat, 02 Januari 2026
Link Streaming Cagliari vs AC Milan, Sabtu 3 Januari 2026
Liga Indonesia
Persija Berharap PSM dan Persik Bisa Adang Laju Persib serta Borneo FC
Persaingan di empat besar sangat ketat memasuki pekan ke-16 Super League musim ini. Persib yang ada di puncak klasemen hanya unggul dua poin dari Persija.
Rizqi Ariandi - Jumat, 02 Januari 2026
Persija Berharap PSM dan Persik Bisa Adang Laju Persib serta Borneo FC
Liga Indonesia
Ketua Badan Tim Nasional Sumardji Dapat Tugas Baru dari PSSI
Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji, ditunjuk sebagai pelaksana tugas (plt) Ketua Asprov PSSI Lampung.
Rizqi Ariandi - Jumat, 02 Januari 2026
Ketua Badan Tim Nasional Sumardji Dapat Tugas Baru dari PSSI
Timnas
Masuki Hari Kedua Januari 2026, Ketua BTN Ungkap Rencana Pengumuman John Herdman
Pengumuman John Herdman sebagai pelatih Timnas Indonesia tidak akan lewat dari bulan Januari.
Rizqi Ariandi - Jumat, 02 Januari 2026
Masuki Hari Kedua Januari 2026, Ketua BTN Ungkap Rencana Pengumuman John Herdman
Italia
Superkomputer Prediksi Pemenang Pertandingan Cagliari vs AC Milan
Superkomputer Opta merilis hasil simulasi laga Cagliari vs AC Milan. Rossoneri difavoritkan menang dan berpeluang besar merebut puncak klasemen.
Johan Kristiandi - Jumat, 02 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Pemenang Pertandingan Cagliari vs AC Milan
Spanyol
Jadikan Bintang Muda AZ Alkmaar sebagai Target Utama, Real Madrid Butuh Rp1,17 Triliun
Real Madrid dikabarkan memasukkan gelandang muda AZ Alkmaar, Kees Smit, ke dalam radar transfer. El Real disebut harus menyiapkan dana fantastis demi proyek jangka panjang.
Johan Kristiandi - Jumat, 02 Januari 2026
Jadikan Bintang Muda AZ Alkmaar sebagai Target Utama, Real Madrid Butuh Rp1,17 Triliun
Bagikan