Deretan Rekor Kobe Bryant yang Sulit Dipecahkan

Kobe Bryant mencatat beberapa rekor yang mungkin sulit dipecahkan.
Andhika PutraAndhika Putra - Rabu, 29 Januari 2020
Deretan Rekor Kobe Bryant yang Sulit Dipecahkan
Kobe Bryant (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Dunia basket kehilangan sosok legenda yakni Kobe Bryant. Selama 20 tahun berkarier di NBA bersama Los Angeles Lakers, pebasket dengan julukan Black Mamba itu meninggalkan beragam rekor, beberapa di antaranya sulit dipecahkan.

Kepergian bintang Lakers tersebut mengejutkan hampir seluruh atlet dunia dari berbagai cabang. Mulai dari bintang sepak bola, Cristiano Ronaldo, sampai pada rider kawakan MotoGP, Valentino Rossi, turut mengucapkan belasungkawa.

Bahkan LeBron James menjadi satu di antara sosok yang dikabarkan paling terpukul atas kepergian Bryant. Small forward Los Angeles Lakers itu tertangkap kamera menangisi wafatnya Kobe.

Berikut beberapa rekor Kobe Bryant yang mungkin akan sulit dipecahkan dalam waktu dekat:

1. Rekor Menit Bermain

Selama 20 tahun membela Los Angeles Lakers, Kobe berhasil menjadi pemain penting dalam sejarah klub. Total Kobe bermain selama 48.637 menit, unggul jauh atas Kareem Abdul-Jabbar yang berada di posisi kedua dengan 37.492 menit.

Baca Juga:

Ketika Australia Open 2020 Beri Penghormatan untuk Kobe Bryant

Fans Buat Petisi Minta NBA Ganti Logo Menjadi Kobe Bryant

Black Mamba juga memberikan catatan gemilang sepanjang karier di Los Angeles Lakers. Ia membuat 33.643 poin dengan 8.378 lemparan bebas dan 4.010 turnover.

2. Total Three Point

Salah satu andalan Black Mamba tersebut adalah tembakan jarak jauh tiga angka meski dalam kondisi yang sulit atau tidak memungkinkan dalam posisi.

Faktanya, selama kariernya Kobe sudah membuat setidaknya 5.546 tembakan three point. Saingan Kobe sekarang adalah Derek Fisher dengan perolehan 2.255 tembakan.

3. Rekor Poin

Kobe Bryant menjadi pemain termuda yang berhasil mencatatkan 33.000 poin untuk timnya. Catatan ini diperoleh saat dia masih berumur 27 tahun.

Sampai saat ini, catatan rekor poin Kobe belum ada yang bisa menandingi. Devin Booker dari Phoenix Suns atau Luka Doncic dari Dallas Mavericks, memiliki peluang pecahkan rekor Kobe mengingat mereka masih berumur 20 tahunan.

Penulis: Alexander Matthew

Breaking News Basket Los Angeles Los Angeles Lakers NBA Kobe Bryant
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.253

Berita Terkait

Bulu Tangkis
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Atas kedua hasil tersebut, final turnamen BWF Super 1000 itu dipastikan berjalan tanpa ada wakil Merah Putih yang bertanding.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Lainnya
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Tim besutan Risco Herlambang itu bahkan langsung fokus hadapi Jakarta Popsivo Polwan, dalam lanjutan babak reguler putaran pertama seri Pontianak di GOR Terpadu Ahmad Yani, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Liga Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza berharap VAR bekerja dengan baik dan tepat agar tidak ada keputusan-keputusan salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Persib Bandung menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Minggu (11/1) sore WIB
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Bagikan