Demi Kebaikan Kariernya, Marcus Rashford Disarankan Pergi dari Manchester United

Marcus Rashford butuh suasana baru.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 02 September 2024
Demi Kebaikan Kariernya, Marcus Rashford Disarankan Pergi dari Manchester United
Marcus Rashford (Foto: TalkSport)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Mantan pemain Manchester United, Nicky Butt, memberikan saran kepada Marcus Rashford untuk pergi dari klub demi kebaikan kariernya. Menurutnya, striker berusia 26 tahun butuh suasana baru untuk membangkitkan kariernya yang kini meredup.

Sempat bersinar dan jadi top skorer pada musim debut Erik ten Hag menangani Man United, Rashford musim lalu sampai di awal musim ini meredup. Bahkan, keputusan Ten Hag untuk terus memercayainya bermain sebagai starter dipertanyakan fans dan pandit sepak bola.

Pasalnya, penampilan Rashford tak jua membaik dan akan lebih baik Alejandro Garnacho bermain di posisinya, Amad Diallo di kanan, ketimbang memaksakan Rashford bermain sebagai starter di sisi kiri serangan.

Teranyar, Rashford tak banyak berkutik ketika Man United kalah 0-3 melawan Liverpool di Old Trafford, meski ia berkontribusi pada dua umpan kunci yang disambut Joshua Zirkzee dan nyaris berbuah gol - jika Alisson tak menepisnya.

Baca Juga:

Statistik Menunjukkan Seharusnya Erik ten Hag Tarik Keluar Marcus Rashford

Satu Hal yang Diingat Pandit Sepak Bola dari Marcus Rashford: Jogging di Lapangan Pertandingan

Bukan Lagi Pemain Muda, Marcus Rashford Seharusnya Dapat Membaca Permainan dengan Baik

Marcus Rashford (Premierleague)

Butt menilai akan lebih baik bagi Rashford untuk meninggalkan Man United demi kebaikan kariernya. Ia hanya menyayangkan talenta Rashford yang tidak maksimal dalam skuad Man United saat ini.

"Saya tidak tahu dan sungguh menyedihkan menyaksikan hal itu karena saya sudah mengenal Marcus sejak dia mungkin berusia delapan dan sembilan tahun di Man United, dan dia selalu menjadi orang yang Anda harapkan," papar Butt dikutip dari TalkSport.

"Saya yakin dan orang-orang mungkin akan berteriak-teriak di telepon sekarang, tapi saya yakin dia masih punya bakat untuk menjadi salah satu pemain top terbaik di dunia."

"Dia tidak tampil bagus dalam beberapa tahun terakhir di Man United, Anda selalu mengatakan dia akan melakukannya, dia akan melakukannya, tapi sepertinya ini saatnya dia melakukan perubahan."

"Tidak ada yang benar-benar tahu apa mentalitasnya, tapi ada banyak bakat dalam diri pria itu dan dia adalah pesepak bola top."

"Tetapi hal itu tidak terjadi pada Man United sekarang, orang-orang selalu menunjuk pada fakta bahasa tubuhnya, dia tidak peduli, saya dapat memberitahu Anda sekarang dia peduli, dia adalah pemuda yang baik tetapi dia tidak cocok untuknya."

“Mungkin ini saatnya untuk pergi dan mencari klub di mana dia bisa bernapas dalam-dalam, mata tidak selalu tertuju padanya. Dia adalah alasan bagi semua fans, semua fans melihatnya dan bukan hanya dia, seluruh tim, seluruh skuad perlu meningkatkan permainan," pungkas Butt.

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Manchester United Marcus Rashford Premier League
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.195

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Chelsea tampil brutal di Piala FA! Debut pelatih anyar berakhir manis usai The Blues membantai Charlton 5-1. Simak gol, momen krusial, dan susunan pemain lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Ragam
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Memiliki nilai sejarah kuat dan juga sisi prestisius sebagai salah satu turnamen tertua, Piala FA juga kerapkali menghadirkan fenomena 'Pembunuh Raksasa'.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Spanyol
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Pemecatan Ruben Amorim disinyalir tak mengubah niatan Marcus Rashford untuk bertahan di Barcelona, enggan kembali ke Manchester United.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Inggris
Tularkan Pengalaman sebagai Eks Pemain, Darren Fletcher Ingin Manchester United Juara Piala FA
Pelatih interim Manchester United, Darren Fletcher, ingin Red Devils berusaha segenap kekuatan untuk memenangi Piala FA.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Tularkan Pengalaman sebagai Eks Pemain, Darren Fletcher Ingin Manchester United Juara Piala FA
Inggris
Soal Pemecatan Ruben Amorim, Legenda Klub Salahkan Direktur Sepak Bola Manchester United
Legenda Manchester United, Peter Schmeichel, tidak habis pikir dengan timing pemecatan Ruben Amorim dan menyalahkan Jason Wilcox, Direktur Sepak Bola.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Soal Pemecatan Ruben Amorim, Legenda Klub Salahkan Direktur Sepak Bola Manchester United
Inggris
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United menjadi sebuah keputusan yang sulit diterima oleh Amad Diallo.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Inggris
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Penyerang Arsenal Gabriel Martinelli telah meminta maaf kepada bek Liverpool Conor Bradley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Inggris
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Arsenal berhasil memagari bintang mereka Bukayo Saka dengan kontrak baru berdurasi lima tahun.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Bagikan