Dele Alli, Pemain Timnas Inggris Rasa Negeri Samba

Dele Alli tipikal bermainnya seperti pemain Brasil ketimbang Inggris.
Arief HadiArief Hadi - Senin, 11 Juni 2018
Dele Alli, Pemain Timnas Inggris Rasa Negeri Samba
Dele Alli dan John Stones (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Dua tahun berlalu sejak Islandia memberikan aib kepada Inggris di Euro 2016. Timnas Inggris kini menatap positif perhelatan Piala Dunia 2018 di bawah komando Gareth Southgate, yang terinspirasi dengan filosofi sepak bola Pep Guardiola.

Inggris antusias bermain di Piala Dunia yang akan berlangsung di Rusia. Southgate membawa enerji ke dalam skuatnya yang sebagian besar berisikan pemain-pemain muda. Mereka lapar gelar dan kesuksesan. Hanya ada tiga pemain yang sudah berkepala tiga lebih, yaitu: Jamie Vardy, Ashley Young, dan Gary Cahill.

Dele Alli merupakan salah satu pemimpin generasi muda Inggris. Bertalenta dan berkembang pesat bersama Tottenham Hotspur, gelandang berusia 22 tahun dianggap sebagai kartu AS Inggris yang dapat menjadi pembeda pertandingan. Kelebihan terbesarnya yang menonjol adalah kontrol bola dan penempatan posisinya yang bagus.

Saking menonjolnya penampilan Alli, Roberto Carlos, legenda Brasil, sampai menyebutnya sebagai pemain yang memiliki jiwa ala Negeri Samba. Keberadaannya di Piala Dunia akan meningkatkan kans Inggris sebagai negara favorit juara.

"Inggris adalah salah satu tim yang dapat dianggap memiliki potensi untuk meraih gelar juara pada Piala Dunia Rusia 2018 selain Brasil. Secara khusus saya senang mengamati performa Dele Alli, ia memiliki gaya bermain yang membuatnya mirip dengan pemain-pemain Brasil," ucap Carlos, dilansir dari Dailymail, Senin (11/6).

"Saya menyaksikan performanya ketika Real Madrid berhadapan dengan Tottenham Hotspur di Santiago Bernabeu (Liga Champions) dan Dele Alli menunjukkan performa yang positif. Ia memiliki postur tinggi dan kemampuan yang terlihat jelas, kemampuan yang membuatnya menjadi pemain yang luar biasa. Dele Alli juga memiliki rasa percaya diri seperti pemain-pemain Brasil."

Musim ini, Alli telah bermain sebanyak 50 kali dengan Tottenham di seluruh kompetisi dengan catatan 14 gol dan 17 assists. Kontribusinya sukses membawa Tottenham finish di zona Liga Champions untuk ketiga kalinya beruntun dalam tiga musim terakhir.

Breaking News Dele Alli Tottenham Hotspur Piala Dunia 2018 Timnas Inggris
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.195

Berita Terkait

Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Liga Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza berharap VAR bekerja dengan baik dan tepat agar tidak ada keputusan-keputusan salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Persib Bandung menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Minggu (11/1) sore WIB
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Italia
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Penyerang baru AC Milan Niclas Fullkrug berharap akan bertahan saat masa peminjamannya dari West Ham United habis.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Liga Indonesia
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Rantis atau kendaraan taktis masih digunakan di Indonesia untuk pertandingan Persib vs Persija. Persib akan menjamu Persija di GBLA, Minggu (11/1).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Persebaya Surabaya akan menjamu Malut United di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (10/1). Ini adalah debut Bernardo Tavares sebagai pelatih Persebaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Inggris
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United menjadi sebuah keputusan yang sulit diterima oleh Amad Diallo.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Bagikan