Del Piero Ungkap Pemain yang Pantas Jadi Kapten Juventus
BolaSkor.com - Legenda Juventus, Alessandro Del Piero, menilai Paulo Dybala pantas menyandang ban kapten La Vecchia Signora di masa depan. Del Piero melihat, Dybala telah tumbuh menjadi pemain yang lebih dewasa.
Juventus sedang dalam misi mencari kapten di masa depan. Maklum, pemimpin saat ini, Giorgio Chiellini, telah berusia 35 tahun dan mulai mengalami cedera. Bek asal Italia itu diprediksi mulai memikirkan rencana gantung sepatu.
Baca juga:
Usai Rugani dan Matuidi, Paulo Dybala Konfirmasi Positif Virus Corona
Dejan Kulusevski dan 4 Pemain Asal Swedia di Juventus
Virus Corona Bikin Cristiano Ronaldo Berpeluang Dijual Juventus
Sejatinya, tongkat estafet bisa diambil Leonardo Bonucci. Namun, Bonucci pernah dicap tidak setia setelah membelot ke AC Milan.
Lantas, siapa pemain yang layak menjadi kapten Juventus? Del Piero punya jawaban sendiri. Ia menyebut nama Paulo Dybala yang sudah memperkuat Juve sejak 2015. Meski baru berusia 25 tahun, namun pesepak bola asal Argentina itu dianggap telah menunjukkan sisi dewasa.
"Paulo Dybala sudah beberapa kali mengenakan ban kapten. Hal itu terjadi karena Juventus menganggap Dybala pantas melaksanakannya," ulas Del Piero seperti dikabarkan Sky Sports Italia.
Sebelum Chiellini, Juventus punya kapten tak tergantikan yakni Gianluigi Buffon. Namun, keputusan Buffon hengkang ke Paris Saint-Germain mengubah segalanya.
"Saya menilai Paulo Dybala telah bertumbuh dewasa dalam beberapa bulan terakhir. Contoh yang paling baik adalah ketika dia berurusan dengan apa yang terjadi pada musim panas. Reaksi yang dilakukan Dybala melambangkan ia telah tumbuh," ungkap sang legenda.
Paulo Dybala memang menunjukkan kecintaannya kepada Juventus. Pada musim panas 2019, ia sempat mendapatkan tawaran dari Manchester United dan Tottenham Hotspur. Namun, mantan penggawa Palermo itu memilih setia dan berjuang mendapatkan posisi di Bianconeri.
Johan Kristiandi
18.151
Berita Terkait
Persija Dikalahkan Persib, The Jakmania Tuntut Manajemen Evaluasi Pemain
Bandung bjb Tandamata Petik Pelajaran dari Kekalahan Lawan Jakarta Popsivo Polwan
PSSI Batalkan Konferensi Pers Pelatih Baru Timnas Indonesia John Herdman Hari Ini
Indonesia Raih 91 Emas SEA Games 2025 dan Rebut Posisi Runner Up, CdM Apresiasi Seluruh Dukungan Berbagai Pihak
Max Allegri Frustrasi, Milan Terus Melakukan Kesalahan yang Sama
Hasil Pertandingan: Inter Milan Imbang Lawan Napoli, Manchester United Pastikan Nirgelar Musim Ini
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija