Debut di Turnamen Beregu, Karono Pamer Kekuatan Fisik di Simulasi Thomas Cup
BolaSkor.com - Tunggal putra Indonesia, Karono, menjadikan simulasi Thomas Cup yang dihelat PBSI sebagai ajang unjuk gigi. Sebagai satu di antara pemain junior, Karono ingin unjuk kebolehan demi mencuri kesempatan menembus skuat utama.
Modal positif dipegang Karono setelah mengalahkan Ikhsan Leonardo Imanuel Rumbay pada laga perdana, Selasa (1/9). Daya tahan fisik menjadi senjata utama Karono.
Ikhsan dipaksan bertekuk lutut dari Karono dengan skor 21-18 dan 21-17. Di gim kedua, Ikhsan tampak keteteran meladeni permainan Karono.
Baca Juga:
Seperti MotoGP, BWF Akan Helat Turnamen Bulu Tangkis Beruntun di Satu Negara
“Saat latihan kami memang sering terlibat pertarungan sengit dan imbang. Hanya saja saya tadi merasa lebih unggul dari segi fisik," kata Karono.
"Sejak kemarin Ikhsan kurang fit," imbuh dia.
Bagi Karono, simulasi Thomas Cup ini menjadi kali pertama baginya bermain secara beregu. Ada perasaan berbeda yang dirasakan Karono dengan format ini.
“Rasanya memang berbeda dibanding saat bermain pada nomor perorangan. Ada rasa tegang di awal karena ini pertama kali saya main beregu," ucap Karono.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Jelang Lawan Persita, Pemain Anyar Persija Diminta Cepat Beradaptasi
Daftar Tim yang Lolos ke Fase Gugur Europa League 2025-2026
Hasil Liga Europa: AS Roma Nyaris Terpeleset, Calvin Verdonk Bantu Lille ke Playoff
Mulai Berlatih, Layvin Kurzawa Janji Tunjukan Kualitas Bersama Persib Bandung
Hasil Piala Asia Futsal 2026: Indonesia Lolos ke Perempat Final Usai Hajar Kirgizstan
Bojan Hodak Ogah Buru-buru Mainkan Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Persija Jakarta Akan Gunakan Rantis Saat Tandang ke Persita Tangerang
Performa Alvaro Arbeloa Tidak Memuaskan, Real Madrid Siap Tunjuk Unai Emery
The Jakmania Boleh Datang ke Tangerang, Persita Siapkan 750 Tiket
Menengok Nasib Mason Greenwood Usai Meninggalkan Manchester United: Sudah Cetak 20 Gol di Musim Ini