Dean Berta, Sepupu Maverick Vinales Tutup Usia
BolaSkor.com - Kabar duka datang menghampiri dunia balap roda dua. Dean Berta Vinales, pembalap Supersport 300 (WorldSSP300) sekaligus sepupu dari Maverick Vinales meninggal dunia akibat kecelakaan.
Kecelakaan itu terjadi saat Dean menjalani Kejuaraan WorldSPP 300 di Sirkuit Jerez pada Sabtu (25/9). Kecelakaan itu turut melibatkan empat pembalap lainnya, Harry Kouri, Daniel Mogeda, dan Alejandro Carrion.
Sayangnya dari keempat pembalap tersebut, hanya Dean yang mengalami cedera serius hingga akhirnya meninggal dunia. Hal ini turut dikonfirmasi Dorna dan WoldSBK.
“Usai kecelakaan parah di kejuaraan FIM Supersport 300 Race 1 saat ronde Spanyol di Sirkuit Jerez, kami dengan sedih mengabarkan pembalap Dean Berta Vinales meninggal,” tulis mereka dalam pernyataan resminya.
Baca Juga:
Sambut Sang Buah Hati, Rossi Pakai Helm Khusus
Fakta Menarik MotoGP San Marino 2021: Bagnaia Masuk Jajaran Elite
“Dean mengalami cedera di kepala dan thoracic. Mobil ambulan langsung datang dan Pembalap diangkut ke pusat medis di Sirkuit Jerez,” sambungnya.
Sayangnya usaha yang dilakukan pihak medis tidak membuahkan hasil. Nyawa sepupu Vinales tersebut tidak dapat tertolong.
Akibat kejadian ini, beberapa pembalap MotoGP ikut mengucapkan bela sungkawa. Salah satunya adalah pembalap Monster Energy Yamaha, Fabio Quartararo.
“Tahun yang sulit. Saya merasa sangat sedih melihat Dean meninggalkan kita semua. Semoga teman dan keluarganya diberikan kekuatan,” tulis Quartararo dalam instastory-nya.
Penulis: Bintang Rahmat
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Hasil Super League 2025/2026: Dikalahkan Bhayangkara FC, Malut United Gagal Dekati Persija
Persija Pinjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta