Davide Astori Jadi Alasan Buffon Kembali ke Timnas Italia
BolaSkor.com - Kiper utama Juventus, Gianluigi Buffon, memutuskan untuk kembali memperkuat timnas Italia. Padahal sebelumnya, kiper berusia 40 tahun itu sudah menyatakan pensiun usai timnas Italia gagal melaju ke Piala Dunia 2018, usai dikalahkan Swedia di laga play-off.
Mantan kiper Parma itu kembali ke timnas Italia hanya untuk dua pertandingan persahabatan menghadapi Argentina (23/3) dan Inggris (27/3).
Buffon pun membeberkan alasannya kembali ke timnas Italia. Salah satu alasannya adalah sosok Davide Astori. Pemain Fiorentina itu baru saja meninggal dunia akibat serangan jantung, jelang timnya berlaga melawan Udinese, dua pekan lalu.
"Saya tipikal orang bertanggung jawab. Itu sudah cukup menjelaskan kehadiran saya di timnas Italia. Saya selalu bisa menyatukan skuat ini," kata Buffon seperti dikutip Soccerway.
"Banyak pemain muda akan berkembang dan beberapa dari mereka siap dan akan memiliki kesempatan untuk bersinar. Saya di sini juga untuk Astori, itulah alasan lain mengapa saya ingin berada di sini," tutupnya.
Tengku Sufiyanto
17.644
Berita Terkait
Legenda Manchester United Patrice Evra Guncang Liga Kita Festival di Jakarta
Ubaya Kawinkan Gelar di LIMA Basketball 2025 Surabaya
Jadwal dan Link Streaming Celta Vigo vs Barcelona, Senin 10 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Catat 10 Kemenangan Beruntun, Borneo FC Patahkan Rekor Bali United hingga PSM
Hasil MotoGP Portugal 2025: Marco Bezzecchi Terdepan Asapi Alex Marquez, Pecco Bagnaia Lagi-lagi Gagal Finis
Estevao Bangkitkan Energi Chelsea
Manchester United Masih Punya Banyak Masalah
Robi Darwis Kesampingkan Libur di Persib demi Timnas U-22
Pesan Enzo Maresca untuk Alejandro Garnacho: Kerja Keras!
Manchester City vs Liverpool: Bisakah Haaland Akhirnya Mendominasi Van Dijk?