Darwin Nunez Diklaim Akan Lebih Tajam daripada Gabriel Jesus
BolaSkor.com - Analis sepak bola Inggris, Andy Townsend, memberikan pendapatnya soal ketajaman Darwin Nunez yang belakangan ini dipertanyakan. Namun, Townsend mengatakan Liverpool tidak perlu khawatir karena Nunez akan mencetak banyak gol, bahkan jika dibandingan Gabriel Jesus.
Penampilan Darwin Nunez pada tur pramusim Liverpool banyak mendapatkan sorotan. Sang striker tampil tumpul ketika bersua Manchester United dan Crystal Palace.
Pemandangan berbeda ditunjukkan penyerang baru lainnya, Gabriel Jesus. Striker asal Brasil itu telah membuka keran golnya di Arsenal sejak laga debut.
Baca Juga:
Jurgen Klopp: Liverpool Vs Manchester United Bukan Laga Persahabatan
Meski demikian, Andy Townsend masih menjagokan Darwin Nunez daripada Gabriel Jesus. Alasan kuatnya adalah Liverpool memiliki kualitas lebih baik daripada Arsenal.
"Saya tidak akan menyebut Jesus mendulang gol lebih banyak. Saat ini, Liverpool merupakan tim yang lebih baik dari Arsenal. Mereka menciptakan peluang lebih banyak daripada The Gunner," urai Townsend kepada talkSPORT.
"Jika Darwin Nunez memulai dengan lebih baik, saya pikir dia bisa mengejutkan Anda dalam hal itu."
"Saya kagum dengan Darwin Nunez. Saya melihatnya beberapa kali pada musim lalu. Saya rasa dia akan mendapatkan lebih banyak peluang karena bermain di Liverpool daripada yang didapat Jesus di Arsenal."
"Saya tergoda mengatakan Raheem Sterling atau Nunez akan mencetak gol lebih banyak daripada Jesus," paparnya.
Dari sisi harga, Nunez memiliki banderol yang lebih mahal daripada Jesus. Jika Nunez dihargai 75 juta euro, Jesus memiliki mahar 50 juta euro.
Johan Kristiandi
18.287
Berita Terkait
Tinggalkan Persija, Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama Gabung Arema FC
Piala Asia Futsal 2026: Juara Grup A, Indonesia Tantang Vietnam di Perempat Final
Hasil Super League 2025/2026: Dikalahkan Bhayangkara FC, Malut United Gagal Dekati Persija
Persija Pinjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat