Dari 52 Cabang Olahraga, Hanya 36 yang Direkomendasikan KOI Tampil di SEA Games 2019
BolaSkor.com - Komite Olimpiade Indonesia (KOI) menyebut ada 52 cabang olahraga (cabor) berstatus entry by name kontingan Indonesia untuk SEA Games 2019 Filipina, 30 November-11 Desember.
Hanya saja dari 52 cabor tersebut, KOI merekomendasikan 36 cabor yang bakal berangkat ke Filipina. Hal ini diungkapkan Plt Sekjen KOI Helen Sarita seperti dikutip dari kantor berita Antara.
Lebih lanjut, menurut Helen, sebelum menentukan cabor mana sajayang dikirim ke SEA Games 2019, pihaknya akan meminta masukan terlebih dahulu dari Tim Monitoring dan Evaluasi (Monev) KOI.
Baca Juga:
Sempat Tertahan di Hong Kong, 47 Atlet Renang Indonesia Akhirnya Bisa Pulang ke Tanah Air
Percaya Diri Bisa Sumbang Medali, Tim Rugby Indonesia Ingin Dapat Perhatian dari Pemerintah
Selama ini, Monev memang berstatus pendamping tim Pelatnas. Meskipun begitu, Helen menyebut bisa saja 52 cabor yang disiapkan berangkat ke Filipina.
Namun semua tergantung hasil Monev maupun kesiapan atlet yang ada saat ini. "Makanya hingga sekarang, kami belum menetapkan cabor apa saja yang akan diberangkatkan," kata Helen.
"Begitu juga dengan jumlah atlet. Yang jelas, prosesnya sedang berjalan," lanjutnya.
Meskipun begitu, gambaran cabor yang tampil di SEA Games 2019 sudah bisa diprediksi. Adalah cabor yang sering menyumbangkan medali untuk Indonesia di ajang multievent.
Sebut saja angkat besi, bulu tangkis, balap sepeda, panahan, renang, atletik, dayung, menembak, boling, bola voli, sepak bola, hingga senam.*
2.794
Berita Terkait
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Newcastle United vs Manchester City, Live Sebentar Lagi
John Herdman Bicara soal Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Cari Pemain Gratisan, AC Milan Intip Peluang Rekrut Leon Goretzka
Galeri Foto: John Herdman Diperkenalkan sebagai Pelatih Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Ditargetkan Juara AFF 2026 dan 8 Besar Piala Asia 2027, John Herdman Menjawab
Menilik Performa Xabi Alonso sebagai Pelatih Real Madrid: Keok pada Beberapa Laga Besar
Xabi Alonso Kirim Pesan Mengharukan Usai Berpisah dengan Real Madrid
Breaking News: Michael Carrick Teken Kontrak sebagai Manajer Anyar Manchester United
Kemiripan Timnas Indonesia dengan Timnas Kanada untuk Modal Lolos Piala Dunia
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia