Dapat Izin Selangor FC, Andik Perkuat Timnas

Andik Vermansah tak bisa mengikuti seleksi perdana periode kedua timnas Piala AFF 2016, (15-17 Agustus) lalu.
sukmasukma - Rabu, 24 Agustus 2016
Dapat Izin Selangor FC, Andik Perkuat Timnas
(Sumber: Bola.net)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Dapat Izin Selangor FC, Andik Perkuat Timnas - Andik Vermansah tak bisa mengikuti seleksi perdana periode kedua timnas Piala AFF 2016, (15-17 Agustus) lalu. Pasalnya, saat itu ia belum mendapatkan izin dari klubnya, Selangor FA.

Pelatih timnas, Alfred Riedl, pun tak lantas mencoretnya dari daftar seleksi Skuat Garuda. Riedl masih ingin melihat kemampuan Andik dan takk menutup kemungkinan memainkannya pada laga uji coba timnas menghadapi Malaysia, 6 September 2016.

Andik sendiri optimistis bisa memperkuat timnas saat menghadapi Harimau Malaya. Ia pun membeberkan sinyal positif dari Selangor untuk mengizinkannya main pada 6 September di Stadion Manahan Solo.

"Insya Allah boleh. Saya senang jika kembali bersama timnas," ujar Andik, dikutip dari CNN Indonesia.

Mantan penyerang Persebaya 1927 itu pun mengatakan telah mendapatkan persetujuan secara lisan dari manajemen Selangor. "Ya, manajemen Insya Allah mengizinkan jika jadwal (uji coba lawan Malaysia) tidak berubah," ungkap Andik.

Andik belum bisa bergabung untuk mengikuti seleksi timnas karena Selangor masih membutuhkannya. Liga Super Malaysia masih berlangsung dan memasuki pekan ke-18.

Skuat berjulukan Raksasa Merah baru akan mengizinkan Andik ke timnas jika bertepatan dengan masa libur berkaitan agenda internasional.

Selangor saat ini berada di peringkat keempat klasemen musim 2016. Sementara Andik baru mengemas satu gol dari 13 kali penampilannya memperkuat Raksasa Merah.

Musim lalu, Andik mengemas enam gol untuk Selangor. Pemain asli Surabaya itu hijrah ke kompetisi Malaysia dari Surabaya 1927 pada musim 2014 lalu.

(Sumber: CNN Indonesia)
Timnas Indonesia Selangor fc Andik vermansyah Piala aff
Ditulis Oleh

sukma

#kitabisa&ada
Posts

487

Berita Terkait

Timnas
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
PSSI memberikan kewenangan penuh kepada John Herdman dalam menentukan asisten pelatih lokal yang akan membantunya di Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Diberi Kebebasan Pilih Asisten Pelatih Lokal, John Herdman Diharapkan Mampu Lahirkan Nova Arianto Baru
Timnas
PSSI Bebaskan John Herdman Pilih Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
John Herdman akan dibantu asisten pelatih lokal di Timnas Indonesia. Nantinya, Herdman yang bakal memilih asistennya itu.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
PSSI Bebaskan John Herdman Pilih Asisten Pelatih Lokal di Timnas Indonesia
Timnas
Nova Arianto Dipastikan Tidak Masuk Kandidat Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
Ketua Badan Tim Nasional, Sumardji, memastikan bahwa Nova Arianto tidak masuk kandidat asisten John Herdman.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
Nova Arianto Dipastikan Tidak Masuk Kandidat Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Akan Bawa Dua Asisten dari Luar ke Timnas Indonesia
John Herdman rencananya akan membawa dua asisten pelatih dari luar negeri ke Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Kamis, 08 Januari 2026
John Herdman Akan Bawa Dua Asisten dari Luar ke Timnas Indonesia
Timnas
Kurniawan Dwi Yulianto Dinilai Cocok Jadi Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
John Herdman akan dibantu pelatih lokal sebagai asisten di Timnas Indonesia. Kurniawan Dwi Yulianto dianggap cocok mengisi pos tersebut.
Rizqi Ariandi - Rabu, 07 Januari 2026
Kurniawan Dwi Yulianto Dinilai Cocok Jadi Asisten John Herdman di Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Bagian dari Rencana Jangka Panjang PSSI untuk Timnas Indonesia
John Herdman akan dikontrak selama dua tahun dengan opsi perpanjangan dua tahun. Herdman jadi bagian dari proyek jangka panjang PSSI.
Rizqi Ariandi - Selasa, 06 Januari 2026
John Herdman Bagian dari Rencana Jangka Panjang PSSI untuk Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Harus Kembalikan Kepercayaan Publik pada Timnas Indonesia
John Herdman resmi ditunjuk sebagai pelatih Timnas Indonesia. Pelatih asal Inggris itu diharapkan bisa mengembalikan kepercayaan publik.
Rizqi Ariandi - Selasa, 06 Januari 2026
John Herdman Harus Kembalikan Kepercayaan Publik pada Timnas Indonesia
Timnas
John Herdman Jangan Bawa Gerbong Asisten Sebanyak Patrick Kluivert
John Herdman resmi menukangi Timnas Indonesia. Pengamat sepak bola, Haris Pardede atau Bung Harpa, berharap John Herdman tidak banyak membawa asisten.
Rizqi Ariandi - Minggu, 04 Januari 2026
John Herdman Jangan Bawa Gerbong Asisten Sebanyak Patrick Kluivert
Timnas
Pengamat Sepak Bola Sebut John Herdman Antitesis Patrick Kluivert
Menurut Haris Pardede atau Bung Harpa, banyak perbedaan besar di antara John Herdman dan eks pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert.
Rizqi Ariandi - Minggu, 04 Januari 2026
Pengamat Sepak Bola Sebut John Herdman Antitesis Patrick Kluivert
Timnas
Nova Arianto Dukung Penuh John Herdman, Simbol Harapan Baru Sepak Bola Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia U-20, Nova Arianto, mendukung penuh John Herdman. Nova menyebut John Herdman sebagai harapan baru.
Rizqi Ariandi - Minggu, 04 Januari 2026
Nova Arianto Dukung Penuh John Herdman, Simbol Harapan Baru Sepak Bola Indonesia
Bagikan