Dani Pedrosa Bisa Pahami Keputusan Pol Espargaro
BolaSkor.com - Pembalap penguji KTM, Dani Pedrosa, menyesali keputusan Pol Espargaro yang memilih hengkang dari tim. Namun, di sisi lain, Pedrosa memahami situasi Pol.
Pembalap asal Spanyol itu saat ini tengah diisukan bakal bergabung dengan Repsol Honda. Sebagai pembalap yang penuh ambisi, Pedrosa menilai tawaran itu sulit ditolak.
“Tentu saja, bagi KTM, Pol merupakan pembalap yang paling hebat dan berpengalaman. Sedih melihatnya pergi, tetapi kami bisa memahami,” ujar Pedrosa.
Baca Juga:
Tak Hanya Rossi, Quartararo Juga Kagumi Hamilton
Mengenai Kemungkinan Jorge Lorenzo Jadi Pembalap Penguji Yamaha, Ini Jawaban Valentino Rossi
Meski Repsol Honda belum memberi kepastian mengenai isu Pol, KTM sudah mengumumkan skuat mereka untuk MotoGP 2021. Pabrikan asal Austria itu mempromosikan Miguel Oliviera untuk menggantikan posisi Pol.
Selain itu, KTM juga kedatangan Danilo Petrucci yang mengisi kursi tim Tech3. Kehadiran Petrucci di tim satelit KTM itu disyukuri Pedrosa.
“Dengan adanya Petrucci, KTM menemukan baut yang hilang. Kehadirannya bisa sangat membantu para mekanik,” ujar Dani Pedrosa.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
3 Alasan Liverpool Akan Membungkam Manchester City di Etihad Stadium
Link Streaming Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Live Sebentar Lagi
Ruben Amorim: Pertandingan Bisa Ditentukan Lewat Satu Tendangan Sudut
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Bidik Kemenangan Keempat Beruntun, Persija Tetap Hormati Arema FC sebagai Lawan Tangguh
Jelang Bersua Parma, Massimiliano Allegri Berikan Kisi-Kisi Masa Depan Mike Maignan di AC Milan
Jadwal Siaran Langsung Super League 2025/2026 Arema FC vs Persija Jakarta, Sabtu 8 November 2025
Superkomputer Prediksi Pemenang Duel Tottenham Hotspur vs Manchester United
10 Fakta Menarik yang Perlu Diketahui Jelang Laga Tottenham Hotspur vs Manchester United
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama