Dani Alves Bujuk Messi Pulang ke Barcelona
BolaSkor.com - Dani Alves melakukan segala cara untuk mengembalikan kejayaan Barcelona. Salah satunya yaitu dengan membujuk Lionel Messi untuk pulang ke Camp Nou.
Alves secara mengejutkan kembali berseragam Barcelona pada akhir tahun kemarin. Xavi Hernandez yang kini bertugas sebagai pelatih butuh pengalaman bintang asal Brasil tersebut.
Alves baru bisa memperkuat Barcelona usai pergantian tahun bersamaan dengan dibukanya bursa transfer musim dingin. Ia langsung merebut satu tempat di skuat inti.
Baca Juga:
Bak Robinho di Man City, Ousmane Dembele Bisa Jadi Juru Selamat Newcastle
Barcelona Ingin Depak Gerbong yang Ditinggalkan Ronald Koeman
Dengan usia yang menginjak 38 tahun, performa Alves tentu sudah jauh menurun ketimbang beberapa tahun silam. Namun ia selalu memberikan yang terbaik untuk membantu timnya meraih kemenangan.
Namun Alves sadar materi pemain Barcelona saat ini belum ideal untuk bersaing dalam perburuan gelar. Maka dari itu ia coba menghubungi Messi dan mengajaknya pulang.
“Messi adalah pemain terbaik dalam sejarah sepak bola. Aneh berada di sini dan tidak melihat dan memilikinya di skuat," kata ALves dilansir dari Sport.
“Saya sudah mengatakan kepadanya (Messi) bahwa dia tidak akan berada di tempat yang lebih baik daripada di sini. Dia mengatakan hal yang sama kepada saya ketika saya pergi."
Alves dan Messi memainkan peran penting dalam kesuksesan Barcelona di bawah asuhan Pep Guardiola dan Luis Enrique. Reuni keduanya tentu akan memudahkan tugas Xavi untuk mengembalikan El Barca ke jalur yang benar.
Namun memulangkan Messi ke Barcelona tidak akan mudah. La Pulga kini masih terikat kontrak dengan Paris Saint-Germain hingga musim panas tahun depan.
Ketika saat itu tiba, usai Messi akan menginjak 36 tahun. Megabintang Argentina tersebut tentu sudah sampai di pengujung kariernya.
"Akan sangat bagus jika Messi mengakhiri kariernya di sini," tutup Alves.
6.514
Berita Terkait
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Meski Ruben Amorim Dipecat, Marcus Rashford Betah di Barcelona dan Enggan Kembali ke Manchester United
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Final Piala Super Spanyol: El Clasico, Hansi Flick Pamer Dominasi Barcelona
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia