Daftar Stadion Pekan Kedua Liga 1: Persib-Persebaya Main di Cikarang
BolaSkor.com - PT Liga Indonesia Baru (LIB) merilis stadion yang akan digunakan untuk 9 pertandingan pekan kedua Liga 1 2021/2022. Persib Bandung dan Persebaya Surabaya akan bermain di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi.
Pekan kedua Liga 1 2021/2022 segera bergulir mulai Jumat (10/9) esok. Ada sembilan pertandingan dari tanggal 10-12 September mendatang. Di antaranya ada empat pertandingan bigmatch.
Pertama, Persela Lamongan menjamu Persipura Jayapura. Kedua, Persik Kediri melawan Borneo FC.
Ketiga, Persiraja Banda Aceh melawan PSS Sleman. Keempat, ada Barito Putera menantang Bali Unite. Kelima, Persebaya Surabaya menghadapi TIRA-Persikabo.
Baca Juga:
Keenam, Persita Tangerang melawan Persib Bandung. Ketujuh, Madura United menantang PSM Makassar.
Kedelapan, ada Arema FC menguji ketangguhan Bhayangkara FC. Kesembilan, ditutup laga Persija Jakarta menjamu PSIS Semarang.
PT LIB selaku operator baru bisa memberitahu soal stadion mana yang akan dipakai pada H-2 jelang laga. Ini sesuai Instruksi Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Republik Indonesia nomor 38/2021. Pasalnya, penentuan venue dikabarkan ke klub pada H-2, setelah melihat perkembangan level Pemberlakukan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) level 2-3.
Jadwal Pekan Kedua Liga 1 2021/2022:
10 September:
Persela Lamongan Vs Persipura Jayapura di Stadion Wibawa Mukti (15.15 WIB)
Persik Kediri Vs Borneo FC di Stadion Pakansari (18.15 WIB)
11 September:
Persiraja Banda Aceh Vs PSS Sleman di Stadion Madya(15.15 WIB)
Barito Putera Vs Bali United di Indomilk Arena (15.15 WIB)
Persebaya Surabaya Vs TIRA-Persikabo di Stadion Wibawa Mukti (18.15 WIB)
Persita Tangerang Vs Persib Bandung di Stadion Wibawa Mukti (20.30 WIB)
12 September:
Madura United Vs PSM Makassar di Stadion Madya (15.15 WIB)
Arema FC Vs Bhayangkara FC di Stadion Pakansari (18.15 WIB)
Persija Jakarta Vs PSIS Semarang di Indomilk Arena (20.30 WIB)
Tengku Sufiyanto
17.875
Berita Terkait
Beckham Putra Bawa Persib Unggul atas Persija di Babak Pertama
Dipecat Manchester United, Ruben Amorim Kembali ke Portugal dan Jadi Pengangguran Banyak Duit
Final Piala Super Spanyol: Rekor Duel Barcelona vs Real Madrid
Jadwal Live Streaming Barcelona vs Real Madrid, Senin 12 Januari 2026
5 Fakta Menarik Manchester United vs Brighton: Setan Merah Sering Bikin The Seagulls Merana
Link Streaming Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026 11 Januari 2026, Live Sebentar Lagi
Superkomputer Prediksi Hasil Inter Milan vs Napoli: Kemenangan Nerazzurri Lebih dari 50 Persen
Jadwal Siaran Langsung Persib Bandung vs Persija Jakarta di Super League 2025/2026, 11 Januari 2026
Ditahan Imbang Bekasi City, Garudayaksa FC Siap Bangkit dari Panceklik Kemenangan dengan Pemain Baru
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan