UEFA Nations League

Daftar Skuad Timnas Inggris Lawan Yunani dan Republik Irlandia: Delapan Pemain Absen

Berikut adalah daftar pemain Timnas Inggris pada jeda internasional November 2024.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Selasa, 12 November 2024
Daftar Skuad Timnas Inggris Lawan Yunani dan Republik Irlandia: Delapan Pemain Absen
Timnas Inggris (X/England)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Tim nasional Inggris mengumumkan skuad yang akan tampil pada jeda internasional kali ini. Sayangnya, The Three Lions tidak bisa diperkuat sejumlah pemain karena cedera.

Timnas Inggris akan kembali melakoni laga UEFA Nations League pada jeda internasional bulan ini. Harry Kane dan kawan-kawan akan bertandang ke markas Yunani pada Jumat (15/11). Kemudian, Inggris akan menjamu Republik Irlandia pada Senin (18/11).

Dua pertandingan itu sangat penting karena Inggris hanya menduduki posisi kedua klasemen Grup 2 League B. Inggris terpaut tiga poin dari Yunani yang ada di puncak.

Baca Juga:

Batu Sandungan Pertama Thomas Tuchel di Timnas Inggris

Jack Grealish Dipanggil Timnas Inggris, Pep Guardiola Tidak Senang

Soal Pelatih Timnas Inggris, FA Tidak Pernah Hubungi Eddie Howe

Lee Carsley yang masih menjadi pemegang tongkat komando telah mengumumkan pemain-pemain pilihannya. Namun, terlihat sejumlah perbedaan dari edisi sebelumnya karena delapan pemain cedera.

Delapan pemain yang tidak bisa tampil adalah Cole Palmer, Trent Alexander-Arnold, Levi Colwill, Phil Foden, Jack Grealish, Bukayo Saka, Declan Rice, dan Aaron Ramsdale.

Untuk mengatasinya, Inggris memanggil lima pemain. Mereka adalah Jarrad Branthwaite, Tino Livramento, Morgan Rogers, Jarrod Bowen, dan James Trafford.

Timnas Inggris (X/England)

Sementara itu, sejumlah muka-muka lama masih menghiasi skuad Inggris. Beberapa di antaranya adalah Harry Kane, Jude Bellingham, dan Jordan Pickford.

Berikut adalah skuad Inggris pada jeda internasional bulan ini:

Kiper: Jordan Pickford (Everton), Dean Henderson (Crystal Palace), James Trafford (Burnley).

Bek: Jarrad Branthwaite (Everton), Tino Livramento (Newcastle), Marc Guehi (Crystal Palace), Ezri Konsa (Aston Villa), Rico Lewis (Manchester City), Kyle Walker (Manchester City), Lewis Hall (Newcastle), Taylor Harwood-Bellis (Southampton).

View this post on Instagram

A post shared by Bolaskor.com (@bolaskorcom)

Gelandang: Angel Gomes (Lille), Jude Bellingham (Real Madrid), Conor Gallagher (Atletico Madrid), Morgan Gibbs-White (Nottingham Forest), Curtis Jones (Liverpool), Morgan Rogers (Aston Villa)

Penyerang: Harry Kane (Bayern Munich), Anthony Gordon (Newcastle United), Noni Madueke (Chelsea), Ollie Watkins (Aston Villa), Jarrod Bowen (West Ham), Dominic Solanke (Tottenham).

Timnas Inggris UEFA Nations League Breaking News
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.156

Berita Terkait

Timnas
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
John Herdman membeberkan target jangka pendeknya bersama Timnas Indonesia. Pelatih asal Inggris itu fokus analisis, komunikasi pemain, dan evaluasi kegagalan ke Piala Dunia 2026.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Sudah Hubungi Lebih dari 60 Pemain, John Herdman Ungkap Target Jangka Pendek Bersama Timnas Indonesia
Spanyol
Deretan Pelatih yang Kariernya di Real Madrid Hanya Seumur Jagung: Xabi Alonso Terbaru
Karier pelatih di Real Madrid tak selalu panjang. Dari Camacho hingga Benítez, kini Xabi Alonso masuk daftar pelatih dengan masa jabatan tersingkat di Los Blancos.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Deretan Pelatih yang Kariernya di Real Madrid Hanya Seumur Jagung: Xabi Alonso Terbaru
Italia
Luciano Spalletti: Juventus Belum Selevel dengan Inter Milan dan Napoli
Luciano Spalletti merasa Juventus asuhannya masih belum selevel dengan Inter Milan dan Napoli.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Luciano Spalletti: Juventus Belum Selevel dengan Inter Milan dan Napoli
Timnas
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
John Herdman menyatakan kesiapannya menanggung beban sekaligus harapan tinggi dari suporter Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Jadikan Tekanan dari Suporter Timnas Indonesia sebagai Kekuatan
Inggris
Siap Hadapi Arsenal, Liam Rosenior Yakin Chelsea Punya Modal untuk Raih Kemenangan
Pelatih baru Chelsea Liam Rosenior yakin sudah memiliki sumber daya untuk meraih kemenangan saat bersiap menjamu Arsenal.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Siap Hadapi Arsenal, Liam Rosenior Yakin Chelsea Punya Modal untuk Raih Kemenangan
Timnas
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, menyebut Liga Indonesia punya potensi menghasilkan pemain terbaik untuk Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Timnas
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
Pelatih asal Inggris itu mengaku sudah menjalin komunikasi secara virtual dengan beberapa pemain Timnas Indonesia selepas dirinya resmi menahkodai Skuad Garuda.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
Timnas
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
John Herdman itu yakin Skuad Garuda punya potensi besar lolos ke Piala Dunia.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
Timnas
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama
Cesar Meylan buka suara soal keputusannya mengikuti John Herdman ke Timnas Indonesia. Bukan sekadar 15 tahun bekerja bersama, ini alasan sesungguhnya sang asisten pelatih.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama
Liga Indonesia
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Upaya perdamaian The Jakmania dengan Viking terus dilakukan. Pendiri dan mantan Ketum Jakmania, Bung Ferry, diterima dengan baik di Bandung
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Bagikan