Piala Asia U-20 2025

Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2025: Indra Sjafri Coret Arkhan Kaka

Total ada lima pemain dicoret pasca mini turnamen di Sidoarjo.
Rizqi AriandiRizqi Ariandi - Selasa, 04 Februari 2025
Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2025: Indra Sjafri Coret Arkhan Kaka
Starting eleven Timnas Indonesia U-20 saat imbang lawan Yaman U-20 di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, Minggu (29/9) malam WIB. (MP Media/BolaSkor/Didik Setiawan)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - PSSI resmi mengumumkan daftar 23 pemain Timnas Indonesia U-20 untuk menghadapi Piala Asia U-20 2025 di China pada 12 Februari hingga 1 Maret mendatang.

Pelatih Timnas Indonesia U-20, Indra Sjafri, telah memilih para pemain terbaik usai menjalani serangkaian pemusatan latihan hingga tampil pada mini turnamen di Sidoarjo beberapa waktu lalu.

Pasca turnamen itu Indra Sjafri mencoret lima pemain. Mereka yang dicoret oleh Indra Sjafri antara lain Meshaal Hamzah (PSBS Biak), Tirie Adriano (Waanal Brothers FC), Riski Afrisal (Madura United), Arkhan Kaka (Persis Solo), dan Gala Pagamo (Semen Padang FC).

Baca Juga:

Kurniawan Dwi Yulianto Dapat Tugas Khusus dari Indra Sjafri di Timnas Indonesia U-20

Kurniawan Dwi Yulianto Diangkat Jadi Asisten Indra Sjafri di Timnas Indonesia U-20

Dua Kali Kalah, Indra Sjafri Kantongi Nama yang Tersisih dari Skuad Timnas Indonesia U-20

Dua pemain keturunan yang baru direstui DPR-RI untuk mendapatkan paspor Indonesia, Dion Markx dan Tim Geypens juga dipastikan tak masuk skuad. Pasalnya, mereka baru akan mengambil sumpah sebagai WNI (Warga Negara Indonesia) pada 8 Februari mendatang.

Sementara itu, tiga pemain yang berkarier di luar negeri, yakni Welber Jardim (Sao Paulo), Marselinus Ama Ola (UD Logrones), dan Jens Raven (FC Dordrecht) masuk dalam skuad.

Pada Piala Asia U-20 2025, Timnas Indonesia U-20 tergabung di Grup C bersama Uzbekistan, Iran, dan Yaman. Empat tim terbaik alias semifinalis berhak atas tiket ke Piala Dunia U-20 2025.

Berikut Daftar 23 Pemain Timnas Indonesia U-20 di Piala Asia U-20 2025:

Kiper: Ikram Algiffari (Semen Padang FC), I Wayan Arta Wiguna (Bali United), Fitrah Maulana Ridwan (Persib Bandung)

Belakang: M Alfharezzi Buffon (Borneo FC Samarinda), Rizdjar Nurviat (Borneo FC Samarinda), Sulthan Zaky (PSM Makassar), Kadek Arel Priyatna (Bali United), Mufli Hidayat (PSM Makassar), M Iqbal Gwijangge (Barito Putera), Fava Shefa Rustanto (PSPS), Achmad Zidan (PSS Sleman), Dony Tri Pamungkas (Persija Jakarta)

Tengah: Welber Jardim (Sao Paolo),Toni Firmansyah (Persebaya Surabaya), Evandra Florasta (Bhayangkara FC), Fandi Bagus (Bhayangkara FC), Aditya Warman (Persija Jakarta)

Depan: Marselinus Ama Ola (UD Logrones), Arlyansyah Abdulmanan (PSIM), Jehan Pahlevi (Persiku), M Ragil (Bhayangkara FC), Aulia Rahman (PSIS), Jens Raven (FC Dordrecht).

Timnas indonesia u-20 Pssi Arkhan Kaka Welber Jardim Jens Raven Indra sjafri Piala Asia U-20 Breaking News
Ditulis Oleh

Rizqi Ariandi

Menjadi jurnalis sejak 2016. Pernah meliput Asian Games 2018, SEA Games 2023, dan Piala Dunia U-17 2023
Posts

7.770

Berita Terkait

Liga Champions
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Lima tim asal Inggris, Arsenal, Liverpool, Tottenham, Chelsea, dan Manchester City, meraih tiket lolos otomatis ke babak 16 besar Liga Champions.
Yusuf Abdillah - Kamis, 29 Januari 2026
Hasil Liga Champions: Chelsea Singkirkan Napoli, Lima Tim Inggris Lolos Langsung ke 16 Besar
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Arsenal vs Kairat, Live Sebentar Lagi
Siaran langsung Arsenal vs Kairat di Liga Champions 2025/2026 tayang dini hari ini. Cek jadwal kick-off, link streaming resmi, statistik, dan peluang The Gunners melanjutkan tren kemenangan di League Phase.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Arsenal vs Kairat, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Shayne Pattynama berpeluang debut untuk Persija saat pekan ke-19 Super League 2025/2026 melawan Persita Tangerang, Jumat (30/1).
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Adaptasi Bagus, Shayne Pattynama Berpeluang Debut untuk Persija saat Lawan Persita
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Siaran langsung Liverpool vs Qarabag di Liga Champions 2025/2026 tayang dini hari ini. Cek jadwal kick-off, link streaming resmi, statistik, dan prediksi laga krusial The Reds di Anfield.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Liverpool vs Qarabag, Live Sebentar Lagi
Inggris
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
Masa depan Harry Maguire di Manchester United masih abu-abu. Kontrak, gaji, dan faktor pelatih disebut jadi penentu apakah bek Inggris itu bertahan di Old Trafford musim depan.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Masa Depan Harry Maguire Bergantung kepada Nasib Michael Carrick
Italia
AC Milan Mulai Misi Rekrut Dua Pemain Manchester City
AC Milan dikabarkan mulai bergerak memburu dua pemain Manchester City. Nathan Ake dan Mateo Kovacic jadi target utama Rossoneri di bursa transfer. Mungkinkah terwujud?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
AC Milan Mulai Misi Rekrut Dua Pemain Manchester City
Liga Indonesia
Diaspora Banjiri Super League, Shayne Pattynama Beri Jawaban Menohok untuk Pengkritik
Shayne Pattynama menjawab kritik pihak yang tidak senang pemain diaspora melanjutkan karier di Indonesia. Super League tengah dibanjiri para pemain diaspora.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Diaspora Banjiri Super League, Shayne Pattynama Beri Jawaban Menohok untuk Pengkritik
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Superkomputer Opta memprediksi hasil Barcelona vs FC Copenhagen di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang Blaugrana sangat besar meski posisi belum aman.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Timnas
Pemain Muda Persija dan Hokky Caraka Curi Perhatian Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman mulai menemukan pemain-pemain yang akan menjadi pilihannya. John sejauh ini menyebut dua nama, Dony Tri Pamungkas dan Hokky Caraka.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Pemain Muda Persija dan Hokky Caraka Curi Perhatian Pelatih Timnas Indonesia
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan: Nerazzurri Unggul Tipis
Superkomputer Opta memprediksi hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan di Liga Champions 2025/2026. Kans menang Nerazzurri tipis, laga diprediksi berjalan sengit!
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan: Nerazzurri Unggul Tipis
Bagikan