Cuci Gudang, Manchester United Akan Lepas 10 Pemain Muda
BolaSkor.com - Manchester United akan melakukan bersih-bersih dalam hal komposisi skuat. Menurut Daily Mail, The Red Devils berencana melepas setidaknya 10 pemain muda.
Nama pertama yang masuk dalam daftar jual adalah James Wilson. Penyerang 23 tahun tersebut dianggap sebagai satu di antara talenta emas ketika mencetak dua gol melawan Hull City pada debutnya, Mei 2014.
Namun, serangkaian peminjaman yang dilakukan Manchester United untuk meningkatkan kemampuan James Wilson tidak berhasil. Wilson justru mengalami cedera panjang dan penurunan kepercayaan diri.
Saat ini, James Wilson sedang dipinjamkan ke Aberdeen. Ia mencetak gol keempat pada musim ini ketika menghadapi Hibernian. Catatan tersebut membuat Manchester United ragu memulangkan sang pemain.
Baca Juga:
Blunder David De Gea Semakin Parah bersama Manchester United
3 Kandidat Pengganti David De Gea
Luncurkan Jersey Anyar, Man United Kenang 20 Tahun Treble
Nama berikutnya adalah Regan Poole. Saat ini, pemain 20 tahun tersebut sedang mengintip peluang tampil membela Newport County saat melawan Tranmere Rovers pada final play off League Two, di Stadion Wembley, Sabtu (25/5).
Kemungkinan besar, pemain tim nasional Wales U-21 tersebut akan membuat Newport memermanenkan dari Manchester United. Selain itu, sejumlah klub League One juga ingin mendapatkan servis Regan Poole.
Selain dua pemain tersebut, Manchester United juga berniat melepas delapan penggawa lainnya. Mereka adalah Matty Willock, DJ Buffonge, Zak Dearnley, Callum Whelan, Tom Sang, Tyrell Warren, Millen Baars dan Matty Olosunde.
Sementara itu, untuk tim senior, Manchester United dilaporkan masih berusaha melego Alexis Sanchez. Keputusan itu diambil setelah manajemen The Reds menilai Sanchez tidak memberikan kontribusi sepadan dengan gaji yang diterima.
Johan Kristiandi
18.287
Berita Terkait
7 Catatan Statistik Menarik Duel Leeds United vs Arsenal: The Gunners Nyaman di Elland Road
3 Pemain yang Ingin Direkrut AC Milan Jelang Penutupan Bursa Transfer Musim Dingin 2026
Jadwal AC Milan: Lawan Tampil di Kompetisi Eropa, Rossoneri Baru Bertanding pada Rabu (4/2)
Superkomputer Prediksi Juara Premier League: Peluang Arsenal Lebih dari 80 Persen
Hasil Drawing dan Bagan Play-off 16 Besar Liga Champions: Real Madrid Kembali Menghadapi Benfica
NOC Indonesia Yakin Kepemimpinan Sheikh Joaan Al Thani Perkuat Posisi Asia di Panggung Olahraga Dunia
AC Milan Gigit Jari, Leon Goretzka Lebih Pilih Gabung Atletico Madrid
Hasil Super League 2025/2026: Shayne Pattynama Debut, Persija Tempel Persib Usai Bungkam Persita
Ada Udang di Balik Batu, Real Madrid Putuskan Puasa Belanja Pemain pada Tengah Musim Ini
Erick Thohir Ungkap Ajakan Uji Coba untuk Timnas Indonesia dari Negara Asia Timur