Premier League
Crystal Palace Vs Man United: Tertahan, Setan Merah Semakin Terbukti Kesulitan Lawan Tim Lebih Lemah
BolaSkor.com - Manchester United hanya bermain imbang 0-0 ketika bertamu ke markas Crystal Palace pada pertandingan lanjutan Premier League 2024-2025, di Selhurst Park, Sabtu (21/9), Hasil itu semakin menguatkan hipotesis jika Setan Merah kesulitan menghadapi tim dengan kualitas lebih rendah.
Manchester United menatap laga kali ini dengan kepercayaan diri tinggi. Sebelumnya, The Red Devils meraih dua kemenangan beruntun.
Baca Juga:
Hasil Pertandingan: Manchester United Ditahan Crystal Palace, Real Madrid Comeback
Sir Alex Ferguson Rindu Latih Manchester United
Prediksi dan Statistik Crystal Palace Vs Manchester United: Mimpi Buruk di Selhurst Park
Namun, Manchester United justru gagal membongkar pertahanan tuan rumah. Menguasai bola hingga 67 persen dan melepaskan 15 tembakan, The Red Devils selalu menemui kebuntuan.
Menurut catatan Opta Joe, Manchester United hanya dua kali menang dari delapan pertandingan terakhir di Premier League melawan tim yang berposisi di bawah urutan 10 besar. Sisanya adalah 4 imbang dan 2 kalah.
Padahal, pertandingan seperti itu adalah kesempatan besar bagi Manchester United untuk menuai tiga poin. Jika terus gagal menang, Man United diprediksi akan kesulitan bersaing di papan atas.
Kini, Manchester United menempati urutan ke-11 klasemen sementara. Dari lima pertandingan dengan perolehan poin maksimal 15, Setan Merah hanya mengoleksi tujuh angka.
Berikutnya, Manchester United akan menantang Twente pada pertandingan pertama Liga Europa, Kamis (26/9). Tiga hari berselang, Setan Merah akan kedatangan Tottenham Hotspur pada laga lanjutan Premier League.
View this post on Instagram
Johan Kristiandi
18.136
Berita Terkait
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta
Prediksi dan Statistik Charlton Athletic vs Chelsea: Ujian Debut Liam Rosenior
Hasil Malaysia Open 2026: Jonatan Christie dan Fajar/Fikri Tembus Semifinal
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf