Cristiano Ronaldo Memiliki Statistik Gol Bagus di Bulan September

Tiga pertandingan tanpa gol bukan catatan yang bagus untuk pemain sekaliber Cristiano Ronaldo. Terlebih Juventus FC merogoh kocek sampai 100 juta euro untuk merekrutnya dari Real Madrid pada bursa transfer musim panas ini.
Hendry WibowoHendry Wibowo - Selasa, 11 September 2018
Cristiano Ronaldo Memiliki Statistik Gol Bagus di Bulan September
Cristiano Ronaldo (Zimbio)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com – Tiga pertandingan tanpa gol bukan catatan yang bagus untuk pemain sekaliber Cristiano Ronaldo. Terlebih Juventus FC merogoh kocek sampai 100 juta euro untuk merekrutnya dari Real Madrid pada bursa transfer musim panas ini.

Jadi jangan heran, manajemen, rekan setimnya sampai fan sangat menunggu sumbangan gol pemain asal Portugal tersebut. Namun jika melihat data statistik, ada kemungkinan keran gol CR7 bakal mulai mengalir deras pada bulan September.

Pasalnya rata-rata golnya per pertandingan di bulan ini terbesar dibandingkan bulan lainnya selama berkarier di Real Madrid. Tercatat, Ronaldo membukukan 57 gol selama bulan September atau dengan rata-rata 1,16 per pertandingan.

Menariknya rasio gol sang pemain memang begitu rendah di bulan Agustus. Selama memperkuat Real Madrid, ia hanya mencetak 11 gol di bulan Agustus atau rata-rata 0,52 per laga. Kabar baiknya, rata-rata gol per pertandingan Ronaldo memang sangat tinggi dimulai dari bulan September.

Setelah September ada di angka 1,16, berturut-turut bulan Oktober: 1,14, November: 0,89, dan Desember, 1,12. Tapi tentu saja catatan di atas hanya sekadar data statistik. Ronaldo harus membuktinyannya lagi bersama Juventus.

Yang pasti, kans CR7 mulai menyumbangkan gol untuk I Bianconeri pada bulan September memang terbuka lebar. Pasalnya Juventus hanya melawan Sassuolo, Frosinone, dan Bologna, sebelum meladeni pesaing kuat untuk meraih scudetto, SSC Napoli di Serie A. Kemudian tim juga menjalani satu laga penyisihan grup Liga Champions kontra Valencia bulan ini.

Ronaldo

Catatan Rata-rata Gol per Laga Cristiano Ronaldo di Real Madrid
Bulan: Total Gol (Rata-rata Gol)
Januari: 47 (0,84)
Februari: 39 (0,89)
Maret: 54 (1,15)
April: 55 (0,98)
Mei: 51 (1,34)
Agustus: 11 (0,52)
September: 57 (1,16)
Oktober: 49 (1,14)
November: 39 (0,89)
Desember: 46 (1,12)
Ket: bulan Juni dan Juli libur kompetisi

Breaking News Cristiano Ronaldo Klub Serie A Juventus fc Statistik Gol
Ditulis Oleh

Hendry Wibowo

Motorsports Enthusiast and Giallorossi Fan
Posts

2.794

Berita Terkait

Liga Indonesia
Persija Pinjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama
Persija Jakarta meminjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama Pranata. Kabarnya, Rio Fahmi dan Hansamu akan bergabung dengan Arema FC.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Persija Pinjamkan Ilham Rio Fahmi dan Hansamu Yama
Liga Indonesia
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza menjelaskan mengapa Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo hanya bermain sebentar.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Ini Alasan Shayne Pattynama dan Paulo Ricardo Hanya Bermain Sebentar di Laga Debut
Liga Indonesia
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Shayne Pattynama naik barakuda saat Persija Jakarta bertandang melawan Persita Tangerang.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Debut Untuk Persija, Shayne Pattynama Girang Naik Rantis ke Stadion
Liga Indonesia
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Persija Jakarta sudah mendatangkan empat pemain baru untuk menghadapi putaran kedua. Namun, Ketum The Jakmania menilai jumlah tersebut belum cukup.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Ketum The Jakmania Merasa Skuad Persija Belum Lengkap, Butuh Gelandang Baru
Timnas
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Timnas Indonesia U-17 akan memulai persiapan menghadapi Piala Asia U-17 2026 di Arab Saudi. Satu di antaranya dengan menggelar uji coba.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Timnas Indonesia U-17 Tantang China sebagai Persiapan Piala Asia U-17 2026
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Persib Bandung mendominasi laga melawan Persis Solo di Stadion Manahan.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Gol Andrew Jung Buat Persib Pertahankan Puncak Klasemen
Timnas
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat
Asnawi Mangkualam Bahar harus mengakhiri musim ini lebih cepat karena naik meja operasi.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Naik Meja Operasi, Musim Asnawi Mangkualam Berakhir Lebih Cepat
Timnas
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, bertemu dengan I League untuk membahas sinkronisasi jadwal dengan kompetisi.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
John Herdman Bertemu I League, Sinkronisasi Program Timnas dengan Kompetisi
Liga Indonesia
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta
Persija Jakarta kembali melepas satu pemainnya pada putaran kedua ini. Pemain yang dilepas adalah Ilham Rio Fahmi.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 31 Januari 2026
Ilham Rio Fahmi Pergi untuk Kembali ke Persija Jakarta
Liga Indonesia
Persib Rekrut Layvin Kurzawa, Eliano Reijnders Tak Masalah Ganti Posisi
Layvin Kurzawa dan Eliano Reijnders memiliki posisi yang sama.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 31 Januari 2026
Persib Rekrut Layvin Kurzawa, Eliano Reijnders Tak Masalah Ganti Posisi
Bagikan