Cristiano Ronaldo Kembali Berulah, Tinggalkan Pertandingan Sebelum Peluit Panjang
BolaSkor.com - Cristiano Ronaldo menjadi buah bibir dalam duel Manchester United melawan Tottenham Hotspur pada lanjutan Premier League 2022-2023, di Stadion Old Trafford, Kamis (20/10) dini hari WIB. Striker asal Portugal itu meninggalkan pertandingan sebelum peluit panjang.
Manchester United tidak membutuhkan Cristiano Ronaldo untuk membungkam Tottenham Hotspur dengan skor dua gol tanpa balas. Kedua gol The Red Devils dicetak Fred dan Bruno Fernandes pada 45 menit kedua.
Sementara itu, Ronaldo hanya menyaksikan rekan-rekannya berlaga dari bangku cadangan. Kembalinya Marcus Rashford membuat Ronaldo menjadi pemain pelapis.
Masalahnya, Ronaldo terlihat meninggalkan pertandingan sebelum peluit panjang. Sky Sports mengabarkan jika Ronaldo kecewa karena tidak dimainkan.
Baca Juga:
Erik ten Hag Hanya Mau yang Terbaik untuk Cristiano Ronaldo
Kabar Mengatakan Cristiano Ronaldo Menuju Atletico Madrid, Diego Simeone Beri Jawaban
Ten Hag Jelaskan Alasan Tarik Keluar Cristiano Ronaldo Saat Lawan Newcastle
Menanggapi hal itu, Erik ten Hag menegaskan akan mengadakan pertemuan dengan Ronaldo. Ia mengaku Ronaldo tidak meminta izin untuk meninggalkan pertandingan lebih cepat.
"Dia ada di sana dan saya melihatnya. Namun, saya tidak berbicara dengannya," kata Erik ten Hag kepada Amazon Prime.
Sebelumnya, Ronaldo pernah melakukan hal yang sama. Ia meninggalkan pertandingan ketika duel Manchester United melawan Rayo Vallecano belum berakhir.
"Saya akan menghadapinya besok, bukan hari ini. Kami merayakan kemenangan ini dan sekarang harus pulih untuk pertandingan melawan Chelsea pada hari Sabtu," sambungnya.
Tidak heran, kritik pun mulai berdatangan. Mantan bek Inggris, Danny Mills, tidak ragu menyebut Ronaldo memalukan.
"Jika melakukan itu, Ronaldo benar-benar memalukan. Dia jelas berpikir lebih besar daripada klub sepak bola," ungkap Mills kepada Soccer Special.
Aksi tersebut semakin memperkuat sinyal jika Ronaldo tidak betah di Manchester United. Mantan pemain Real Madrid itu dikabarkan ingin hengkang pada bursa transfer musim dingin mendatang.
Johan Kristiandi
18.136
Berita Terkait
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Ruben Amorim Pergi, Amad Diallo Sedih Kehilangan Sosok Ayah
Kapten Pelita Jaya Jakarta Prediksi Persija Menang Tipis di Bandung
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
The Jakmania Datangi Latihan Persija, Rizky Ridho Janji Bawa Kemenangan dari Markas Persib
7 Fakta Menarik Charlton Athletic vs Chelsea: Dominasi Mutlak The Blues
Bruno Tubarao Sebut Rivalitas Persib-Persija Mirip Derby Vasco da Gama dengan Flamengo di Brasil
Kalahkan Jakarta Livin Mandiri 3-0, Bandung bjb Tandamata Awali Proliga 2026 dengan Meyakinkan
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Nostalgia - Rivalitas Satu Abad Persib Bandung vs Persija Jakarta