Coutinho Ngambek Tak Dimainkan dalam Derby
BolaSkor.com - Biasanya jika klub ingin membujuk seorang pemain betah mereka akan berusaha membuatnya senang. Tapi tidak dengan Liverpool. Setelah menegaskan tak akan melepas Philippe Coutinho pada jendela transfer Januari nanti, Liverpool malah membuat sang pemain kesal.
Coutinho dikabarkan ngambek karena hanya duduk di bangku cadangan pada laga penting melawan Everton. Pertarungan ini sarat prestise karena merupakan sebuah derby. Namun, pada laga penting ini manajer Liverpool, Jurgen Klopp justru tak memainkan sejak awal dua pemain andalan, Coutinho dan Roberto Firmino. Laga di Anfield itu sendiri berakhir imbang 1-1. Coutinho baru masuk lapangan pada menit ke-78.
Keputusan Klopp mengundang tanda tanya banyak pihak. Selain pasalnya Coutinho bisa dibilang sedang panas-panasnya setelah membuat hat-trick ke gawang Spartak Moskow di Liga Champions pada tengah pekan. Namun Klopp tetap menilai sudah mengambil keputusan tepat.
"Saya sudah memikirkan ini sebelum pertandingan. Bagi saya, keputusan ini tetap benar, meski hasil pertandingan tak mencerminkannya," kata Klopp dikutip ESPNFC.
"Liverpool sudah melakukan rotasi pemain sejak 6-7 pekan terakhir. Saya sudah memberitahu semua pemain, kami akan merotasi tim tiap kali menang," jelas Klopp.
Yusuf Abdillah
9.931
Berita Terkait
5 Fenomena Pembunuh Raksasa Terbesar dalam Sejarah Piala FA
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Klasemen Terkini Premier League Usai Arsenal Gagal Tekuk Liverpool: Jarak Kini Jadi Enam Poin
Imbang Lawan Liverpool, Arsenal Layak Diapresiasi Tanpa Kekalahan Sejak Natal
Pertama dari 600 Pertandingan, Liverpool Tak Punya Satu Pun Peluang Tepat Sasaran di Laga Premier League
Memalukan, Sikap Gabriel Martinelli saat Mendorong Conor Bradley yang Cedera
Hasil Pertandingan: AC Milan Imbang, Arsenal Urung Menjauh dari Kejaran Manchester City
Jadwal Live Streaming Premier League Arsenal vs Liverpool, Kick-off Jumat (09/01) Pukul 03.00 WIB
Perburuan Bek Tengah Berlanjut, Joe Gomez Masuk Daftar Belanja AC Milan
Hadapi Liverpool, Arsenal Harus Tampil Luar Biasa Sepanjang Laga