Corporate Branding, Senjata PBSI Raih Keuntungan dari Sponsorship
BolaSkor.com - Ketua Umum PBSI, Agung Firman Sampurna, menyebutkan senjata andalan untuk meraih keuntungan finansial. Agung mengatakan bakal memanfaatkan corporate branding.
Agung terpilih sebagai ketum PBSI menggantikan Wiranto secara aklamasi pada Jumat (6/11). Baru terpilih, sejumlah gebrakan mulai dia lakukan.
Termasuk di antaranya adalah untuk meraih keuntungan finansial. Apalagi, bulu tangkis merupakan olahraga populer di Indonesia karena prestasi.
Baca Juga:
Demi Pembinaan, PBSI Bakal Optimalkan Pengprov
Terpilih sebagai Ketum PBSI, Agung Firman Sampurna Punya Cara Jitu Berprestasi di 2021
Oleh sebab itu, PBSI era Agung akan menggandeng perusahaan besar untuk menjadi mitra. Sang ketum mengatakan pihaknya membuka peluang seluas-luasnya.
"Kami membuka seluas-luasnya yang ingin bermitra dengan PBSI, itu tidak sulit. Program corporate branding ini tidak terlalu sulit, banyak yang menawari," kata Agung.
"Di tiap perusahaan besar punya program pemasaran. Nah biasanya menggunakan olahraga yang punya daya tarik besar. Di Indonesia, bulu tangkis termasuk di antaranya."
"Jadi mereka akan sponsor di baju, di backdrop, dan sebagainya. Itu yang disebut sebagai corporate branding. Semua mudah kalau ada kepercayaan. Ketum PBSI dan Sekjen tak boleh terlibat," lanjutnya.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak
Persib vs Persija, Marc Klok: Anggap Pertandingan Harga Diri dan Singgung Kepindahan Luis Figo
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia