Copa America 2024: Hadapi Paraguay, Brasil Tak Akan Ubah Strategi
BolaSkor.com - Brasil akan menghadapi Paraguay pada laga kedua Grup D Copa America 2024 di Allegiant Stadium, Nevada, Amerika Serikat, Sabtu (29/9) pukul 08.00 WIB. Pelatih Brasil Dorival Junior bersikeras membela strategi yang diusung timnya meskipun pada laga pertama Tim Samba tampil mengecewakan saat imbang tanpa gol dengan Kosta Rika.
Brasil gagal menampilkan performa mengesankan pada laga pertama. Namun, Dorival Jr segera menyoroti aspek positif dari penampilan timnya.
"Memang kami semua berharap hasil yang berbeda di pertandingan pertama, tetapi kita tidak boleh lupa menghargai cara kami bermain. Bagaimana kami memaksa lawan bertahan," ujar Dorival dikutip dari Reuters.
Baca Juga:
Hasil Copa America 2024: Jaga Momentum, Argentina Tekuk Chili 1-0
5 Pemain Kelas Dunia yang Tidak Pernah Bermain di Copa America
"Saya percaya dengan apa yang telah kami lakukan. Ini adalah pekerjaan yang baru kami mulai, namun saya merasa kami telah membuat kemajuan," ujar pelatih yang berusia 62 tahun itu.
Menurut Dorival Jr, saat ini yang bisa dilakukan timnya adalah tetap tenang dan percaya diri.
"Jika ragu, kita tidak akan mencapai apa pun."
Brasil, juara sembilan kali Copa America, membutuhkan tiga poin untuk meningkatkan peluang lolos ke babak gugur. Saat ini Kolombia yang menang 2-1 atas Paraguay di laga pertama memimpin Grup D.
Meskipun ada tekanan, Dorival menekankan pentingnya kesabaran dengan tim yang sedang dalam masa transisi.
"Setiap pertandingan adalah krusial, entah itu pertandingan persahabatan atau kompetitif. Kita harus menyadari bahwa ini adalah periode perubahan, transisi, dan tidak mungkin membangun tim dalam satu malam," ujarnya.
View this post on Instagram
Yusuf Abdillah
9.541
Berita Terkait
Presiden Barcelona Tutup Peluang Lionel Messi Kembali: Tidak Realistis
Tepis Isu ke Timnas Indonesia, Bojan Hodak Berkomitmen Tetap Jadi Pelatih Persib
Kembali ke Timnas Brasil setelah Tinggalkan Liverpool, Fabinho Serasa Debutan
Berburu Joao Gomes, Manchester United Punya Kartu As
FIFA Dituduh Ciptakan Serikat Pemain 'Palsu'
Rumah Dibobol Penyusup, Raheem Sterling dan Keluarga Selamat
Ada Bahaya Laten dalam Diri Marcus Rashford, Barcelona Harus Waspada
Kejutan, AC Milan Berburu Striker yang Baru Didatangkan Juventus
Persija Jamu Persik di Manahan, Jakmania Boleh Nonton Langsung
Persib Tepis Rumor Bojan Hodak Akan Ditunjuk PSSI Jadi Pelatih Timnas Indonesia