Conte Konfirmasi Gary Cahil Kapten Chelsea Berikutnya
Conte Konfirmasi Gary Cahil Kapten Chelsea Berikutnya- Pelatih Chelsea, Antonio Conte mengonfirmasi bahwa Gary Cahill akan mengambil posisi kapten menyusul kepergian bek sekaligus legenda The Blues, John Terry dari Stamford Bridge.
Di musim-musim sebelumnya Cahill hanya menjabat sebagai kapten ketiga The Blues, dibelakang John Terry dan Branislav Ivanovic. Namun kini Cahill dipastikan menjabat sebagai kapten utama Chelsea pada musim 2017/18 mendatang.
Saat ini Chelsea sudah mendatangkan dua pemain muda bertipe pemain belakang dalam diri Antonio Rudiger dari AS Roma dan kembalinya Andreas Christensen dari masa peminjamannya di Borussia Monchengladbach.
Bukan tanpa alasan Conte menunjuk Cahill sebagai pemimpin utama di skuat The Blues yang menjuarai Premier League musim 2016/17. Conte mengklaim bahwa Cahill adalah pilihan yang tepat karena pengalaman dan pengabdian panjangnya di klub.
"Saya pikir setiap pemain harus mempunyai kepribadian sebagai pemimpin dan memahami bahwa mereka memiliki tanggung jawab lebih dalam kariernya masing-masing (pekerjaan). Kami sudah kehilangan dua pemain besar (Terry dan Ivanovic) dalam skuat ini," ujar Conte seperti dikutip dari FTB90.
"Yang kami butuhkan sekarang adalah pemain yang mempunyai karakter berjiwa pemimpin karena hal ini sangat penting untuk kesuksesan masa depan klub ini.
"Sekarang ini menunjuk Gary (Cahill) sebagai kapten tim yang baru merupakan hal yang tepat. Dia telah bermain selama bertahun-tahun diklub ini, ia memiliki karakteristik yang tepat untuk menjadi kapten selanjutnya," tutup Conte.
Gary Cahill didatangkan oleh Chelsea di tahun 2012 dari klub divisi Championship, Bolton Wanderers. Selama empat tahun membela The Blues, Cahill telah mencatatkan 162 pertandingan dengan sumbangan 13 gol di semua kompetisi.
Coba Juga: Game Online Terbaru
1.688
Berita Terkait
Link Streaming Chelsea vs Wolverhampton Wanderers, Minggu 9 November 2025
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Wolverhampton Wanderers: Tim Tamu Buru Kemenangan Pertama
7 Wonderkids Terbaik dengan Rating 90 Plus di Football Manager 26
Terus Merotasi Pemain, Skuad Chelsea Seharusnya Mulai Mempertanyakan Enzo Maresca
3 Statistik yang Memperlihatkan Betapa Buruknya Antonio Conte di Sepak Bola Eropa
Ketika Klub Sepak Bola Jerman Menerapkan Catenaccio ala Italia
Liga Champions: Chelsea Seharusnya Menang di Markas Qarabag
Qarabag Ukir Rekor Lawan Tim Inggris, Chelsea Dinilai Lengah Hadapi Tuan Rumah
Chelsea Imbang di Azerbaijan, Enzo Maresca: Perbedaan Besar Ada di Kotak Penalti
Hasil Liga Champions: Manchester City Hajar Dortmund, Inter Milan Menang Tipis, Chelsea dan Barcelona Tertahan