Conor McGregor Puji Presiden Rusia Setelah Piala Dunia 2018
BolaSkor.com - Petarung asal Irlandia, Conor McGregor, memuji Presiden Rusia setelah Piala Dunia 2018. McGregor menganggap Rusia sukses menggelar Piala Dunia.
Pencalonan tuan rumah Piala Dunia 2018 dibuka pada 2009. Rusia ditunjuk sebagai tuan rumah pada 2 Desember 2010 setelah mengalahkan Australia, Jepang, Amerika Serikat, dan Indonesia.
Meski sempat diragukan, rupanya Rusia berhasil menjadi tuan rumah Piala Dunia yang baik. Berbagai pujian pun mengalir kepada Rusia setelah perhelatan usai.
McGregor termasuk satu di antara pihak yang memuji jalannya Piala Dunia. Menurut McGregor, keberhasilan tersebut disebabkan kepimpinan Presiden Rusia, Vladimir Putin.
"Saya menerima undangan menonton final Piala Dunia 2018 dari Presiden Rusia, Putin. Pria ini adalah pemimpin hebat dan saya bangga menonton di sampingnya," tulis McGregor pada akun media sosialnya.
"Hari ini, saya merasa terhormat dapat berada di samping Tuan Putin. Terima kasih atas keramahan Anda dan Piala Dunia yang luar biasa," lanjut McGregor.
Prancis menjadi juara pada Piala Dunia 2018. Skuat asuhan Didier Deschamps mengangkat trofi setelah menang 4-2 atas Kroasia di Stadion Luzhniki.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Bertekad Bangkit, Bandung bjb Tandamata Ingin Sapu Bersih Kemenangan pada Seri Medan
5 Kandidat Pelatih Baru Real Madrid