Comeback Usai Bikin Gaduh, Tuchel Puji Mentalitas Lukaku

Lukaku tampil sebagai starter saat Chelsea mengalahkan Tottenham pada leg pertama semifinal Piala Liga.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Kamis, 06 Januari 2022
Comeback Usai Bikin Gaduh, Tuchel Puji Mentalitas Lukaku
Romelu Lukaku berduel dengan para pemain Tottenham Hotspur. (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manajer Chelsea, Thomas Tuchel terkesan dengan mentalitas yang dimiliki Romelu Lukaku. Pemain berkebangsaan Belgia itu memang tetap tampil normal usai membuat kegaduhan.

Ruang ganti Chelsea sempat memanas usai beredarnya wawancara kontroversial Lukaku dengan Sky Sports. Salah satu isinya adalah kritik sang penyerang terhadap taktik Tuchel.

Tuchel dan Lukaku akhirnya berdamai usai menggelar pertemuan tertutup. Pada momen tersebut, pemain berusia 28 tahun itu meminta maaf.

Baca Juga:

Simone Inzaghi Respons Keinginan Romelu Lukaku Balikan dengan Inter

Roman Abramovich Turun Tangan Selesaikan Konflik Romelu Lukaku

Antonio Conte Tak Mau Panaskan Situasi Romelu Lukaku di Chelsea

Romelu Lukaku dan Thomas Tuchel berpelukan.

Lukaku kemudian langsung turun sebagai starter saat Chelsea menang 2-0 atas Tottenham Hotspur pada leg pertama semifinal Piala Liga 2021-2022, Kamis (6/1) dini hari WIB. Ini menjadi bukti hubungannya dengan Tuchel sudah membaik.

Lukaku memang gagal mencatatkan namanya di papan skor. Dua gol Chelsea dicetak oleh Kai Havertz (5'), dan bunuh diri Ben Davies (34').

Namun kontribusinya sepanjang 90 menit tak bisa dianggap sepele. Psikologis Lukaku seolah-olah tidak terpengaruh dengan masalah ini.

"Saya cukup yakin dia (Lukaku) tidak terpengaruh. Bahkan hari-hari terakhir dia tampak santai, baik-baik saja dengan situasinya dan secara mental telah move on," kata Tuchel usai laga kepada Sky Sports.

"Romelu dapat mengatasi tekanan dan itu adalah penampilan yang bagus. Dia banyak berkontribusi pada pengaturan pertahanan kami dan memiliki peluang."

Pujian yang diberikan Tuchel tentu cukup mengejutkan. Lukaku memang sempat mengkritik pendekatan taktik manajer berkebangsaan Jerman tersebut.

Namun Tuchel tampaknya sudah memaafkan Lukaku. Ia memastikan sang penyerang masih masuk dalam rencana permainannya.

“Kami dapat mengalihkan fokus, kami menerima itu terjadi dan kami memiliki cukup alasan untuk tetap positif dan melindunginya sekarang. Dia adalah pemain kunci dan kami ingin dia menjadi pemain kunci," tutup Tuchel.

Chelsea Romelu lukaku Thomas Tuchel Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Timnas
Timur Kapadze: Saya Bersedia Melatih Timnas Indonesia, Insya Allah
Timur Kapadze saat ini sedang free.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 11 November 2025
Timur Kapadze: Saya Bersedia Melatih Timnas Indonesia, Insya Allah
Timnas
Timnas Indonesia U-22 Dapat Kekuatan Tambahan Jelang SEA Games 2025, Tiga Pemain Diaspora Anyar Gabung Latihan
Tiga pemain yang dimaksud adalah Reycredo Beremanda, Muhammad Mishbah, dan Luke Xavier Keet.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 11 November 2025
Timnas Indonesia U-22 Dapat Kekuatan Tambahan Jelang SEA Games 2025, Tiga Pemain Diaspora Anyar Gabung Latihan
Lainnya
Adellia Persembahkan Medali Emas Ke-4 Indonesia di Islamic Solidarity Games 2025
Medali tersebut diraihnya setelah mengalahkan lawan-lawannya di cabang olahraga (cabor) renang nomor 200 meter gaya dada putri.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 11 November 2025
Adellia Persembahkan Medali Emas Ke-4 Indonesia di Islamic Solidarity Games 2025
Liga Indonesia
Depak Alfredo Vera, Madura United Datangkan Eks Asisten Alexandre Gama
Alfredo Vera akan tetap menjadi bagian dari Madura United dengan tugas baru sebagai Direktur Teknik.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 11 November 2025
Depak Alfredo Vera, Madura United Datangkan Eks Asisten Alexandre Gama
Internasional
Jadwal Pertandingan Timnas Argentina pada Jeda Internasional November 2025: Tantang Angola
Timnas Argentina tidak tampil di kualifikasi Piala Dunia 2026 dan akan menghadapi Angola sebagai laga uji coba. Intip jadwal dan daftar pemain yang dipanggil Lionel Scaloni.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Jadwal Pertandingan Timnas Argentina pada Jeda Internasional November 2025: Tantang Angola
Italia
Krisis Lini Depan, AC Milan Pertimbangkan Rekrut Striker West Ham
AC Milan krisis lini depan dan bersiap mendatangkan Niclas Füllkrug dari Borussia Dortmund. Transfer kejutan ini bisa terjadi pada bursa Januari!
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Krisis Lini Depan, AC Milan Pertimbangkan Rekrut Striker West Ham
Inggris
Benjamin Sesko Cedera Lutut, Ruben Amorim Bisa Meniru Taktik Mikel Arteta
Benjamin Sesko dipastikan absen lama akibat cedera lutut. Ruben Amorim dikabarkan siap meniru strategi Mikel Arteta dengan bermain tanpa striker. Akankah Matheus Cunha jadi false nine dan Joshua Zirkzee mendapat kesempatan emas?
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Benjamin Sesko Cedera Lutut, Ruben Amorim Bisa Meniru Taktik Mikel Arteta
Italia
AC Milan Sudah Tentukan Masa Depan Luka Modric
AC Milan dikabarkan siap memperpanjang kontrak Luka Modric hingga 2027. Meski berusia 40 tahun, Modric masih jadi pemain kunci di lini tengah Rossoneri.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
AC Milan Sudah Tentukan Masa Depan Luka Modric
Prancis
Zinedine Zidane Bocorkan Kapan Akan Kembali Menukangi Tim
Zinedine Zidane memastikan dirinya akan segera kembali melatih. Pelatih peraih tiga trofi Liga Champions itu memberi sinyal comeback semakin dekat.
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Zinedine Zidane Bocorkan Kapan Akan Kembali Menukangi Tim
Inggris
Federico Chiesa Kembali Menolak Memperkuat Timnas Italia, Alasannya Masih Jadi Misteri
Federico Chiesa kembali menolak panggilan timnas Italia. Gennaro Gattuso tak mau membuka alasan pemain Liverpool itu. Apa yang sebenarnya terjadi?
Johan Kristiandi - Selasa, 11 November 2025
Federico Chiesa Kembali Menolak Memperkuat Timnas Italia, Alasannya Masih Jadi Misteri
Bagikan