Comeback Usai Bikin Gaduh, Tuchel Puji Mentalitas Lukaku

Lukaku tampil sebagai starter saat Chelsea mengalahkan Tottenham pada leg pertama semifinal Piala Liga.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Kamis, 06 Januari 2022
Comeback Usai Bikin Gaduh, Tuchel Puji Mentalitas Lukaku
Romelu Lukaku berduel dengan para pemain Tottenham Hotspur. (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manajer Chelsea, Thomas Tuchel terkesan dengan mentalitas yang dimiliki Romelu Lukaku. Pemain berkebangsaan Belgia itu memang tetap tampil normal usai membuat kegaduhan.

Ruang ganti Chelsea sempat memanas usai beredarnya wawancara kontroversial Lukaku dengan Sky Sports. Salah satu isinya adalah kritik sang penyerang terhadap taktik Tuchel.

Tuchel dan Lukaku akhirnya berdamai usai menggelar pertemuan tertutup. Pada momen tersebut, pemain berusia 28 tahun itu meminta maaf.

Baca Juga:

Simone Inzaghi Respons Keinginan Romelu Lukaku Balikan dengan Inter

Roman Abramovich Turun Tangan Selesaikan Konflik Romelu Lukaku

Antonio Conte Tak Mau Panaskan Situasi Romelu Lukaku di Chelsea

Romelu Lukaku dan Thomas Tuchel berpelukan.

Lukaku kemudian langsung turun sebagai starter saat Chelsea menang 2-0 atas Tottenham Hotspur pada leg pertama semifinal Piala Liga 2021-2022, Kamis (6/1) dini hari WIB. Ini menjadi bukti hubungannya dengan Tuchel sudah membaik.

Lukaku memang gagal mencatatkan namanya di papan skor. Dua gol Chelsea dicetak oleh Kai Havertz (5'), dan bunuh diri Ben Davies (34').

Namun kontribusinya sepanjang 90 menit tak bisa dianggap sepele. Psikologis Lukaku seolah-olah tidak terpengaruh dengan masalah ini.

"Saya cukup yakin dia (Lukaku) tidak terpengaruh. Bahkan hari-hari terakhir dia tampak santai, baik-baik saja dengan situasinya dan secara mental telah move on," kata Tuchel usai laga kepada Sky Sports.

"Romelu dapat mengatasi tekanan dan itu adalah penampilan yang bagus. Dia banyak berkontribusi pada pengaturan pertahanan kami dan memiliki peluang."

Pujian yang diberikan Tuchel tentu cukup mengejutkan. Lukaku memang sempat mengkritik pendekatan taktik manajer berkebangsaan Jerman tersebut.

Namun Tuchel tampaknya sudah memaafkan Lukaku. Ia memastikan sang penyerang masih masuk dalam rencana permainannya.

“Kami dapat mengalihkan fokus, kami menerima itu terjadi dan kami memiliki cukup alasan untuk tetap positif dan melindunginya sekarang. Dia adalah pemain kunci dan kami ingin dia menjadi pemain kunci," tutup Tuchel.

Chelsea Romelu lukaku Thomas Tuchel Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Inggris
Siap Hadapi Arsenal, Liam Rosenior Yakin Chelsea Punya Modal untuk Raih Kemenangan
Pelatih baru Chelsea Liam Rosenior yakin sudah memiliki sumber daya untuk meraih kemenangan saat bersiap menjamu Arsenal.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Siap Hadapi Arsenal, Liam Rosenior Yakin Chelsea Punya Modal untuk Raih Kemenangan
Timnas
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, menyebut Liga Indonesia punya potensi menghasilkan pemain terbaik untuk Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Nonton Persib vs Persija, John Herdman Terpesona dengan Rizky Ridho dan Janji Perhatikan Liga Indonesia
Timnas
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
Pelatih asal Inggris itu mengaku sudah menjalin komunikasi secara virtual dengan beberapa pemain Timnas Indonesia selepas dirinya resmi menahkodai Skuad Garuda.
Tengku Sufiyanto - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Akan Keliling Eropa Akhir Januari, Bertemu Diaspora Sekaligus Cari Pemain Naturalisasi Baru
Timnas
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
John Herdman itu yakin Skuad Garuda punya potensi besar lolos ke Piala Dunia.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
John Herdman Ungkap Alasan Pilih Tangani Timnas Indonesia, Percaya Bisa Tembus Piala Dunia
Timnas
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama
Cesar Meylan buka suara soal keputusannya mengikuti John Herdman ke Timnas Indonesia. Bukan sekadar 15 tahun bekerja bersama, ini alasan sesungguhnya sang asisten pelatih.
Johan Kristiandi - Selasa, 13 Januari 2026
Ikut John Herdman ke Timnas Indonesia, Alasan Cesar Meylan Bukan Sekadar Melanjutkan Kisah 15 Tahun Bersama
Liga Indonesia
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Upaya perdamaian The Jakmania dengan Viking terus dilakukan. Pendiri dan mantan Ketum Jakmania, Bung Ferry, diterima dengan baik di Bandung
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Bung Ferry Diterima dengan Baik di GBLA, Ketum The Jakmania Berterima Kasih kepada Bobotoh
Liga Indonesia
Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja
Persija Jakarta dikabarkan membidik sejumlah pemain baru untuk menghadapi putaran kedua. Dua di antaranya adalah Ricky Kambuaya dan Hugo Gomes.
Rizqi Ariandi - Selasa, 13 Januari 2026
Dewa United Banten FC Pastikan Belum Ada Tawaran dari Persija untuk Ricky Kambuaya dan Jaja
Inggris
Newcastle United vs Manchester City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Gol Telat
Pep Guardiola menyatakan dirinya cemas terhadap ancaman Newcastle United yang sering menentukan hasil pertandingan pada menit-menit akhir.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Newcastle United vs Manchester City: Pep Guardiola Waspadai Ancaman Gol Telat
Inggris
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Sejumlah tim Premier League akan menghadapi lawan yang terbilang mudah pada putaran keempat Piala FA 2025-2026.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Hasil Drawing Putaran Keempat Piala FA: Arsenal Ditantang Wigan, Liverpool Bertemu Brighton
Prediksi
Prediksi dan Statistik Newcastle United vs Manchester City: The Magpies Jago di Kandang
Newcastle United akan menjamu Manchester City di St James' Park pada laga leg pertama semifinal Piala Liga Inggris 2025-2026, Rabu (14/1) pukul 03.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Selasa, 13 Januari 2026
Prediksi dan Statistik Newcastle United vs Manchester City: The Magpies Jago di Kandang
Bagikan