Cole Palmer, Anomali di Antara Tren Negatif Amunisi Anyar Chelsea

Kini, Cole Palmer menjadi satu di antara pemain muda paling bersinar di sepak bola Inggris.
Johan KristiandiJohan Kristiandi - Rabu, 24 Januari 2024
Cole Palmer, Anomali di Antara Tren Negatif Amunisi Anyar Chelsea
Cole Palmer (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Chelsea kerap salah dalam menggaet pemain pada beberapa jendela transfer terakhir. Namun, soal Cole Palmer, The Blues mengambil keputusan tepat. Kini, Palmer menjadi satu di antara pemain muda paling bersinar di sepak bola Inggris.

Sejak Todd Boehly mengambil alih, Chelsea melakukan revolusi pada sisi komposisi skuad. The Blues banyak memboyong pemain anyar dengan harga tinggi.

Namun, tidak semuanya langsung menunjukkan penampilan seperti yang diharapkan. Contohnya adalah Moises Caicedo dan Romeo Lavia yang performanya jauh merosot dibanding tim sebelumnya.

Baca Juga:

Siklus Berlanjut, Jose Mourinho Dipecat AS Roma

Chelsea Mengamuk, Bantai Middlesbrough dan Amankan Tiket Final Piala Liga

Dipecat AS Roma, Akumulasi Pesangon Jose Mourinho Mencapai Rp1,6 Triliun

Tak heran, transfer Chelsea yang telah menghabiskan 467 juta euro untuk memboyong pemain anyar pada musim ini pun mengundang pertanyaan.

Akan tetapi, di antara barisan pemain baru Chelsea ada satu nama yang tidak terbawa tren negatif. Dia adalah Cole Palmer yang menjelma menjadi pemain penting dalam skema Mauricio Pochettino.

Chelsea mendatangkan Cole Palmer dari Manchester City dengan mahar 47 juta euro pada awal musim ini. Transfer tersebut terjadi ketika musim telah dimulai karena Palmer memperkuat The Citizens pada beberapa laga awal.

Kendati demikian, Palmer tidak butuh waktu lama untuk adaptasi. Pemain 21 tahun itu langsung moncer.

Teranyar, Palmer mencetak dua gol dalam kemenangan Chelsea atas Middlesbrough pada leg kedua semifinal Piala Liga Inggris. The Blues unggul telak 6-1 pada duel itu.

Pada musim ini, Palmer telah terlibat dalam 20 gol. Perinciannya adalah 13 gol plus 7 assist. Menurut Opta Joe, ia hanya kalah dari Ollie Watkins yang telah berkontribusi dalam 22 gol dibandingkan pemain Inggris lainnya di klub Premier League.

Memang, catatan kontribusi 20 gol itu juga ditorehkan Palmer ketika masih bermain untuk Manchester City di awal musim ini. Ia masing-masing mencetak satu gol di Community Shield dan Piala Super Eropa.

Namun, statistik jelas membuktikan jika Palmer adalah pembelian yang tepat bagi Chelsea. Dengan usia yang masih muda, Palmer diyakini akan menjadi andalan The Blues untuk beberapa tahun mendatang.

Chelsea Breaking News Cole Palmer Premier League
Ditulis Oleh

Johan Kristiandi

Experienced Journalist with a work history in the online media industry of more than 7 years.
Posts

18.136

Berita Terkait

Inggris
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Manchester United dikabarkan memasukkan Luis Enrique dalam daftar kandidat pelatih baru. Isu hengkang dari PSG bikin spekulasi kian panas.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Ragam
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Chelsea akan memulai era baru bersama Liam Rosenior yang dikontrak selama enam setengah tahun. Ada pemain dari Strasbourg yang dapat dibawa olehnya, siapa saja?
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Inggris
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Sam Allardyce menilai hanya Carlo Ancelotti yang mampu membenahi Manchester United. Ia menyoroti kualitas manajemen manusia sang pelatih.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Inggris
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Manchester United dikabarkan mengerucutkan pilihan pelatih interim ke dua nama. Waktu pengumuman mulai terungkap usai laga akhir pekan.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Inggris
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Antoine Semenyo mengaku siap berkembang setelah bergabung dengan Manchester City. Sang penyerang berjanji memberi dampak besar di paruh musim.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Liga Indonesia
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Ketua Umum VPC, Tobias Ginanjar Sayidina mengatakan koreo itu sebagai bentuk dukungan kepada timnya agar bisa mengalahkan Persija Jakarta.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Persija resmi meluncurkan produk reksa dana pendapatan tetap bernama Persija Supergoal.
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Italia
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Juventus mengganggu rencana Inter Milan merekrut Tarik Muharemovic. Sementara Davide Frattesi diminati Nottingham Forest dan Galatasaray.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris
Liga Indonesia
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Persib Bandung vs Persija Jakarta berlangsung di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Jumat, 09 Januari 2026
Persib vs Persija, Marc Klok: Rivalitas dan Harga Diri
Spanyol
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Final Piala Super Spanyol akan digelar 12 Januari. Kylian Mbappe berpeluang memperkuat Real Madrid saat menghadapi Barcelona dalam duel panas El Clasico di laga puncak. Simak jadwal dan kabar terbarunya!
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Pulih Lebih Cepat, Kylian Mbappe Siap Perkuat Real Madrid Melawan Barcelona
Bagikan