Cody Gakpo, Penyerang Multifungsi Milik Liverpool

Liverpool mengamankan satu target jelang bursa transfer musim dingin.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 27 Desember 2022
Cody Gakpo, Penyerang Multifungsi Milik Liverpool
Cody Gakpo (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pergerakan cepat dilakukan Liverpool dalam mengamankan target jelang bursa transfer musim dingin yang baru dibuka Januari 2023. The Reds sukses merekrut pemain berusia 23 tahun, Cody Gakpo, dari PSV Eindhoven.

Laman resmi PSV Eindhoven mengonfirmasi kabar tersebut. Menurut David Ornstein, Koresponden The Athletic, banderol Gakpo sebesar 40-50 juta euro total. Gakpo akan segera menjalani tes medis di Liverpool.

"PSV dan Liverpool FC telah mencapai kesepakatan tentang transfer Cody Gakpo yang akan datang. Penyerang berusia 23 tahun itu akan segera berangkat ke Inggris di mana dia akan menjalani formalitas yang diperlukan untuk menyelesaikan transfer," tutur pernyataan dari PSV.

Seperti halnya pada Januari 2021 ketika menyalip Tottenham Hotspur dalam perebutan Luis Diaz, Liverpool kembali melakukannya dan kali ini merebut Gakpo dari bidikan Manchester United.

Baca Juga:

Liverpool Tikung Manchester United dalam Perburuan Cody Gakpo

Disalip Liverpool dalam Perburuan Cody Gakpo, Manchester Ulangi Cerita soal Sadio Mane

Bukan Ditikung, Manchester United Tak Serius Kejar Cody Gakpo

Lini depan Liverpool seyogyanya sudah dipadati pemain mulai dari Roberto Firmino, Mohamed Salah, Diogo Jota, Luis Diaz, Darwin Nunez, hingga Fabio Carvalho, lantas di mana Cody Gakpo akan bermain? Simak pernyataan dari eks pemain timnas Belanda, Robin van Persie.

"Dia (Gakpo) adalah pemain yang bagus dan selalu menemukan cara di sebagian besar pertandingan untuk memberikan pengaruh, dalam hal memberikan assist atau mencetak gol. Dia selalu berbahaya," tutur Van Persie soal Gakpo pada Oktober lalu.

"Dia bukan striker natural; dia bisa bermain sebagai No.10 (gelandang serang), di sayap (kiri), sebagai striker palsu atau di sayap kanan. Dia bisa bermain di empat posisi di depan. Dia memiliki fisik yang bagus. Dia kuat, cepat dan bisa menggiring bola. Dia pemain serba bisa."

Sejauh di Eredivisie Gakpo sudah mencetak sembilan gol dan memberikan 12 assists, jumlah itu yang terbanyak, dengan catatan lainnya - juga yang terbanyak di liga - seperti 51 tendangan, 59 kali penciptaaan peluang, dan sukses melalui lawan 26 kali.

Dengan cederanya Luis Diaz dan Diogo Jota, serta kebutuhan mencari pengganti Sadio Mane, wajar jika Liverpool merekrut penyerang baru lagi.

"Fleksibilitas, profesionalisme, dan output Gakpo di lapangan menjelaskan dengan cukup jelas mengapa Liverpool memutuskan untuk mendatangi PSV dan (merekrut) penyerang Belanda," papar Joe Shread, memberikan analisanya di Sky Sports.

Pemain multifungsi seperti Cody Gakpo dapat bermain di setiap posisi di lini depan. Ia dapat mencetak gol, menciptakan peluang, dan membuat bingung pertahanan lawan. Pada Piala Dunia 2022 Gakpo mencetak tiga gol dari lima laga bersama timnas Belanda.

Cody Gakpo Liverpool
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

15.870

Berita Terkait

Inggris
Arne Slot di Ujung Tanduk, Isu Jurgen Klopp Kembali ke Liverpool Terus Berembus
Superkomputer merilis prediksi hasil duel Manchester United vs Everton pada pekan ke-12 Premier League 2025/2026. Siapa yang lebih diunggulkan? Temukan jawabannya di sini!
Johan Kristiandi - Senin, 24 November 2025
Arne Slot di Ujung Tanduk, Isu Jurgen Klopp Kembali ke Liverpool Terus Berembus
Inggris
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Arsenal Melesat Sendirian, Liverpool Tertahan di Papan Tengah
Drama panas LaLiga 2025/2026! Real Madrid kembali kuasai puncak klasemen setelah kemenangan krusial, sementara Barcelona terpeleset dan turun ke posisi dua. Selisih hanya satu poin, persaingan makin gila!
Johan Kristiandi - Senin, 24 November 2025
Klasemen Terkini Premier League 2025/2026: Arsenal Melesat Sendirian, Liverpool Tertahan di Papan Tengah
Inggris
Liverpool Dibantai Nottingham Forest, Alexander Isak Bikin Rekor yang Tidak Diinginkan
Kekalahan Liverpool dari Nottingham menjadi momen yang ingin segera dilupakan oleh Alexander Isak yang kembali tampil mengecewakan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 23 November 2025
Liverpool Dibantai Nottingham Forest, Alexander Isak Bikin Rekor yang Tidak Diinginkan
Ragam
5 Kekalahan Terberat Liverpool di Anfield pada Era Modern
Liverpool telah menderita beberapa kekalahan memalukan di kandang sendiri sepanjang sejarah gemilang mereka.
Yusuf Abdillah - Minggu, 23 November 2025
5 Kekalahan Terberat Liverpool di Anfield pada Era Modern
Inggris
Liverpool Babak Belur, Arne Slot Yakin Ada Jalan Keluar dari Keterpurukan
Arne Slot menegaskan dirinya bertanggung jawab setelah Liverpool menderita kekalahan kandang terberat sepanjang sejarah mereka di Premier League.
Yusuf Abdillah - Minggu, 23 November 2025
Liverpool Babak Belur, Arne Slot Yakin Ada Jalan Keluar dari Keterpurukan
Inggris
Liverpool Kalah Lagi, Posisi Arne Slot Berada di Ujung Tanduk
Liverpool kembali terpuruk setelah dihajar Nottingham Forest 3-0 di Anfield. Enam kekalahan dari tujuh laga membuat posisi Arne Slot makin kritis. Benarkah ia bakal dipecat?
Johan Kristiandi - Minggu, 23 November 2025
Liverpool Kalah Lagi, Posisi Arne Slot Berada di Ujung Tanduk
Hasil akhir
Hasil Premier League: Dibantai di Anfield, Liverpool Kalah 0-3 Kontra Nottingham Forest
Periode negatif Liverpool belum berakhir dengan kekalahan 0-3 di Anfield kontra Nottingham Forest di pekan 12 Premier League.
Arief Hadi - Minggu, 23 November 2025
Hasil Premier League: Dibantai di Anfield, Liverpool Kalah 0-3 Kontra Nottingham Forest
Jadwal
Jadwal Live Streaming Premier League Liverpool vs Nottingham Forest, Kick-off Sabtu (22/11) Pukul 22.00 WIB
Link live streaming serta jadwal siaran langsung pekan 12 Premier League Liverpool vs Nottingham Forest di Anfield.
Arief Hadi - Sabtu, 22 November 2025
Jadwal Live Streaming Premier League Liverpool vs Nottingham Forest, Kick-off Sabtu (22/11) Pukul 22.00 WIB
Inggris
Liverpool Tak Lagi Pikirkan Titel Premier League
Liverpool kesulitan mempertahankan titel Premier League musim ini dan Arne Slot mengirim pesan tegas.
Arief Hadi - Sabtu, 22 November 2025
Liverpool Tak Lagi Pikirkan Titel Premier League
Inggris
Liverpool Didesak Beli Bek Tengah pada Januari, Ini Tanggapan Arne Slot
Arne Slot menjelaskan lini pertahanan Liverpool terutama sektor bek tengah masih bisa cukup diandalkan.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 22 November 2025
Liverpool Didesak Beli Bek Tengah pada Januari, Ini Tanggapan Arne Slot
Bagikan