CLS Knights Indonesia Akhiri Musim Reguler ABL di Posisi Keempat

CLS Knights Indonesia masih menunggu lawan di play off.
Andhika PutraAndhika Putra - Sabtu, 23 Maret 2019
CLS Knights Indonesia Akhiri Musim Reguler ABL di Posisi Keempat
CLS Knights Indonesia
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - BTN CLS Knights Indonesia mengakhiri musim reguler ASEAN Basketball League (ABL) 2018/2019 di posisi keempat. Kepastian ini didapat setelah Brandon Jawato dkk. berhasil mengalahkan Hong Kong Eastern 98-97 di Southorn Stadium, Wan Chai, Jumat (22/3).

Jawato tampil gemilang dengan catatan 25 poin, delapan rebound, tiga assist, dan dua steal. Dua pemain asing CLS Knights, Douglas Herring Jr dan Maxie Esho, sama-sama mencetak double-double.

Herring membukukan 24 angka dan 11 assist, sedangkan Esho 21 poin dan 14 rebound. Adapun pemain tuan rumah O Darien Basset menjadi top scorer untuk timnya dengan raihan 32 poin, disusul rekannya Marcus Elliott dengan torehan 19 poin.

Baca Juga:

Pelatih Stapac Jakarta Sebut Pelita Jaya Tim Kotor

Terkuak Misteri Penurunan Performa Valentino Rossi di Latihan Bebas MotoGP Qatar

“Kami bermain sangat baik sebagai tim pada pertandingan hari ini. Kuncinya di kuarter keempat. Kami bermain sangat cerdas. Saya rasa itu adalah yang harus juga kami lakukan pada playoff pekan depan," kata pelatih CLS, Brian Rowsom.

"Saya sangat bangga kepada seluruh pemain dan kemenangan ini kami persembahkan untuk fans kami di Indonesia yang selalu setia mendukung,” sambungnya.

Di babak playoff, CLS Knights Indonesia akan berjibaku melawan Macau Black Bears atau Saigon Heat. Kepastian masih menunggu hasil pertandingan Saigon.

Pertandingan playoffs menggunakan sistem best of three. Pertandingan pertama CLS Knights Indonesia pada 30 Maret (GOR Kertajaya) , kemudian 5 April (away game). Jika dibutuhkan laga ketiga digelar pada 7 April (GOR Kertajaya).

Breaking News Indonesia CLS Knights Indonesia
Ditulis Oleh

Andhika Putra

Posts

8.253

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Laga Serie A antara Fiorentina melawan AC Milan di Stadion Artemio Franchi, Minggu (11/1) malam WIB, berakhir imbang 1-1.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Arsenal mengalahkan Portsmouth 4-1 pada laga putaran ketiga Piala FA yang berlangsung di Fratton Park, Minggu (11/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Liga Indonesia
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Persija harus bermain dengan 10 pemain, usai Bruno Tubarao mendapat kartu merah pada menit ke-53.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Liga Indonesia
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Selebrasi ini pernah berujung sanksi Komdis PSSI karena dinilai memprovokasi suporter Persija.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Spanyol
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Pemecatan Ruben Amorim oleh Manchester United sejatinya dapat memberikan jalan bagi Marcus Rashford untuk kembali ke Old Trafford.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Liga Indonesia
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Persib Bandung berhasil mengalahkan Persija Jakarta dengan skor 1-0 di Stadion GBLA, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Minggu, 11 Januari 2026
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Jadwal
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inter Milan akan menghadapi Napoli pada pertandingan lanjutan Serie A 2025-2026, di Stadion Giuseppe Meazza, Senin (12/1) pukul 02.45 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Inggris
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Manchester City lolos ke putaran keempat Piala FA setelah menghancurkan Exeter City 10-1 di Stadion Etihad.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Italia
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Juventus sedang mempertimbangkan untuk menawarkan kesepakatan pertukaran pinjaman kepada AC Milan.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Spanyol
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Real Madrid akan menghadapi Barcelona pada final Piala Super Spanyol 2026 di King Abdullah Sports City, Senin (12/1) dini hari WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 11 Januari 2026
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal
Bagikan