Chelsea Kalah Tiga Kali Beruntun, Graham Potter Membela Diri
BolaSkor.com - Chelsea menelan tiga kekalahan beruntun usai takluk di markas Newcastle United dalam lanjutan Premier League 2022-2023. Hasil ini membuat Graham Potter selaku manajer The Blues bereaksi.
Dalam laga yang berlangsung di St. James Park, Minggu (13/11) dini hari WIB, Chelsea takluk 0-1 dari Newcastle. Gol tunggal kemenangan The Magpies dicetak oleh Joe Willock pada menit ke-67.
Chelsea memang unggul dalam penguasaan bola. Namun secara keseluruhan, Newcastle terlihat tampil lebih baik.
Baca Juga:
Hasil Pertandingan: Chelsea Tumbang di Markas Newcastle, Arsenal Perlebar Jarak
Chelsea Ungguli Real Madrid dan PSG dalam Perburuan Wonderkid Palmeiras
Absen di Piala Dunia 2022, Pemain Chelsea Tak Bisa Bersantai
Kekalahan ini tentu membuat Potter berada di bawah tekanan. Hal itu karena Chelsea menelan tiga kekalahan beruntun untuk kali pertama sejak 2002.
Sebelum tumbang di markas Newcastle, Chelsea juga tak berdaya saat berhadapan dengan Arsenal dan Manchester City dalam sepekan terakhir. Hasil minor ini membuat klub asal London itu tersingkir dari Piala Liga dan tercecer dalam perburuan gelar Premier League.
Chelsea kini menempati peringkat kedelapan klasemen sementara Premier League. Cesar Azpilicueta dan kawan-kawan tertinggal delapan poin dari zona Liga Champions.
Potter sadar tim asuhannya tidak dalam kondisi mental yang baik usai menelan tiga kekalahan beruntun. Namun ia coba memberikan pembelaan.
"Tidak baik untuk tidak mendapatkan hasil yang diinginkan. Namun saya harus melihat mengapa itu terjadi dan situasi yang harus kami tangani," kata Potter usai laga kontra Newcastle.
"Kami memiliki banyak pertandingan dengan beberapa pemain kunci cedera dan membuat kami tidak stabil. Hari ini anda kembali melihat mereka hilang."
Chelsea memang tengah dilanda badai cedera. N'Golo Kante, Wesley Fofana, Kepa Arrizabalaga, Reece James, hingga Ben Chilwell harus menepi untuk sementara waktu.
Ruben Loftus-Cheek kemudian menambah daftar panjang cedera penggawa Chelsea pada laga kontra Newcastle. Ia ditarik keluar pada menit ke-78 usai menjalani perawatan.
Selain itu, Potter menganggap tiga kekalahan beruntun Chelsea masih merupakan hal yang wajar. Ia menyoroti lawan-lawan mereka yang tengah dalam performa terbaik.
"Kami baru saja mengalami periode yang sangat menantang. Anda menghadapi empat tim di momen terbaik di Premier League versi mereka. Sebanyak yang kita tidak bisa menerimanya, kita harus menghadapinya dan mencoba untuk bergerak maju," tegasnya.
6.514
Berita Terkait
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Sam Allardyce Klaim Hanya Carlo Ancelotti yang Bisa Menyelamatkan Manchester United
Pilihan Mengerucut ke Dua Nama, Manchester United Sudah Tentukan Waktu Pengumuman Pelatih Baru
Resmi Gabung Manchester City, Antoine Semenyo Punya Janji yang Berbahaya untuk Rival
Tanpa Chant Rasis, Viking Siap Pertontonkan Koreo Termahal di Laga Persib vs Persija
Persija Terus Berinovasi, Luncurkan Produk Reksa Dana Pendapatan Tetap
Berita Transfer Inter Milan: Juventus Ganggu Rencana Rekrut Tarik Muharemovic, Davide Frattesi Diincar Klub Inggris