Chelsea Intip Peluang Pulangkan Eden Hazard

Hazard dan Chelsea masih menjalin komunikasi.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Kamis, 22 Juli 2021
Chelsea Intip Peluang Pulangkan Eden Hazard
Eden Hazard (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Rumor kepulangan Eden Hazard ke Chelsea hampir selalu mewarnai bursa transfer dalam beberapa tahun terakhir. Hal yang sama kembali terulang musim panas ini.

Hazard gagal menunjukkan performa maksimal sejak pindah ke Real Madrid pada 2019 silam. Pemain berkebangsaan Belgia itu lebih akrab dengan ruang perawatan ketimbang lapangan.

Hazard hanya mencetak lima gol dari dua musim perdananya bersama Madrid. Hal itu tentu tak sebanding dengan harga transfernya yang menyentuh angka 100 juta euro.

Baca Juga:

Uji Formasi Baru di Chelsea, Tuchel Siapkan Taktik untuk Haaland?

Perkental Cita Rasa Italia, Chelsea Bidik Domenico Berardi

Soal Erling Haaland, Tak Ada Kata Menyerah dalam Kamus Chelsea

Eden Hazard

Hal inilah yang menimbulkan spekulasi kepulangan Hazard ke Chelsea. Kesabaran manajemen Madrid rumornya sudah habis untuk melihat performa terbaik sang pemain.

Menurut laporan AS, Chelsea terus mengamati situasi Hazard di Chelsea. Kedua pihak bahkan masih menjalin komunikasi.

Belum diketahui secara jelas sikap Madrid terkait masa depan Hazard. Namun penjualan pemain berusia 30 tahun itu bisa menambah modal Los Blancos untuk berbelanja di bursa transfer.

Madrid kemungkinan tidak akan keberatan melepas Hazard jika ada klub yang menebusnya dengan harga 60 juta euro. Bola kini berada di tangan Chelsea.

Memulangkan Hazard sebenarnya bukan suatu langkah darurat yang harus dilakukan Chelsea. Klub asal London itu kini memiliki kreator serangan berkualitas seperti Kai Havertz, Hakim Ziyech, hingga Mason Mount.

Namun keputusan akhir berada di tangan sang manajer, Thomas Tuchel. Sangat disayangkan untuk melewatkan kesempatan memiliki pemain sekaliber Hazard.

Aktivitas transfer Chelsea sendiri masih adem ayem. Belum ada pemain baru yang merapat ke Stamford Bridge sejauh ini.

Chelsea justru ditinggal pergi dua pemainnya yaitu Olivier Giroud dan Fikayo Tomori. Keduanya kini resmi dimiliki oleh AC Milan.

Hal ini berbanding terbalik dengan yang terjadi satu tahun lalu. Saat itu Chelsea sangat sibuk dengan mendaratkan enam bintang sekaligus yaitu Ziyech, Havertz, Timo Werner, Thiago Silva, Ben Chilwell, dan Edouard Mendy.

Eden hazard Chelsea Real Madrid Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.514

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang Tipis, Real Madrid Angkat Koper
Hasil pertandingan pada Kamis (15/01) dini hari WIB di Serie A dan Copa del Rey, melibatkan Inter Milan dan Real Madrid.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Hasil Pertandingan: Inter Milan Menang Tipis, Real Madrid Angkat Koper
Hasil akhir
Hasil Piala Liga: Menang 3-2 di Markas Chelsea, Modal Berharga Arsenal untuk Leg Dua
Arsenal memenangi Derby London pada leg satu semifinal Piala Liga melawan Chelsea di Stamford Bridge dengan skor 3-2.
Arief Hadi - Kamis, 15 Januari 2026
Hasil Piala Liga: Menang 3-2 di Markas Chelsea, Modal Berharga Arsenal untuk Leg Dua
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Jadwal siaran langsung Chelsea vs Arsenal di semifinal Piala Liga Inggris malam ini. Kickoff dini hari WIB, link live streaming resmi, prediksi susunan pemain, dan rekor pertemuan terbaru.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Chelsea vs Arsenal, Live Sebentar Lagi
Liga Indonesia
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Persija Jakarta masih percaya diri untuk bisa menjadi juara Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
Jordi Amat dan Maxwell Souza Jamin Persija Jadi Lebih Kuat Usai Kalah dari Persib
Timnas
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Erick Thohir tidak akan intervensi John Herdman dalam pemilihan pemain untuk Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
Era Baru Timnas Indonesia, Erick Thohir Ajak Semua Pihak Bersatu Dukung John Herdman
Jadwal
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Simak jadwal siaran langsung Albacete vs Real Madrid di Copa del Rey. Cek jam tayang, informasi live streaming, dan detail pertandingan terbaru di sini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Jadwal Siaran Langsung dan Link Streaming Albacete vs Real Madrid, Live Sebentar Lagi
Italia
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Menjelang laga tunda Serie A antara Como dan AC Milan, isu pelebaran lapangan di Stadio Giuseppe Sinigaglia mencuri perhatian. Benarkah strategi ini bisa memengaruhi permainan Rossoneri?
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Lapangan Como vs AC Milan Diperlebar 1 Meter
Italia
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Inter Milan dikabarkan hampir mengamankan bek tengah muda asal Kroasia dari Hajduk Split. Fabrizio Romano mengungkap nilai transfer, rencana peminjaman, hingga masa depan sang pemain di Nerazzurri.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Inter Milan Rekrut Bek Tengah Asal Kroasia yang Baru Berusia 18 Tahun
Inggris
Kabar Terbaru Skuad Arsenal Jelang Bertamu ke Markas Chelsea: Banyak Pemain Meragukan
Arsenal menghadapi sejumlah tanda tanya jelang bertandang ke Stamford Bridge untuk menghadapi Chelsea. Kondisi skuad dan keputusan Mikel Arteta jadi sorotan jelang laga krusial ini.
Johan Kristiandi - Rabu, 14 Januari 2026
Kabar Terbaru Skuad Arsenal Jelang Bertamu ke Markas Chelsea: Banyak Pemain Meragukan
Timnas
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Pelatih Timnas Indonesia, John Herdman, siap mendengarkan masukan dari berbagai pihak.
Rizqi Ariandi - Rabu, 14 Januari 2026
John Herdman Jamin Tak Bisa Diintervensi soal Pemilihan Pemain Timnas Indonesia
Bagikan