Chelsea Disingkirkan Bayern Munchen, Frank Lampard Tetap Lihat Sisi Positif
BolaSkor.com - Manajer Chelsea, Frank Lampard, menilai ada sisi positif yang bisa dipetik dari kekalahan melawan Bayern Munchen. Lampard tak menampik Bayern berada di atas level The Blues.
Chelsea kembali menelan kekalahan pada leg kedua babak 16 besar Liga Champions 2019-2020 melawan Bayern Munchen, di Allianz Stadium, Minggu (9/8) dini hari WIB. The Blues kalah dengan skor telah 4-1.
Dengan hasil pertemuan kedua, Chelsea kalah agregat 7-1 dari Bayern Munchen. Selisih yang jauh tersebut membuat Lampard menyadari ada beberapa hal yang perlu diperbaiki timnya.
Baca Juga:
Bayern Munchen Vs Chelsea: Sejarah Berpihak kepada FC Hollywood
Ricardo Carvalho Berharap Chelsea Bisa Comeback Lawan Bayern Munchen
Bayern Munchen 4-1 Chelsea: FC Hollywood Tantang Barcelona di Perempat Final
"Ini adalah latihan yang bagus untuk kami melawan Bayern Munchen yang berpengalaman di Liga Champions. Apalagi, banyak pemain yang menjalani musim debut," tegas Lampard seperti dilaporkan Sky Sports.
Frank Lampard tetap mengapresiasi permainan Chelsea meski kalah dengan skor 4-1. Apalagi, ada sejumlah pemain penting Chelsea yang tidak bisa tampil karena cedera dan hukuman akumulasi kartu.
"Ketika Anda menyamakan penampilan di Liga Champions dengan mereka, saya melihat ada banyak hal baik pada Chelsea. Namun, ada juga beberapa hal buruk yang terlihat pada musim ini."
"Kami punya kesalahan individu yang memberi mereka gol. Pada level seperti ini, itu akan menghabisi Anda. Saya dapat melihat ke mana arah akan pergi dan tahu kami akan tersingkir," kata sang manajer.
Pada musim debut, Frank Lampard membawa Chelsea menempati posisi keempat klasemen akhir Premier League. Selain itu, Chelsea juga melaju hingga final Piala FA meski ditumbangkan Arsenal di laga puncak.
Johan Kristiandi
17.883
Berita Terkait
Prediksi dan Statistik Barcelona vs Deportivo Alaves: Waktunya Move On
Prediksi dan Statistik Manchester City vs Leeds United: The Citizens Cari Pelampiasan
Hasil Super League 2025/2026: Persija Persembahkan Kemenangan di HUT ke-97
Disaksikan Lebih dari 56 Ribu Penonton, Laga Persija vs PSIM Pecahkan Rekor Super League Musim Ini
7 Fakta dan Statistik Menarik Chelsea vs Arsenal: The Gunners Sulit Dikalahkan
Massimiliano Allegri Bocorkan Rencana AC Milan pada Bursa Transfer Januari
5 Pelatih yang Masuk Bursa Kandidat Pengganti Arne Slot di Liverpool
AC Milan Tantang Juventus dalam Perburuan Bernardo Silva
Jika Menang Melawan Chelsea, Titel Premier League Jadi Milik Arsenal
Liverpool Bisa Tersenyum, Real Madrid Batalkan Rencana Rekrut Ibrahima Konate