Cetak 41 Gol pada Usia 19 Tahun, Haaland Sudah Lalui Capaian Ronaldo dan Messi

Erling Haaland terus tampil impresif bersama Borussia Dortmund.
Arief HadiArief Hadi - Selasa, 19 Mei 2020
Cetak 41 Gol pada Usia 19 Tahun, Haaland Sudah Lalui Capaian Ronaldo dan Messi
Erling Haaland (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Sepak bola seakan tidak pernah berhenti untuk penyerang Borussia Dortmund, Erling Haaland. Bagaimana tidak, ketajamannya tetap terjaga ketika Bundesliga kembali bergulir pasca dihentikan karena virus corona.

Haaland kembali mencatatkan namanya di papan skor ketika Dortmund menang 4-0 atas Schalke di Revierderby pada pekan 26 yang berlangsung di Signal Iduna Park, Sabtu (16/05) malam WIB. Sementara gol lainnya dicetak Raphael Guerreiro (dua gol) dan Thorgan Hazard.

Haaland telah mencetak 13 gol untuk Dortmund di seluruh kompetisi sejak ia gabung dari RB Salzburg pada Januari lalu sebesar 20 juta euro. Banderolnya telah meningkat drastis dari lima juta euro hingga 60 juta euro di Transfermarkt - kurang dari setahun peningkatan.

Baca Juga:

Erling Haaland, Calon Penjegal Dominasi Bayern Munchen dan Lewandowski di Jerman

Erling Haaland Abaikan Rumor Hengkang ke Real Madrid

Perbedaan Cristiano Ronaldo Saat Bersua Tim Besar dan Tim Kecil

Erling Haaland

Musim ini dengan akumulasi penampilannya dari Salzburg hingga Dortmund striker asal Norwegia sudah mencetak 41 gol di seluruh kompetisi. Menurut Marca pada tahapan ini Haaland sudah melalui capaian dua 'alien' Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi, apalagi usia Haaland baru 19 tahun sembilan bulan dan 23 hari.

Ronaldo menanti hingga musim 2007-08 dengan Manchester United untuk mencetak 42 gol di seluruh kompetisi pada usia 23 tahun tiga bulan dan enam hari. Sedangkan Messi menorehkan 41 gol dengan Barcelona pada musim 2009-10 pada usia 22 tahun 10 bulan dan enam hari.

Jalan Haaland untuk dapat menjadi pemain terbaik dunia masih panjang. Dibutuhkan konsistensi tingkat tinggi seperti Messi dan Ronaldo untuk terus konsisten berkontribusi besar untuk tim tiap musimnya, entah itu urusan mencetak gol atau jadi pembeda laga.

Kendati demikian apa yang dilakukan mantan penyerang Molde itu layak diapresiasi. Pada usia tersebut tidak ada yang mampu menorehkan gol sepertinya, bahkan tidak juga Kylian Mbappe, Neymar, atau Antoine Griezmann.

Robert Lewandowski dan Pierre-Emerick Aubameyang menorehkan 40 gol atau lebih dalam semusim pertamanya pada usia 27 tahun, sedangkan Edinson Cavani 29 tahun. Sementara Mohamed Salah 25 tahun dan Harry Kane 24 tahun.

"Saya belum sama (seperti sebelum jeda karena corona). Saya belum bermain selama tujuh pekan. Tapi saya tahu saya telah bekerja keras selama periode ini dan saya tidak terkejut bahwa saya mencetak gol," begitulah ucapan Haaland selepas laga melawan Schalke.

Erling Haaland Breaking News Erling Haland Cristiano Ronaldo Lionel Messi Borussia Dortmund
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.316

Berita Terkait

Liga Indonesia
Diaspora Banjiri Super League, Shayne Pattynama Beri Jawaban Menohok untuk Pengkritik
Shayne Pattynama menjawab kritik pihak yang tidak senang pemain diaspora melanjutkan karier di Indonesia. Super League tengah dibanjiri para pemain diaspora.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Diaspora Banjiri Super League, Shayne Pattynama Beri Jawaban Menohok untuk Pengkritik
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Superkomputer Opta memprediksi hasil Barcelona vs FC Copenhagen di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang Blaugrana sangat besar meski posisi belum aman.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Barcelona vs FC Copenhagen: Blaugrana Menang Telak
Timnas
Pemain Muda Persija dan Hokky Caraka Curi Perhatian Pelatih Timnas Indonesia
John Herdman mulai menemukan pemain-pemain yang akan menjadi pilihannya. John sejauh ini menyebut dua nama, Dony Tri Pamungkas dan Hokky Caraka.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Pemain Muda Persija dan Hokky Caraka Curi Perhatian Pelatih Timnas Indonesia
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan: Nerazzurri Unggul Tipis
Superkomputer Opta memprediksi hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan di Liga Champions 2025/2026. Kans menang Nerazzurri tipis, laga diprediksi berjalan sengit!
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Borussia Dortmund vs Inter Milan: Nerazzurri Unggul Tipis
Liga Indonesia
Pelatih Persija Puji Cara John Herdman Membangun Komunikasi dengan Klub
John Herdman berkunjung ke Persija Training Center dan mendapatkan sambutan hangat di sana. Pelatih Persija Mauricio Souza turut mendoakan John Herdman.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Pelatih Persija Puji Cara John Herdman Membangun Komunikasi dengan Klub
Inggris
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Rumor Cole Palmer hengkang dari Chelsea kian kencang. Manchester United disebut paling berpeluang. Bagaimana respons pelatih The Blues soal masa depan sang bintang?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Isu Cole Palmer Gabung Manchester United Berembus Kencang, Pelatih Chelsea Buka Suara
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Benfica vs Real Madrid: Los Blancos Dekat dengan Kemenangan
Superkomputer Opta memprediksi hasil Benfica vs Real Madrid di Liga Champions 2025/2026. Peluang kemenangan El Real lebih besar, Benfica butuh keajaiban!
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Benfica vs Real Madrid: Los Blancos Dekat dengan Kemenangan
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Pertandingan Liverpool vs Qarabag: The Reds Berpotensi Mengamankan Delapan Besar
Superkomputer Opta memprediksi hasil Liverpool vs Qarabag di Liga Champions 2025/2026. The Reds berpeluang besar menang dan mengamankan tiket delapan besar.
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Pertandingan Liverpool vs Qarabag: The Reds Berpotensi Mengamankan Delapan Besar
Liga Indonesia
Transfer Berlangsung Cepat, Shayne Pattynama Tak Berpikir Dua Kali Gabung Persija Jakarta
Shayne Pattynama bercerita proses kepindahannya ke Persija. Ia mengatakan Persija adalah tim yang ingin dibela ketika berkarier di Indonesia.
Rizqi Ariandi - Rabu, 28 Januari 2026
Transfer Berlangsung Cepat, Shayne Pattynama Tak Berpikir Dua Kali Gabung Persija Jakarta
Liga Champions
Superkomputer Prediksi Hasil Arsenal vs Kairat: The Gunners Akan Mencapai Kesempurnaan
Superkomputer Opta memprediksi hasil Arsenal vs Kairat di Liga Champions 2025/2026. Peluang menang The Gunners sangat besar, apakah rekor sempurna bakal tercipta?
Johan Kristiandi - Rabu, 28 Januari 2026
Superkomputer Prediksi Hasil Arsenal vs Kairat: The Gunners Akan Mencapai Kesempurnaan
Bagikan