Cetak 30 Gol di Barcelona, Rivalitas Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Belum Berakhir

Dua alien, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo, terus bersaing di bumi ini.
Arief HadiArief Hadi - Minggu, 17 Februari 2019
Cetak 30 Gol di Barcelona, Rivalitas Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Belum Berakhir
Selebrasi gol Lionel Messi (@ChampionsLeague)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Terpisah jarak antara Spanyol dengan Italia tidak langsung mengakhiri rivalitas dua alien dunia sepak bola, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo. Kala Ronaldo mencetak gol, maka Messi juga mencetak gol dan menorehkan rekor dengan Barcelona.

Blaugrana menang tipis 1-0 melawan Real Valladolid di pekan 24 LaLiga yang berlangsung di Camp Nou, Minggu (17/2) dini hari WIB. Satu-satunya gol di pertandingan tersebut dicetak melalui tendangan penalti Messi di menit 43.

Gol penalti itu mengukir catatan baru Messi dengan Barcelona. La Pulga kini telah mencetak 30 gol di seluruh kompetisi untuk 11 musim beruntun. Semuanya dimulai dari musim 2008-09 (38 gol total), setelahnya, Messi total mencetak 47 gol, 53 gol, 73 gol, 60 gol, 41 gol, 58 gol, 41 gol, 54 gol, dan 45 gol.

Baca Juga:

Belum Genap Semusim di Italia, Cristiano Ronaldo Sudah Menjadi Raja Gol dan Assists

Barcelona akan Persiapkan Pesta Perpisahan untuk Lionel Messi

Statistik Penunjang Ketergantungan Akut Barcelona kepada Lionel Messi Musim Ini

Lionel Messi kala melawan Real Valladolid

Bersama Ronaldo, Messi menjadi dua orang pemain yang terlibat langsung dalam 25 gol masing-masing timnya di liga dan di antara lima liga top Eropa. Persaingan mereka untuk jadi yang terbaik terus berlanjut, meski faktanya Messi sudah berusia 31 tahun dan Ronaldo 34 tahun.

Pichichi atau gelar top skor LaLiga semakin mengarah kepada Messi yang juga meraihnya musim lalu, dengan torehan 34 gol. Superstar asal Argentina itu saat ini menorehkan 22 gol di LaLiga sementara ini.

Dua rival terdekatnya, Luis Suarez dan Cristhian Stuani, masih terpaut jauh melalui 15 gol dan 12 gol di LaLiga 2018-19 - Antoine Griezmann juga mencetak 12 gol.

Sedangkan Ronaldo mencatatkan 18 gol di Serie A bersama klub barunya, Juventus. Megabintang asal Portugal tidak mengalami kendala beradaptasi dengan kultur sepak bola Serie A dan Italia yang terkenal dengan permainan sarat taktik, plus pertahanan rapat yang diperagakan tim-tim Italia.

Selebrasi gol Cristiano Ronaldo

Melihat level bermain yang diperlihatkan kedua manusia super itu, persaingan mereka sepertinya masih akan berlangsung setahun atau dua tahun lagi. Satu-satunya pemain yang mengekor mereka hanya striker Prancis berusia 20 tahun, Kylian Mbappe.

Mbappe telah menjalankan tugasnya dengan membawa PSG (Paris Saint-Germain) menang 2-0 atas Manchester United di leg pertama 16 besar Liga Champions 2018-19.

Kini, giliran Ronaldo dan Messi yang berupaya melakukan hal yang sama kala Juventus melawan Atletico Madrid di Wanda Metropolitano, Kamis (21/2) dan Barcelona kontra Olympique Lyonnais, Rabu (20/2).

Breaking News Lionel Messi Cristiano Ronaldo Barcelona Juventus Serie a LaLiga
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.242

Berita Terkait

Liga Indonesia
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Persija Jakarta mendatangkan bomber tajam asal Maroko, Alaeddine Ajaraie. Ia datang untuk membawa Persija ke tangga juara Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Berlabel Bomber Mentereng, Alaeddine Ingin Bantu Persija Juara
Italia
Jadi Penentu Kemenangan AC Milan, Adrien Rabiot Merendah
AC Milan menang 3-1 atas Como pada lanjutan laga Serie A dan Adrien Rabiot jadi penentu kemenangan. Soal itu, Rabiot merendah.
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Jadi Penentu Kemenangan AC Milan, Adrien Rabiot Merendah
Inggris
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Rene Meulensteen meyakini bahwa Senne Lammens belum cukup bagus untuk menjadi kiper pilihan utama Manchester United.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Senne Lammens Punya Potensi Besar, tapi Belum Layak Jadi Kiper Utama Manchester United
Timnas
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Jelang Piala AFF 2026, pelatih Singapura, Gavin Lee, memuji kiprah John Herdman, nakhoda baru Timnas Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Satu Grup dengan Timnas Indonesia, Pelatih Singapura Kagumi John Herdman
Liga Indonesia
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Persija resmi mendatangkan Alaeddine Ajaraie. Penyerang tajam asal Maroko yang teruji di Liga India.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Persija Jakarta Datangkan Penyerang Tajam Maroko dari Liga India
Timnas
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Timnas Indonesia akan memainkan laga perdananya di Piala AFF 2026 menghadapi Kamboja pada 27 Juli mendatang.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Resmi, Berikut Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Piala AFF 2026
Spanyol
Pemain Spesial Barcelona Selain Lamine Yamal
FC Barcelona menang 2-0 atas Racing Santander di 16 besar Copa del Rey dan Hansi Flick memuji satu pemain spesial Barcelona: Fermin Lopez.
Arief Hadi - Jumat, 16 Januari 2026
Pemain Spesial Barcelona Selain Lamine Yamal
Italia
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Mike Maignan tampil luar biasa dengan berhasil mengamankan tujuh dari delapan tembakan on target Como.
Yusuf Abdillah - Jumat, 16 Januari 2026
Laga Lawan Como Bukti AC Milan Membutuhkan Mike Maignan
Timnas
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Rizky Ridho percaya diri menatap Piala AFF 2026 bersama pelatih baru Timnas Indonesia asal Inggris, John Herdman.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Bertekad Akhiri Kutukan, Rizky Ridho Pasang Target Juara Piala AFF 2026 di Era John Herdman
Berita
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Indonesia Rising Stars Award menjadi terobosan cemerlang dari Sarga.co untuk mengapresiasi insan berkuda di Indonesia.
Rizqi Ariandi - Jumat, 16 Januari 2026
Sarga.co Sukses Gelar Indonesia Rising Stars Award 2026, Panggung Apresiasi Insan Berkuda Nasional
Bagikan