Cetak 20 Gol dari 14 Laga Premier League, Performa Erling Haaland Belum Optimal

Erling Haaland diyakini belum capai performa optimal.
Arief HadiArief Hadi - Kamis, 29 Desember 2022
Cetak 20 Gol dari 14 Laga Premier League, Performa Erling Haaland Belum Optimal
Erling Haaland (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Premier League seolah terlalu mudah bagi penyerang asal Norwegia, Erling Haaland. 14 laga sudah dimainkannya pada debutnya di Premier League musim ini dengan Manchester City, Haaland sudah mencetak 20 gol.

Teranyar, dua gol diciptakan putra dari Alf-Inge Haaland kala Man City menang 3-1 atas Leeds United di Elland Road pada pekan 17 Premier League, Kamis (29/12) dini hari WIB. The Citizens terus menempel ketat Arsenal dengan jarak lima poin.

Haaland pun jadi pemain tercepat yang mencapai 20 gol Premier League dalam sejarah kompetisi. Catatan lainnya ia kini sudah mencetak 141 gol dari 136 laga terakhir di level klub. Bahkan jumlah gol itu sudah melebihi 19 gol Chelsea musim ini.

Uniknya pelatihnya di Man City, Pep Guardiola, meyakini apabila penampilan eks penyerang Borussia Dortmund tersebut belum optimal.

Baca Juga:

Pulang dari Piala Dunia 2022 Qatar, Pemain Manchester City Kelebihan Berat Badan

Leeds United 1-3 Manchester City: The Citizens Jaga Jarak dengan Arsenal

Hasil Undian Perempat Final Piala Liga Inggris: Manchester United dan Manchester City Bertemu Lawan Mudah

"Saya pikir dia masih belum dalam kondisi terbaiknya karena cedera, menggerakkan tubuhnya yang besar tidak mudah baginya, tetapi sebanyak dia bisa bermain, menit bermain akan lebih baik,” papar Guardiola dikutip dari Goal.

"Saya merasa dia tidak dalam kondisi terbaiknya. Ini masalah waktu. (Haaland) selalu menjadi ancaman luar biasa bagi lawan. Angka-angkanya tidak dapat dipercaya tetapi saya merasa dia tidak hanya datang ke sini untuk mencari angka, dia ingin memenangkannya. Masih ada 70 poin untuk dimainkan."

Motivasi Haaland untuk terus berkembang dan juga mencetak gol tidak main-main. Ia kesal setelah melihat banyak pemain bermain dan mencetak gol di Piala Dunia 2022, sementara Haaland hanya bisa menontonnya karena timnas Norwegia tidak lolos kualifikasi.

"Saya ada di rumah, sedikit kesal karena saya tidak bermain di Piala Dunia," ujar Haaland.

"Melihat pemain lain mencetak gol untuk memenangi laga di Piala Dunia memotivasi, membuat kesal, dan memicu saya. Saya (sekarang) lebih lapar dibanding sebelumnya," tegas dia.

Erling Haaland Manchester City Premier League
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.195

Berita Terkait

Hasil akhir
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Chelsea tampil brutal di Piala FA! Debut pelatih anyar berakhir manis usai The Blues membantai Charlton 5-1. Simak gol, momen krusial, dan susunan pemain lengkapnya!
Johan Kristiandi - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Hasil akhir
Hasil Piala FA: Lolos ke Putaran Empat dengan Meyakinkan, Manchester City Menang 10-1 atas Exeter
Manchester City menunjukkan kekuatan mereka saat menang telak 10-1 atas Exeter City di Etihad Stadium pada putaran tiga Piala FA.
Arief Hadi - Minggu, 11 Januari 2026
Hasil Piala FA: Lolos ke Putaran Empat dengan Meyakinkan, Manchester City Menang 10-1 atas Exeter
Jadwal
Jadwal Live Streaming Piala FA Manchester City vs Exeter, Kick-off Sabtu (10/01) Pukul 22.00 WIB
Jadwal siaran langsung dan link live streaming putaran tiga Piala FA antara Manchester City vs Exeter City di Etihad Stadium.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Jadwal Live Streaming Piala FA Manchester City vs Exeter, Kick-off Sabtu (10/01) Pukul 22.00 WIB
Inggris
Soal Pemecatan Ruben Amorim, Legenda Klub Salahkan Direktur Sepak Bola Manchester United
Legenda Manchester United, Peter Schmeichel, tidak habis pikir dengan timing pemecatan Ruben Amorim dan menyalahkan Jason Wilcox, Direktur Sepak Bola.
Arief Hadi - Sabtu, 10 Januari 2026
Soal Pemecatan Ruben Amorim, Legenda Klub Salahkan Direktur Sepak Bola Manchester United
Inggris
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Pep Guardiola memberi sinyal Antoine Semenyo akan masuk dalam daftar pemain yang dipersiapkan untuk laga putaran ketiga Piala FA melawan Exeter City
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Pep Guardiola Yakin Antoine Semenyo Bisa Cepat Beradaptasi di Manchester City
Inggris
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Liam Rosenior telah menciptakan momen Jose Mourinho-nya sendiri selama konferensi pers pertamanya sebagai pelatih Chelsea.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Ketika Pelatih Baru Chelsea Liam Rosenior Ciptakan Momen ala Jose Mourinho
Inggris
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Penyerang Arsenal Gabriel Martinelli telah meminta maaf kepada bek Liverpool Conor Bradley.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Dihujani Hujatan, Gabriel Martinelli Minta Maaf
Inggris
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Arsenal berhasil memagari bintang mereka Bukayo Saka dengan kontrak baru berdurasi lima tahun.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Sepakat, Arsenal Ikat Bukayo Saka dengan Kontrak Baru hingga 2031
Inggris
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Manchester United dikabarkan memasukkan Luis Enrique dalam daftar kandidat pelatih baru. Isu hengkang dari PSG bikin spekulasi kian panas.
Johan Kristiandi - Jumat, 09 Januari 2026
Luis Enrique Jadi Nama Baru di Bursa Pelatih Manchester United
Ragam
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Chelsea akan memulai era baru bersama Liam Rosenior yang dikontrak selama enam setengah tahun. Ada pemain dari Strasbourg yang dapat dibawa olehnya, siapa saja?
Arief Hadi - Jumat, 09 Januari 2026
5 Pemain dari Strasbourg yang Dapat Dibawa Liam Rosenior ke Chelsea
Bagikan