Cerita Pelari Gawang Indonesia Dua Bulan Tak Dapat Uang Saku
BolaSkor.com - Pelari Indonesia, Ken Ayuthaya Purnama, mengungkapkan pengalaman kurang mengenakkan di tengah pandemi virus corona. Ken Ayu mengaku sudah tidak mendapat uang saku selama dua bulan.
Ken Ayuthaya merupakan pelari gawang yang membela DKI Jakarta. Sempat terpilih untuk pelatnas, kini pelari gawang tersebut kembali ke daerahnya.
Sayang pandemi virus corona membuat sebagian besar kegiatan olahraga di Indonesia bagai mati suri. Alhasil tidak sedikit atlet yang menjadi korban.
Termasuk Ken Ayuthaya dan atlet DKI Jakarta lainnya. Parahnya, Ken Ayuthaya dan kawan-kawan sudah dua bulan tidak menerima hak mereka meski sejak awal sudah diberitahu bakal ada keterlambatan gaji.
Baca Juga:
"DKI meminta kami tetap berlatih, tetapi uang saku sudah tertahan dua bulan. Pada 24 Maret kami menerima surat edaran untuk latihan di rumah, saat itu gaji kami masih turun," tutur Ken Ayuthaya saat dihubungi BolaSkor.com.
"Akan tetapi, tiba-tiba uang saku kami untuk Maret dipotong tanpa ada pemberitahuan. Saya tidak diberitahu, saat uang saku keluar, ternyata jumlahnya kurang. Ketika ditanya ke pelatih, ternyata dipotong semua."
"Sampai sekarang uang saku April dan Mei belum keluar. Kabarnya masih simpang siur, ada yang bilang sebelum lebaran sudah dapat, ada yang bilang sampai Juni keterlambatannya," lanjutnya.
Berdasarkan informasi yang didapat oleh Ken Ayuthaya, keterlambatan uang saku yang didapat oleh atlet DKI Jakarta disebabkan pemotongan anggaran karena pandemi virus corona.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Link Streaming Atletico Madrid vs Inter Milan, Kamis 27 November 2025
Liga Champions: Satu Janji Hansi Flick Usai Barcelona Jadi Bulan-bulanan Chelsea
Prediksi dan Statistik Arsenal vs Bayern Munchen: Menghindari Kekalahan Perdana
Prediksi dan Statistik Atletico Madrid vs Inter Milan: Nerazzurri Limbung
Liga Champions: Eksperimen Pep Guardiola Berakhir Petaka untuk Manchester City
Liga Champions: Kekalahan Lawan Chelsea Bongkar Kebobrokan Barcelona
Hasil Liga Champions: Chelsea Bantai Barcelona, Manchester City dan Juventus Beda Nasib
Jelang HUT Ke 97, Persija Luncurkan Buku Foto Bertajuk We Rise Again
Asisten Arne Slot di Liverpool Disebut Masuk Daftar Kandidat Pelatih Timnas Indonesia
Persija vs PSIM di SUGBK, 29500 Tiket Sudah Terjual