Cerita Mohammad Ahsan Jalani Ramadan di Tengah Pandemi Virus Corona
BolaSkor.com - Pebulu tangkis Indonesia, Mohammad Ahsan, mengungkapkan ceritanya menjalani Ramadan di tengah pandemi virus corona. Ahsan mengambil hikmah bisa lebih khusyuk beribadah.
Hampir dua bulan sudah dunia dihantui oleh pandemi virus corona. Tak terkecuali di Indonesia yang angka penyebaran sudah mencapai 14 ribu dengan korban meninggal hampir 1000.
Kini, pandemi virus corona tetap mewabah di tengah Bulan Ramadan. Pada bulan tersebut, masyarakat yang memeluk Agama Islam menjalani ibadah puasa.
Baca Juga:
Leo Rolly Carnando Beruntung Latihan dengan Minions dan The Daddies
Djoko Santoso dalam Kenangan Liliyana Natsir
Ahsan mengaku tetap berpuasa di tengah pandemi virus corona. Pasangan Hendra Setiawan itu juga berniat menyelesaikan Al Qur'an selama pandemi.
"Saya tetap puasa, karena latiha hanya setengah hari. Pelatih sudah mengerti, ini supaya tidak hilang teknik. Tidak berat seperti persiapan pertandingan," ujar Ahsan.
"Sebelum pandemi saya niatnya tetap puasa, kecuali sedang musafir. Hikmahnya saya bisa fokus beribadah, banyak waktu untuk keluarga. Godaannya tidak terlalu sih, tidak ke luar juga kan."
"Pastinya saya lebih banyak beribadah, ibadahnya apa saja. Akan tetapi, sebisa mungkin saya ingin menamatkan Al Qur'an (selama Ramadan)," imbuhnya.
Bersama Hendra, Ahsan merupakan penghuni tempat kedua klasemen BWF untuk ganda putra. Keduanya hanya di bawah junior mereka, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal