Liga 1

Cerita Milomir Seslija Sempat Tak Disarankan Gabung Persis Solo

Ternyata, sempat ada bisikan agar Milo menolak tawaran gabung Laskar Sambernyawa.
Tengku SufiyantoTengku Sufiyanto - Rabu, 10 Januari 2024
Cerita Milomir Seslija Sempat Tak Disarankan Gabung Persis Solo
Milomir Seslija saat menemui perwakilan elemen suporter Persis Solo di Persis Store, Selasa (9/1). (BolaSkor.com/Putra Wijaya)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Pelatih asal Bosnia Herzegovina, Milomir Seslija, takjub dengan sambutan yang dia terima setelah gabung Persis Solo. Ternyata, sempat ada bisikan agar Milo menolak tawaran gabung Laskar Sambernyawa.

Milo resmi diperkenalkan Persis Solo sebagai pelatih kepala pada Selasa (9/1). Milo langsung dihadirkan manajemen untuk menemui perwakilan suporter di Persis Store Manahan pada malam harinya.

Ternyata, setelah diskusi dengan perwakilan suporter selesai, rombongan lebih besar datang ke Persis Store. Ada seratusan anggota Ultras 1923 yang meneriakkan yel-yel dukungan untuk Milo.

Eks Borneo FC ini pun dibuat kagum dengan hari pertamanya di Kota Solo. Milo juga mengaku baru pertama kali momen perkenalannya dihadiri puluhan awak media.

Baca Juga:

Persis Solo Resmikan Milomir Seslija, Langsung Ditemukan Suporter

Liga 1 Tak Masalah Menjadi 20 Tim

"Ini adalah momen terbaik karena belum pernah menemukan momen ini di klub-klub sebelumnya. Terima kasih teman-teman," kata Milo, Selasa (9/1) malam.

Milo semakin yakin bahwa keputusannya untuk gabung Persis Solo sudah benar. Ia menepikan tawaran panjang berdurasi hingga tiga tahun demi gabung Persis Solo yang memberinya kontrak awal empat bulan.

Bahkan, Milo juga mengungkapkan ada banyak masukan ketika mendapat tawaran dari Persis Solo. Prestasi jeblok di Liga 1 2023-2024 membuat tawaran ini sangat berisiko.

"Banyak yang bilang ke saya untuk jangan datang ke Solo karena banyak pemain yang cedera, pemain main hanya jalan-jalan saya, tapi inilah tantangan untuk saya," tutur Milo.

"Saya ingin membuktikan bahwa pemain Persis Solo adalah pemain yang lebih baik dari siapapun untuk mencapai target. Kalau kita menjadi satu, semua tim bisa dikalahkan," imbuh Milo.

Madura United menjadi tim pertama yang akan dilawan Milo sebagai bos Persis Solo. Milo ingin melakukan dua hingga tiga uji coba sebelum melakoni partai tunda di Manahan pada 30 Januari 2024.

"Akhir pekan nanti kita akan uji coba melawan klub dari Liga 3. Ya itu tidak masalah (melawan klub Liga 3), karena saya ingin memberikan kesempatan kepada semua pemain untuk tampil," papar Milo.

Tak menutup kemungkinan Persis Solo juga akan melakukan pemusatan latihan singkat di luar Kota Solo. Milo ingin mendapatkan kebersamaan sebagai sebuah tim bersama pemain dan ofisial. (Laporan Kontributor Putra Wijaya)

Milomir Seslija Persis Solo Liga 1 Breaking News
Ditulis Oleh

Tengku Sufiyanto

The author is a senior journalist who has specialized in Indonesian football issues for the past 10 years. Before focusing on sports, the author was also involved in covering political and economic issues. They have covered numerous national and international events, including the 2023 U-17 World Cup, the 2018 Asian Games, and various SEA Games tournaments. Additionally, the author was previously active in the PSSI Pers organization.
Posts

17.870

Berita Terkait

Liga Indonesia
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Persib menghadapi Persija, pada laga pekan ke-17 Super League 2025/2026 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Bandung, Minggu (11/1) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib vs Persija, Bojan Hodak Pertanyakan Selalu Menggunakan Wasit Asing di Bandung
Liga Indonesia
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Pertandingan terakhir putaran pertama Super League 2025/2026 ini akan digelar di Stadion GBLA, Minggu (11/1).
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Bojan Hodak Minta Skuad Persib Jaga Emosi Saat Hadapi Persija
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Malut United kalah di kandang Persebaya, sehingga laga Persib vs Persija jadi penentu siapa juara paruh musim Super League 2025/2026.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hasil Super League 2025/2026: Malut United Kalah, Persib vs Persija Jadi Penentu Juara Paruh Musim
Liga Indonesia
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Pelatih Persija, Mauricio Souza, menilai kekuatan Persib terletak pada sosok Bojan Hodak selaku peramu taktik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Persib Tanpa Andrew Jung dan Saddil Ramdani, Pelatih Persija Cuek dan Sebut Itu Urusan Bojan Hodak
Timnas
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
John Herdman tiba di Indonesia pada Sabtu (10/1) pukul 13.20 WIB dengan maskapai Cathay Pacific.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Hindari Awak Media, John Herdman Tiba di Indonesia
Liga Indonesia
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Pelatih Persija Jakarta Mauricio Souza berharap VAR bekerja dengan baik dan tepat agar tidak ada keputusan-keputusan salah.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Mauricio Souza Berharap VAR Bekerja dengan Baik di Laga Persib vs Persija
Liga Indonesia
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Persib Bandung menghadapi Persija Jakarta di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA), Gedebage, Minggu (11/1) sore WIB
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 10 Januari 2026
Dear Jakmania Jangan ke GBLA, Cukup Dukung dan Doa dari Jakarta Agar Persija Menang
Italia
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Penyerang baru AC Milan Niclas Fullkrug berharap akan bertahan saat masa peminjamannya dari West Ham United habis.
Yusuf Abdillah - Sabtu, 10 Januari 2026
Baru Tampil 46 Menit, Niclas Fullkrug Berharap Dipermanenkan AC Milan
Liga Indonesia
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Rantis atau kendaraan taktis masih digunakan di Indonesia untuk pertandingan Persib vs Persija. Persib akan menjamu Persija di GBLA, Minggu (11/1).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Jelang Lawan Persib, Pemain Baru Persija Antusias Bakal Naik Rantis ke Stadion
Liga Indonesia
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Persebaya Surabaya akan menjamu Malut United di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (10/1). Ini adalah debut Bernardo Tavares sebagai pelatih Persebaya.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 10 Januari 2026
Link Streaming Persebaya Surabaya vs Malut United, Sabtu 10 Januari 2025
Bagikan