Cerita Bek Persib Terkait Rumah Keluarganya yang Dekat dengan Bom Bunuh Diri di Surabaya
BolaSkor.com - Sakit menyayat hati dirasakan bek sayap kiri Persib Bandung, Tony Sucipto, dengan peristiwa bom yang terjadi di Surabaya. Terlebih Kota Pahlawan adalah Kota kelahirannya.
Seharusnya bom itu tidak perlu terjadi, lantaran tidak ada ajaran dalam agama manapun yang membiarkan mahluknya melakukan aksi tersebut apalagi sampai melakukan bom bunuh diri.
"Sangat menyayangkan pastinya. Tidak seharusnya terjadi karena kita sesama manusia. Dan tidak ada ajarannya untuk bom bunuh diri," ungkap Tony di Stadion SPOrT Jabar, Jalan Arcamanik Kota Bandung, Senin (14/5).
Hingga kini bek kiri bernomor punggung 6 ini masih kerap memantau perkembangan atas tragedi bom yang sudah menewaskan belasan orang dan puluhan orang mengalami luka tersebut.
"Keluarga saya juga tinggalnya ada yang dekat dengan kejadian tepatnya di Gereja Santa Maria. Tapi Alhamdulillah tidak ada yang terkena," katanya.
Oleh karena itu, Tony berharap bom tidak terjadi lagi. Tak hanya di Surabaya namun juga di seluruh Indonesia.
Bahkan imbasnya, laga Persib kontra Persebaya yang dijadwalkan akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Sabtu (19/5), harus ditunda karena status Surabaya yang Siaga 1.
"Untuk masyarakat Surabaya menurut pribadi lawan teroris. Surabaya WANI (berani)," pungkasnya. (Laporan Kontributor Gigi Gaga/Bandung)
Tengku Sufiyanto
17.653
Berita Terkait
Timur Kapadze: Saya Bersedia Melatih Timnas Indonesia, Insya Allah
Timnas Indonesia U-22 Dapat Kekuatan Tambahan Jelang SEA Games 2025, Tiga Pemain Diaspora Anyar Gabung Latihan
Adellia Persembahkan Medali Emas Ke-4 Indonesia di Islamic Solidarity Games 2025
Depak Alfredo Vera, Madura United Datangkan Eks Asisten Alexandre Gama
Jadwal Pertandingan Timnas Argentina pada Jeda Internasional November 2025: Tantang Angola
Krisis Lini Depan, AC Milan Pertimbangkan Rekrut Striker West Ham
Benjamin Sesko Cedera Lutut, Ruben Amorim Bisa Meniru Taktik Mikel Arteta