Cerita Bejo Sugiantoro dan Rachmat Irianto, Bapak-Anak di Skuat Persebaya Saat ini
BolaSkor.com – Karteker Persebaya Surabaya Bejo Sugiantoro dan bek Rachmat Irianto berjanji akan bersikap profesional walaupun keduanya berstatus ayah dan anak. Bejo mengaku siap mencadangkan Rian apabila sang putra sulung dianggap tidak layak starter.
Bejo mengaku sudah mendiskusikan masalah penunjukannya sebagai karteker Persebaya dengan Rian. Dalam obrolan yang dilakukan Rabu (1/6) sore tersebut, keduanya sepakat untuk bersikap profesional di lapangan.
“Rian juga anak muda yang berkembang, jadi dia tahu plus minus dari semuanya dan plus minus dari keberadaan saya di tim senior,” tegas mantan pemain Persebaya era 1990-an dan 2000-an itu.
Bejo menegaskan, sebenarnya dia lebih suka bersikap terbuka kepada pemain lain daripada anaknya. Sebab, ia tidak mau dianggap menganak emaskan Rian karena darah dagingnya sendiri.
“Supaya tidak ada dusta di antara kita. Kalau kondisi dia baik, saya pasang. Kalau tidak, walaupun dia anak saya, akan saya cadangkan. Saya menilai berdasarkan kontribusi setiap latihan. Siapapun itu,” tegasnya.
Senada dengan Bejo, Rian juga tidak mau ambil pusing dengan status ayahnya sebagai karteker Persebaya. Bahkan, ia menolak berbicara lebih panjang tenang kehadiran sang ayah di tim senior Persebaya.
“Kami profesional. Pokoknya kalau di lapangan, beliau pelatih saya, kalau di rumah beliau bapak saya,” tutur eks penggawa Timnas Indonesia U-19 itu. (Laporan Kontributor Keenan Wahab/Surabaya)
Tengku Sufiyanto
17.880
Berita Terkait
Prediksi Hasil Fiorentina vs AC Milan Versi Superkomputer: Persentase Rossoneri Kurang Meyakinkan
Nasib Xabi Alonso Andai Real Madrid Kalah Lawan Barcelona di Final Piala Super Spanyol
Prediksi Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2026, Merebutkan Takhta Juara Paruh Musim
Prediksi dan Statistik Inter Milan vs Napoli: Panas di Papan Atas
Prediksi dan Statistik Fiorentina vs AC Milan: Rossoneri Rawan Tergelincir
Prediksi dan Statistik Real Madrid vs Barcelona: Kental Aroma Balas Dendam
Hasil Piala FA: Debut Liam Rosenior Berakhir Manis, Chelsea Menang Telak Kontra Charlton
Gustavo Almeida Berpotensi Main Lawan Persib, Mauricio Souza Tak Pusingkan Soal Masalah Ryo Matsumura
Hasil Malaysia Open 2026: Jojo dan Fajar/Fikri Terhenti di Semifinal
Bandung bjb Tandamata Usung Target Kalahkan Jakarta Popsivo Polwan demi Jadi Penguasa Series Pontianak