CEO Sirkuit Sepang Bantah Bakal Gelar Dua Seri MotoGP 2020

BolaSkor.com - CEO Sirkuit Sepang, Razlan Razali, membantah pihaknya berniat menggelar dua seri MotoGP 2020. Razlan justru meminta setiap orang menjaga kesehatan masing-masing.
MotoGP terkena dampak parah dari ancaman virus corona. Hingga saat ini belum diketahui kapan balapan motor bergengsi tersebut akan menjalankan seri pertama.
Sebelumnya, Dorna dan FIM sudah mengindikasikan kemungkinan menggelar dua seri balapan di tempat yang sama. Mereka beranggapan hal tersebut guna menjalankan MotoGP.
Pada awalnya Sepang mengindikasikan berniat menggelar dua balapan. Razlan sempat meluncurkan jajak pendapat melalui akun media sosialnya meski kini membantah.
Baca Juga:
Valentino Rossi dan Andrea Dovizioso Ajak Masyarakat Lawan Virus Corona
"Berdasarkan kabar terbaru soal Malaysia berpeluang menggelar dua seri MotoGP karena penundaan di sirkuit lain, Sepang belum memiliki rencana untuk itu," tulis pernyataan Razlan.
"Dengan situasi terkini soal virus corona (Covid-19) di Malaysia dan seluruh dunia, serta saran dari Menteri Kesehatan, keamanan fans, pembalap, dan tim MotoGP menjadi prioritas utama kami."
"Saya berniat menjadikan kesempatan ini untuk mengimbau semua orang untuk menjaga diri. Kita harus tetap kuat dan berharap bisa segera menyaksikan balapan," lanjutnya.
Sebelumnya MotoGP Qatar telah batal dilaksanakan akibat ancaman virus corona. Sementara itu, MotoGP Thailand, Amerika Serikat, serta Argentina mengalami penundaan.
Budi Prasetyo Harsono
5.618
Berita Terkait
Barcelona vs Olympiakos: Badai Cedera Bikin Hansi Flick Harus Putar Otak

AC Milan Berada di Puncak Klasemen Serie A, Allegri Emoh Bicara Scudetto

Thom Haye Mulai Padu dengan Permainan Persib Bandung, Bojan Angkat Topi

Pemain Timnas Indonesia Diistirahatkan Jelang Persib Melawan Selangor FC

Akui Sudah Petakan Kekuatan, Pelatih Senam Indonesia Pede Raih Medali di SEA Games 2025

Hasil Atlet Putra Indonesia di Kejuaraan Dunia Senam Artistik 2025: Abiyu Rafi Membanggakan

Manfaatkan Klausul David Beckham, AC Milan Ingin Rekrut Son Heung-min

Kocak, Bruno Fernandes Unggah Foto Harry Maguire Jadi Pemain Timnas Brasil

Juventus Dipermalukan Como, Posisi Igor Tudor di Ujung Tanduk

AC Milan vs Fiorentina: Satu Poin La Viola Dirampok Wasit
