Cedera Saat Timnas Kalahkan Mongolia, Gavin Kwan Harus Absen Satu Bulan


BolaSkor.com - Bek sayap kanan Timnas Indonesia, Gavin Kwan Adsit, harus menepi selama satu bulan karena cedera fraktur fibula. Cedera yang diderita Gavin didapat saat membela Timnas mengalahkan Mongolia 3-2, pada laga kedua Aceh World Solidarity Cup (AWSC) 2017 di Stadion Harapan Bangsa, Aceh, Senin (04/12/17) malam WIB kemarin.
"Gavin cedera fraktur fibula. Gavin kurang lebih selama satu bulan harus absen. Dia harus pakai elastic verban dan gips serta tongkat," kata Dokter Timnas, Syarif Alwi, melalui pesan singkat kepada wartawan.
Dalam pertandingan Timnas kontra Mongolia, tiga gol kemenangan Skuat Garuda dilesakkan oleh Gavin Kwan Adsit (7'), Osvaldo Haay (27'), dan Ilija Spasojevic (45' pen). Sementara dua gol Mongolia dilesakkan Erdene melalui titik putih pada menit ke-37 dan 56'.
Sementara itu, dalam pertandingan tersebut, Gavin hanya menjalani pertandingan hingga menit ke-49. Posisinya digantikan I Putu Gede Juni Antara.
Alhasil, dengan absen selama satu bulan, pemain Barito Putera tersebut dipastikan absen kala Timnas menantang Kyrgistan, pada laga terakhir AWSC 2017 di Stadion Harapan Bangsa, Aceh, Rabu (06/12/17) malam WIB.
Tengku Sufiyanto
17.556
Berita Terkait
Jordi Amat Bicara soal Terdepaknya Patrick Kluivert sampai Pelatih Baru Timnas Indonesia

Beckham Tampil Bagus bersama Persib Setelah Main Buruk dengan Timnas Indonesia, Bojan Hodak: Beda Level, Itu Piala Dunia

Rizky Ridho Buka Suara soal Terdepaknya Patrick Kluivert dari Timnas Indonesia

Marselino Ferdinan Catatkan Debut untuk AS Trencin di Liga Slovakia

Louis van Gaal Akan Umumkan Berita Besar pada Hari Senin, Jadi Pelatih Timnas Indonesia Pengganti Kluivert?
Dua Kali Kalah di Round 4 Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ranking FIFA Timnas Indonesia Disalip Malaysia

Istana Sambut Baik Pemecatan Patrick Kluivert, Berharap Sang Pengganti Segera Ditunjuk

Ungkapan Patrick Kluivert Usai Dipecat dari Kursi Pelatih Timnas Indonesia

7 Pemain yang Memainkan Laga Debutnya dengan Timnas Indonesia di Era Patrick Kluivert

7 Calon Pengganti Patrick Kluivert sebagai Pelatih Timnas Indonesia
