Cedera Ongfiang Pulih Lebih Cepat

BolaSkorBolaSkor - Jumat, 13 Juni 2014
Cedera Ongfiang Pulih Lebih Cepat
Cedera Ongfiang Pulih Lebih Cepat
Palembang - Cedera otot genue sinistra yang dialami gelandang Sriwijaya FC (SFC)  Frank Oliver Ongfiang mengalami progres positif. Pemain asal Kamerun ini ternyata sembuh lebih cepat setelah mengalami cedera saat hadapi Semen Padang dua hari lalu. Menurut dokter tim SFC, Viktor Andrianto, cedera yang dialami pemain berusia 29 tahun ini tidak begitu serius karena ototnya hanya tertarik saja. “Kami prediksi ia bisa sembuh tiga sampai empat hari ke depan, tapi ternyata hanya dua hari,” katanya, Jumat (13/6). Tidak hanya Ongfiang, kapten tim Erol Iba juga telah pulih dari cedera lulut kanan yang menimpanya. Akibat cedera tersebut, mantan pemain Semen Padang ini tidak bisa mengikuti lima pertandingan seklaigus sebelumnya untuk penyembuhan total. “Kalau Erol sudah 90 persen. Tinggal lagi pemulihan fisik Erol yang akan dibantu asisten pelatih fisik, Dino Seprianto. Namun, saat ini semua pemain akan menjalani liburan pasca lawan Semen Padang,” pungkasnya. Lanjutnya, pemain juga diuntungkan dengan liburan panjang yang diberikan manajemen. Lagi pula laga berikutnya lawan Persijap Jepara pada 11 Agustus mendatang. “Lawan Persijap nanti semua pemain SFC dipastikan 100 persen tampil baik dan bebas cedera,” ujarnya. Sementara itu, pelatih kepala SFC, Subangkit, mengatakan, sebelumnya kondisi tim belum begitu baik karena banyak pemain alami cedera dan terkena akumulasi kartu. Seperti halnya Firdaus Ramadhan dan Vendry Mofu . Hal tersebut membuat tim tidak punya jalan lain untuk memasukkan pemain muda yang notabene belum berpengalaman di kancah sepak bola nasional seperti ISL. “Kami berikan kesempatan main biar mereka punya jam terbang yang bagus,” tutupnya. Oleh: Hensyi Fitriansyah (koresponden BolaSkor.com Palembang)
Frank Oliver Ongfiang Isl Cedera Ongfiang Pulih Lebih Cepat Sriwjiaya fc Subangkit Laskar wong kito Sfc
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan