Cedera Engkel, Olivier Giroud Bakal Menepi Lama?

BolaSkorBolaSkor - Selasa, 26 Agustus 2014
Cedera Engkel, Olivier Giroud Bakal Menepi Lama?
Cedera Engkel, Olivier Giroud Bakal Menepi Lama?
London - Arsenal dipastikan bakal kehilangan penyerang andalan, Olivier Giroud, yang mengalami cedera engkel. Cedera tersebut didapatkan penyerang Prancis tersebut saat The Gunners bermain imbang kontra Everton akhir pekan lalu. Cedera engkel didapatkan Giroud sesaat setelah ia mencetak gol penyelamat bagi Arsenal di menit akhir pertandingan. Dilansir Guardian, Giroud akan bertemu dengan dokter spesialis untuk pada hari Rabu (27/8) waktu setempat. Hal tersebut dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui berapa lama Giroud harus absen membela Arsenal. Arsenal dipastikan bakal kehilangan penyerang 27 tahun tersebut saat menghadapi Besiktas di laga play-off Liga Champions, Kamis (28/8) waktu Indonesia. Hal ini diinformasikan langsung oleh pelatih Arsenal, Arsene Wenger. "Dia tak akan bermain besok, dia terlebih dulu akan bertemu dengan spesialis untuk mengetahui berapa lama dia akan absen dan setelah itu kami akan mengumumkannya. Saya belum tahu keseriusan cedera dialami, kemungkinan bisa saja dalam waktu yang panjang, ujar Wenger. "Ini memang sangat menyedihkan bagi kami, tapi kami harus tetap fokus untuk menghadapi pertandingan besok," imbuh Wenger. Dengan cederanya Giroud, Arsenal dikabarkan akan segera merekrut satu pemain depan untuk mengantisipasi jika Giroud bakal absen panjang. Kabarnya, Arsenal membidik penyerang Queens Park Rangers, Loic Remy. Arsenal sebenarnya masih memiliki penyerang muda, Yaya Sanogo, dan penyerang internasional Jerman, Lukas Podolski. Keduanya dikabarkan sudah kembali berlatih bersama tim setelah melewati cedera yang membekapnya.
Cedera Engkel Olivier giroud Arsenal
Ditulis Oleh

BolaSkor

Admin Bolaskor.com.
Posts

11.185

Bagikan