Cedera, Eks Persib Achmad Jufriyanto Terancam Dicoret Kuala Lumpur FA
BolaSkor.com - Bek Indonesia yang berkarier di Malaysia bersama Kuala Lumpur FA, Achmad Jufriyanto, terancam dicoret dari skuat. Cedera menjadi sebab dirinya berpeluang ditiadakan di dalam tim.
Seperti dilaporkan Stadium Astro, Achmad Jufriyanto mengalami cedera pergelangan kaki. Cedera itu didapatnya dalam pertandingan persahabatan melawan Penang FA pada bulan lalu.
Eks bek Persib Bandung itu sudah beristirahat selama beberapa minggu terakhir. Ia diperkirakan akan melewatkan perjalanan The Hawks di awal musim 2019 Liga Super Malaysia.
Baca Juga:
Persebaya akan Didatangi Dua Pemain Naturalisasi, Salah Satunya Striker
Dedi Kusnandar Enggan Tergesa-gesa Perkuat Persib Bandung
Achmad Jufriyanto belum menunjukkan perkembangan positif. Hal itu pula yang membuat pelatih Kuala Lumpur FA, Yusri Che Lah mempertimbangan rencana lain.
"Jika jasanya masih tidak dapat digunakan dalam waktu dekat, saya berharap pihak manajemen Kuala Lumpur melakukan sesuatu. Itu perlu dilakukan secara profesional karena kami tidak berniat menghabisi siapa pun," kata Yusri Che Lah dikutip dari Stadium Astro.
Pada akhir tahun lalu, Achmad Jufriyanto baru memperpanjang kontrak. Mengingat kontraknya berakhir Desember 2018.
Achmad Jufriyanto sudah membela Kuala Lumpur FA sebelum Liga Super Malaysia 2018 bergulir. Ia kerap diandalkan, termasuk sebagai gelandang bertahan pada musim 2018.
"Ini untuk kepentingan tim dan saya berharap Achmad akan pulih dalam waktu dekat," tambah Yusri Che Lah.
Frengky Aruan
15.464
Berita Terkait
Hasil Serie A: Christopher Nkunku Cetak Gol Telat, AC Milan Imbang 1-1 di Fiorentina
Hasil Piala FA: Martinelli Hat-trick, Arsenal Hajar Portsmouth 4-1
Mauricio Souza Nilai Kartu Merah Bruno Tubarao Sudah Tepat, Tetapi Pertanyakan Ketegasan Wasit Terhadap Persib
Selebrasi Ice Cold Beckham Putra, Bojan Hodak: Untung Tidak Ada Fans Persija
Manchester United Pecat Ruben Amorim, Barcelona Ingin Permanenkan Marcus Rashford
Bawa Persib Tak Pernah Kalah dari Persija dan Juara Paruh Musim, Ini Kata Bojan Hodak
Link Streaming Inter Milan vs Napoli, Senin 12 Januari 2026
Lolos ke Putaran Keempat Piala FA, Manchester City Berambisi Sapu Bersih Gelar
Juventus Pertimbangkan Barter Pemain dengan AC Milan
Final Piala Super Spanyol: Xabi Alonso Siapkan Rencana untuk Redam Lamine Yamal