Cedera Bahu, Greysia/Apriyani Mundur dari Hong Kong Open 2019
BolaSkor.com - Ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Apriyani Rahayu, memutuskan menarik diri dari Hong Kong Open 2019. Cedera bahu yang dialami Greysia menjadi penyebab.
Ternyata, Greysia sudah lama mengalami cedera bahu. Namun, pebulu tangkis tanah air itu tetap memutuskan berangkat ke beberapa turnamen, termasuk Fuzhou China Open 2019.
“Bahunya Greysia memang sakit, dia sudah menahan sakit dari turnamen China Open 2019 Super 1000, tapi tetap mau coba dulu karena mereka khawatir rangking akan drop kalau tidak ikut turnamen," kata Kepala Pelatih Ganda Putri PBSI, Eng Hian.
Baca Juga:
Fuzhou China Open 2019: Ahsan/Hendra Rebut Kemenangan ke-50
Babak Pertama Fuzhou China Open 2019: Hafiz/Gloria dan Praveen/Melati Beda Nasib
“Setelah melihat hasil di lima turnamen seperti ini, saya putuskan untuk proses penyembuhan dulu saja," lanjutnya.
Ternyata, cedera bahu tersebut memengaruhi penampilan Greysia/Apriyani. Teranyar, mereka dikalahan wakil Malaysia, Chow Mei Kuan/Lee Meng Yean, pada babak pertama Fuzhou China Open 2019.
Sebelumnya, Greysia/Apriyani juga tampil buruk pada Korea Open 2019, Denmark Open 2019, dan French Open 2019. Dari semua turnamen tersebut, prestasi terbaik Greysia/Apriyani hanya lolos ke babak kedua.
Andhika Putra
8.253
Berita Terkait
Alasan Antoine Semenyo Bisa Langsung Gacor di Manchester City
Gagal Menang Beruntun, AC Milan Masih dalam Pacuan Scudetto
Dewa United Banten FC Datangkan Gelandang Malut United Vico Duarte
Profil Michael Carrick: Fans Newcastle, Penjaga Identitas Manchester United
Steve Holland Jadi Asisten Michael Carrick, Buka Jalan untuk Gareth Southgate?
Misi Alvaro Arbeloa: Bangkitkan Mental Juara Real Madrid
Resmi Gabung Barcelona, Joao Cancelo Tak Sabar Main di Camp Nou
Prediksi dan Statistik Chelsea vs Arsenal: Ujian Berat di Laga Kandang Pertama Liam Rosenior
Cerita di Balik Kepergian Xabi Alonso: Ada Kegagalan Manajemen Real Madrid
Hasil Piala Liga Inggris: Bekuk Newcastle United 2-0, Satu Kaki Manchester City di Final