Casillas Bisa Pindah Tapi Enggan Dimadu Lagi
Madrid - Meski sudah dianggap sebagai simbol klub Real Madrid, Iker Casillas tidak menutup kemungkinan angkat koper dari Santiago Bernabeu jika pelatih Carlo Ancelotti masih menjadikan Diego Lopez sebagai pilihan utama di bawah mistar gawang Los Merengues.
Namun Casillas yang merupakan kapten dan penjaga gawang nomor satu timnas Spanyol itu, menjelaskan lebih lanjut kalau ia hanya akan pindah ke klub yang akan menjadikan dirnya sebagai penjaga gawang utama.
"Jika pindah, saya tidak akan pergi kemanapun yang menjadikan saya penjaga gawang nomor dua," jelas Casillas dalam telepon konferensi dengan wartawan.
Ini jelas lampu hijau bagi klub manapun yang tertarik ingin memboyong pemegang 152 caps bagi La Furia Roja, julukan timnas Spanyol, asalkan bisa menjamin tempat utama di bawah mistar gawang bagi suami dari model cantik Sara Carbonero ini.
Sejak kedatangan Diego Lopez di bulan Januari tahun ini, Casillas kalah bersaing dan lebih sering duduk di bangku cadangan. Namun, demi menjaga posisinya sebagai penjaga gawang nomor satu timnas Spanyol di Piala Dunia Brasil 2014 nanti, penjaga gawang berusia 32 tahun itu ingin hengkang untuk mendapat kesempatan bermain lebih banyak lagi.
Dua klub besar Eropa, yakni AC Milan dan Manchester City dikabarkan tertarik untuk memboyong Casillas pada bulan Januari 2014 ini. Penampilan Joe Hart yang tidak stabil membuat pelatih City, Manuel Pellegrini tertarik untuk membeli Casillas.
Sedangkan AC Milan ingin mebeli Casillas akibat kontrak penjaga gawang utama Christian Abbiati habis akhir musim ini, dan pengganti Abbiati, Gabriel dianggap masih terlalu muda dan belum berpengalaman.
11.190
Berita Terkait
Superkomputer Prediksi Hasil Bodo/Glimt vs Manchester City: The Citizens Tidak Terbendung
Link Streaming Bodo/Glimt vs Manchester City, Rabu 21 Januari 2026
Bodo/Glimt vs Manchester City: Tuan Rumah Berharap Erling Haaland Letih
Manchester City Dapatkan Marc Guehi, Pep Guardiola Ucapkan Terima Kasih
Marc Guehi Tidak Sabar Main Bareng Phil Foden dan John Stones di Manchester City
Resmi Gabung Manchester City, Marc Guehi Senang Berada di Klub Terbaik Inggris
Baru Gabung AC Milan, Niclas Fullkrug Kemalingan dan Kehilangan Harta Senilai Rp9 Miliar
20 Laga Tak Terkalahkan, AC Milan Sepenuhnya Fokus Amankan Tempat di Zona Liga Champions
Hasil Pertandingan: AC Milan Tempel Ketat Inter Milan, Barcelona Tumbang di Anoeta
Jadwal Live Streaming Serie A AC Milan vs Lecce, Kick-off Senin (19/01) Pukul 02.45 WIB