Cara Unik Guardiola Jaga Naluri Membunuh Manchester City

Guardiola belum puas meski Manchester City mampu meraih 20 kemenangan secara beruntun.
Taufik HidayatTaufik Hidayat - Selasa, 02 Maret 2021
Cara Unik Guardiola Jaga Naluri Membunuh Manchester City
Pep Guardiola (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

BolaSkor.com - Manajer Manchester City, Pep Guardiola belum puas dengan torehan 20 kemenangan beruntun di semua kompetisi. Pria berkebangsaan Spanyol itu punya cara unik untuk menjaga naluri membunuh tim asuhannya.

Manchester City kini memang berlari sendirian dalam perburuan gelar juara Premier League 2020-2021. The Citizens unggul 12 poin dari pesaing terdekatnya dengan sisa 12 pertandingan.

Kondisi ini harusnya bisa membuat Kevin de Bruyne dan kawan-kawan sedikit bersantai. Namun hal tersebut sama sekali tidak diinginkan Guardiola.

Baca Juga:

Status Legenda Hidup Tak Garansi Aguero Dipertahankan Man City

Bocoran Orang Dalam: Hubungan Guardiola-Raiola Tak Ganggu Rencana Rekrut Haaland

Pengakuan Mengejutkan Ilkay Gundogan: Nyaris Gabung Man United

Manchester City

Guardiola memberikan sebuah ultimatum kepada pasukannya. Ia tak segan mengirim siapa saja yang menunjukkan penurunan performa.

“Kami tidak bisa bersantai sedetik pun. Kami selalu bisa lebih baik dan itu targetnya.," kata Guardiola di situs resmi klub.

“Sebanyak apa pun kemenangan, kami harus menuntut dan melampaui para pemain dan mengatakan kami bisa melakukan yang lebih baik.“

"Ketika saya merasa bahwa setiap pemain berpikir bahwa pekerjaan telah selesai, orang-orang ini tidak akan bermain," tambahnya.

Guardiola tampaknya tidak mau ritme permainan yang sudah terbangun kembali rusak karena para pemain sudah merasa puas. Manchester City memang butuh tampil di level tertinggi bukan hanya demi menjuarai Premier League tapi juga Liga Champions yang begitu didambakan.

Musim ini bisa menjadi kesempatan terbaik bagi Guardiola untuk mempersembahkan trofi Liga Champions. Semakin cepat Manchester City mengunci gelar Premier League maka ia bisa segera mengalihkan fokus ke kompetisi antarklub elite Eropa tersebut.

Derby Manchester

Manchester City akan melakoni duel krusial pada akhir pekan nanti. Mereka dijadwalkan menjamu Manchester United dalam lanjutan Premier League.

Kemenangan dalam laga bertajuk Derby Manchester tersebut akan memperbesar peluang juara mereka. Namun sebelumnya, pasukan Guardiola harus lebih dulu mengalahkan Wolverhampton pada Rabu (3/3) dini hari WIB.

Manchester City Pep Guardiola Breaking News
Ditulis Oleh

Taufik Hidayat

Agen rahasia yang menyamar jadi kuli tinta.
Posts

6.515

Berita Terkait

Timnas
Nova Arianto Sebut Permainan Timnas Indonesia U-17 Lebih Baik meski Kalah Telak dari Brasil
Timnas Indonesia U-17 kalah 0-4 dari Brasil pada laga kedua Grup H Piala Dunia U-17 2025.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Nova Arianto Sebut Permainan Timnas Indonesia U-17 Lebih Baik meski Kalah Telak dari Brasil
Italia
Prediksi dan Statistik Parma vs AC Milan: Mumpung Gialloblu Sedang Terpuruk
AC Milan menantang Parma pada lanjutan Serie A 2025/2026. Parma sedang dalam tren negatif, sementara Milan memburu posisi puncak. Simak prediksi skor, kondisi tim, dan head to head lengkap.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Parma vs AC Milan: Mumpung Gialloblu Sedang Terpuruk
Hasil akhir
Hasil Super League 2025/2026: Bhayangkara FC Kalahkan Bali United di Lampung, Derby Jawa Timur Persik vs Persebaya Imbang
Bhayangkara Presisi Lampung FC berhasil mengalahkan Bali United 2-1, pada laga yang berlangsung di Stadion Sumpah Pemuda, Lampung, Jumat (7/11) sore WIB.
Tengku Sufiyanto - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Super League 2025/2026: Bhayangkara FC Kalahkan Bali United di Lampung, Derby Jawa Timur Persik vs Persebaya Imbang
Jadwal
Link Streaming Juventus vs Torino, Kick-off Minggu 9 November 2025 Pukul 00.00 WIB
Simak link streaming Juventus vs Torino pada Derby della Mole, Minggu 9 November 2025 pukul 00.00 WIB. Juventus butuh kemenangan, tetapi Torino siap membuat kejutan. Cek jadwal dan link nontonnya di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Juventus vs Torino, Kick-off Minggu 9 November 2025 Pukul 00.00 WIB
Prediksi
Prediksi dan Statistik Juventus vs Torino: Bianconeri Mendominasi Derby della Mole
Juventus menjamu Torino pada Derby della Mole di pekan ke-11 Serie A 2025/2026. Bianconeri unggul jauh dalam catatan head to head. Apakah Torino mampu membuat kejutan?
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Juventus vs Torino: Bianconeri Mendominasi Derby della Mole
Jadwal
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Sabtu 8 November 2025
Saksikan laga Tottenham Hotspur vs Manchester United di lanjutan Premier League 2025/2026, Sabtu 8 November 2025 pukul 19.30 WIB. Cek jadwal, kondisi skuad, dan link streaming resmi di sini.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Link Streaming Tottenham Hotspur vs Manchester United, Sabtu 8 November 2025
Prediksi
Prediksi dan Statistik Sunderland vs Arsenal: Kuda Hitam Siap Menghantam
Sunderland jadi kejutan besar Premier League 2025/2026 dan siap menjamu Arsenal yang sedang melaju sempurna. Siapa yang lebih kuat? Simak prediksi skor, statistik, dan kondisi pemain terbaru.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Sunderland vs Arsenal: Kuda Hitam Siap Menghantam
Prediksi
Prediksi dan Statistik Tottenham Hotspur vs Manchester United: The Red Devils Sering Terbentur
Tottenham Hotspur menjamu Manchester United di lanjutan Premier League 2025/2026. MU belum menang dari Spurs sejak 2022. Simak prediksi skor, kondisi tim, dan head to head lengkap.
Johan Kristiandi - Sabtu, 08 November 2025
Prediksi dan Statistik Tottenham Hotspur vs Manchester United: The Red Devils Sering Terbentur
Klasemen
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Peluang Timnas Indonesia U-17 untuk lolos ke babak berikutnya tinggal dari slot 8 peringkat 3 terbaik.
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Klasemen Sementara Grup H Piala Dunia U-17 2025 Usai Timnas Indonesia U-17 Dikalahkan Brasil
Hasil akhir
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Timnas Indonesia U-17 kalah 0-4 dari Brasil pada laga kedua Grup H, Jumat (7/11).
Rizqi Ariandi - Sabtu, 08 November 2025
Hasil Piala Dunia U-17 2025: Dikalahkan Brasil, Timnas Indonesia U-17 Berada di Ujung Tanduk
Bagikan