Cara Nyeleneh Italia Kenalkan Skuad, dari Panci Mancini hingga Rap Battle

Dua jam bersama timnas Italia kala mengenalkan skuad Piala Eropa 2020.
Arief HadiArief Hadi - Rabu, 02 Juni 2021
Cara Nyeleneh Italia Kenalkan Skuad, dari Panci Mancini hingga Rap Battle
Pengenalan skuad Timnas Italia (Twitter)
Ukuran text:
14
Dengarkan Berita:

Bolaskor.com - Pemanggilan pemain debutan Giacomo Raspadori bukan satu-satunya kejutan dari pengenalan skuad timnas Italia untuk Piala Eropa 2020. Cara mereka untuk mengenalkan skuad juga heboh dan ... nyeleneh.

Dalam acara televisi Italia, RAI 1, Rabu (02/06) pagi WIB selama dua jam timnas mengikuti acara-acara yang telah disiapkan. Roberto Mancini, pelatih timnas menyerahkan surat kepada presenter acara dan ia memanggil satu demi satu dari total 26 nama yang dibawa ke Piala Eropa.

RAI 1 merupakan salah satu penyiar beberapa laga Piala Eropa di Italia dan oleh karenanya wajar jika Gli Azzurri mengumumkan skuad mereka dengan cara yang heboh. Dari permainan padel hingga rap battle terjadi di dalam acara itu.

Mancini, dengan kemeja dan jas yang rapih, memainkan padel dengan asisten pelatihnya (juga mantan pemain timnas) Daniele De Rossi. Seyogyanya padel dimainkan dengan raket, tetapi di acara Mancini dan De Rossi menggunakan ... panci.

Baca Juga:

Piala Eropa 2020: Kentalnya Aroma Serie A di Laga Pembuka

Daftar Skuad Timnas Italia pada Piala Eropa 2020: Kombinasi Muda dan Senior

Giorgio Chiellini Pensiun dari Timnas Italia Usai Piala Eropa 2020

Roberto Mancini bermain padel dengan panci

Kemudian ada penyanyi dari Naples yang mengajak trio pemain kelahiran Naples, Lorenzo Insigne, Ciro Immobile, dan Gianluigi Donnarumma untuk turut bernyanyi bersama. Bukan sekedar nyanyian sang artis melakukan rap battle dan mengajak pemain lainnya.

Ada juga segmen ketika dua teman sekamar di timnas, Ciro Immobile dan Andrea Belotti, diminta menjawab pertanyaan mengenai satu sama lain. Acara pun ditutup dengan menyanyikan lagu kebangsaan Italia "Il Canto degli Italiani".

RAI 1 menyiapkan sejumlah acara untuk mengurangi ketegangan Italia yang berada di grup A (tuan rumah) Piala Eropa bersama Turki, Wales, dan Swiss. Mengenai acara itu jurnalis asal Italia, Daniele Verri memiliki pendapatnya.

Rap Battle

Menurutnya Mancini tidak begitu menyukai acara yang disiapkan RAI 1 dengan karakter pendiam yang dimilikinya. Verri menilai acara pengenalan itu juga berlebihan alias lebay.

"Mancini bukan tipe orang yang sangat terbuka - dia cukup pendiam - dan saya tidak yakin dia benar-benar menyukainya. Itu dilakukan dengan cara ini karena RAI menyiarkan beberapa pertandingan Piala Eropa," tutur Verri dilansir dari BBC Sport.

"Itu semua agak aneh. Pada akhirnya mereka menyanyikan lagu kebangsaan - sangat buruk. Itu bagus untuk ditonton tetapi saya merasa mereka semua agak tidak pada tempatnya."

Nama-nama yang Dicoret

Dari 26 nama itu Mancini telah membuat keputusan berat mencoret beberapa pemain dari skuadnya, mereka adalah: Cristiano Biraghi, Gaetano Castrovilli, Alessio Cragno, Danilo D'Ambrosio, Vincenzo Grifo, Moise Kean, Matteo Politano, Matteo Pessina, dan Gianluca Mancini.

Mancini berharap pada perhelatan Piala Eropa kali ini Italia mampu mengobati kekecewaan suporter pasca absen bermain di Piala Dunia 2018.

"Kami berharap petualangan ini berlangsung selama mungkin dan kami dapat membuat orang Italia bahagia," ucap Mancini.

"Nazionale kami lahir setelah kekecewaan di Piala Dunia 2018 dan banyak pemain muda masuk, plus untungnya kami memulai dengan kuat dan itu membantu menciptakan atmosfer positif ini," pungkas dia.

Breaking News Italia Timnas Italia Piala eropa Piala Eropa 2020
Ditulis Oleh

Arief Hadi

Posts

16.304

Berita Terkait

Klasemen
Klasemen Terkini Serie A: Milan Imbang, Inter Mulai Menjauh
Persaingan Serie A makin panas! AC Milan gagal meraih kemenangan, sementara Inter Milan kian menjauh di puncak klasemen usai pekan ke-22. Juventus terus menekan zona Liga Champions.
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Klasemen Terkini Serie A: Milan Imbang, Inter Mulai Menjauh
Liga Indonesia
Kaesang dan Aga Thohir Datang, Sinyal Persis Solo Bakal Belanja Pemain Lagi
Kabarnya Persis Solo akan merekrut eks pemain asing Persebaya Surabaya.
Tengku Sufiyanto - Senin, 26 Januari 2026
Kaesang dan Aga Thohir Datang, Sinyal Persis Solo Bakal Belanja Pemain Lagi
Analisis
Rapor Pemain Arsenal vs Manchester United: Kiper dan Striker Setan Merah Gemilang, The Gunners Banyak di Bawah Standar
Manchester United sukses mencuri kemenangan dramatis di Emirates Stadium. Kiper dan striker Setan Merah tampil gemilang, sementara banyak pemain Arsenal berada di bawah standar. Simak rapor lengkapnya!
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Rapor Pemain Arsenal vs Manchester United: Kiper dan Striker Setan Merah Gemilang, The Gunners Banyak di Bawah Standar
Hasil akhir
Hasil Serie A: AS Roma dan AC Milan Berbagi Poin, Juventus Permalukan Napoli
Serie A kian panas! AC Milan gagal menang usai ditahan AS Roma 1-1, sementara Juventus tampil perkasa dengan membungkam Napoli 3-0. Persaingan papan atas makin sengit!
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Hasil Serie A: AS Roma dan AC Milan Berbagi Poin, Juventus Permalukan Napoli
Hasil akhir
Hasil LaLiga: Bungkam Oviedo, Barcelona Kembali ke Puncak Klasemen
Barcelona tampil perkasa saat menumbangkan Real Oviedo 3-0 di Camp Nou. Gol Dani Olmo, Raphinha, dan Lamine Yamal membawa Barca kembali ke puncak klasemen LaLiga 2025/2026.
Johan Kristiandi - Senin, 26 Januari 2026
Hasil LaLiga: Bungkam Oviedo, Barcelona Kembali ke Puncak Klasemen
Hasil akhir
Hasil Premier League: Dibungkam Manchester United 3-2, Arsenal Akhirnya Tumbang di Kandang
Duel Arsenal vs Manchester United pada laga lanjutan Premier League yang berlangsung di Emirates Stadium, Minggu (25/1), berakhir dengan kemenangan tim tamu.
Yusuf Abdillah - Senin, 26 Januari 2026
Hasil Premier League: Dibungkam Manchester United 3-2, Arsenal Akhirnya Tumbang di Kandang
Berita
Satu Anak Satu Bola, Langkah Nyata Menyiapkan Masa Depan Sepak Bola Indonesia
Program ini mendapat dukungan dan apresiasi dari PSSI sebagai regulator sepak bola Indonesia.
Tengku Sufiyanto - Senin, 26 Januari 2026
Satu Anak Satu Bola, Langkah Nyata Menyiapkan Masa Depan Sepak Bola Indonesia
Jadwal
Jadwal dan Link Streaming Juventus vs Napoli, Senin 26 Januari 2026
Juventus akan menjamu juara bertahan Napoli pada laga lanjutan Serie A di Stadion Allianz, Senin (26/1) pukul 00.00 WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 25 Januari 2026
Jadwal dan Link Streaming Juventus vs Napoli, Senin 26 Januari 2026
Hasil akhir
Hasil Premier League: Hajar Crystal Palace 3-1, Chelsea Tembus Empat Besar
Chelsea membawa pulang tiga poin saat tandang ke markas Crystal Palace pada laga lanjutan Premier League 2025-2026, Minggu (25/1) malam WIB.
Yusuf Abdillah - Minggu, 25 Januari 2026
Hasil Premier League: Hajar Crystal Palace 3-1, Chelsea Tembus Empat Besar
Liga Indonesia
Resmi, Persib Bandung Boyong Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Persib resmi mendatangkan Layvin Kurzawa, eks bek Timnas Prancis. Di luar dugaan, Maung Bandung juga memboyong bek Timnas Indonesia U-23, Dion Markx.
Rizqi Ariandi - Minggu, 25 Januari 2026
Resmi, Persib Bandung Boyong Layvin Kurzawa dan Dion Markx
Bagikan